Suara.com - Nagita Slavina alias Gigi saat ini tengah diliputi kebahagiaan karena baru saja melahirkan anak kedua berjenis kelamin laki-laki. Bayi yang diberi nama Rayyanza Malik Ahmad ini lahir pada 26 November 2021.
Meski kondisinya belum pulih 100 persen, tapi rupanya Nagita Slavina tak mau terlalu lama bersantai. Sambil mengurus sang bayi, istri Raffi Ahmad ini langsung sibuk memperkenalkan produk terbaru dari brand kosmetiknya, RANS Beauty.
Nagita Slavina memperkenalkan dua produk terbaunya, body shower dan body lotion dengan tiga varian keharuman: cinnamon & safron, lemon & lemongrass, dan peppermint & ylang-ylang.
RANS Beauty Body Shower ini diformulasikan dengan bahan-bahan natural seperti AHA Fruit dan Essential Oil, serta Niacinamide yang bisa membuat kulit menjadi cerah.
"Sebelumnya aku mau cerita sedikit nih, kalau aku sebenarnya agak kurang suka kalau pakai body lotion yang lengket. Sampai pada akhirnya aku pakai @ransbeautyid Body Lotion Peppermint & Ylang-Ylang yang mudah menyerap, calming banget dan pastinya melembabkan juga mencerahkan kulitku," kata Nagita Slavina di Instagram.
"Jadi untuk moms yang mau memiliki kulit lembab, cerah dan mencari produk dengan efek calming, jangan lupa langsung coba Rans Beauty Body Lotion yah," kata Gigi melanjutkan.
Unggahan Nagita Slavina soal produk kosmetik ini pun mendapat banyak tanggapan dari warganet. Tapi dari kebanyakan, warganet heran dengan semangat berbisnis Gigi begitu besar. Warganet pun tak heran bila Nagita Slavina dan Raffi Ahmad menjadi pasangan selebriti tersukses.
"Punya anak baru sekaligus skincare baru. Ini ngidam ala Sultan," kata akun @ulva3148.
"Gawat Mami Gigi ngidam punya produk. Anak lahir jadi pemegang saham langsung," ujar akun @humairahastuti 48.
Baca Juga: Gemas Maksimal! Intip 6 Potret Adu Gaya Rafathar dan Kiano Momong Adik
"Lahiran, produknya juga lahir, ngidamnya punya skincare," imbuh akun @kuswandari6083 menimpali.
Berita Terkait
-
Heboh Nagita Slavina Diduga Makan Ramen Nonhalal
-
Daftar 35 Perusahaan Raffi Ahmad, Viral Usai Disindir Pandji Pragiwaksono Terkait Money Laundry
-
Raffi Ahmad Kembali Terseret Rumor Pencucian Uang, Merry Ahmad: Aku Saksi Hidupnya
-
Rumah Diding Boneng yang Ambruk Mulai Dibangun, Pakai Duit Rp50 Juta dari Raffi Ahmad
-
Bahas 'Money Laundry' Jenderal Polisi, Pandji Pragiwaksono Bercanda Bawa-Bawa Nama Raffi Ahmad
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
Pilihan
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
Terkini
-
Mengenal Inovasi dan Manfaat Lelang bagi Perekonomian Nasional
-
Rakhano Rilis "Sempat Tak Sempat", Lagu Galau yang Bikin Susah Move On
-
Paramount Land Gelar Pesta Rakyat 'Sinergi dalam Satu Harmoni'
-
Edukasi dan Promosi Kelestarian Hutan, FSC Forest Week di Indonesia Resmi Diluncurkan
-
Pastry Chef Audrey Tampi Gelar Demo Masak Eksklusif di Jakarta
-
Custom Desain Cincin Pernikahan Jadi Tren, Buat Cinta Makin Jadi Lebih Bermakna
-
Meriahkan HUT Kemerdekaan RI ke-79 dengan Tingkatkan Nasionalisme dan Eratkan Kebersamaan antar Karyawan
-
Rayakan HUT RI, Pergikuliner Festival Ruang Rasa Hadirkan Ragam Kuliner Indonesia di Central Park
-
Rayakan Hari Kemerdekaan Bersama Lebih dari 6000 Siswa dengan Berbagi Es Krim Gratis di Seluruh Indonesia
-
Terinspirasi HUT RI di IKN, The House of Arwuda Luncurkan Parfum Independence