Suara.com - Perusahaan fintech SPE Solution menciptakan program one-day hiring atau rekrutmen dan interview kerja satu hari dengan nama SPEedhunt. Melalui SPEedhunt, kandidat kerja bisa langsung mengikuti seleksi penerimaan seperti psikotes hingga interview kerja dalam satu hari yang sama.
Program ini diciptakan karena kerap terjadi di lapangan, para pencari kerja merasa terlalu lama menunggu hasil interview. Sementara bagi perusahaan yang mencari calon pegawai baru, hal ini juga menjadi hambatan dalam penyerapan tenaga kerja guna menunjang performa bisnis.
SPEedhunt tidak hanya berfungsi sebagai wadah bagi perusahaan untuk merekrut pekerja berkualitas dalam waktu yang singkat, tetapi kegiatan ini juga bertujuan untuk menghemat waktu dan tenaga yang dibutuhkan para kandidat dalam menjalani proses seleksi dan interview kerja.
Program one-day hiring ini pertama kali dilaksanakan pada September 2019 dan diikuti oleh lebih dari 350 kandidat.
"Sebagai job seeker, saya merasa sangat terbantu dengan proses hiring yang cepat. Sehingga, saya tidak perlu lagi menunggu lama untuk mengetahui hasil setiap proses seleksi dan tidak digantung," kata Tiara Maulida, alumni SPEedhunt 2019 yang kini bekerja sebagai People & Organizational Development di SPE Solution, seperti dalam keterangan pers yang diterima Suara.com.
Selain one-day hiring SPEedhunt, SPE Solution juga akan mengadakan program beasiswa bernama SPEcial Talent Scholarship. Program beasiswa ini akan diberikan dalam bentuk pendanaan kuliah atau penelitian bagi mahasiswa dan kesempatan untuk berkarier sebagai programmer di SPE Solution langsung setelah lulus.
Sebelumnya, program ini ditujukan pada mahasiswa di daerah Yogyakarta, Solo, dan Malang. Namin, SPE Solution berencana memperluas jangkauannya pada pertengahan tahun 2022 nanti.
"Kami mengadakan SPEedhunt dan SPEcial Talent Scholarship untuk mendapatkan kandidat-kandidat yang bertalenta secara lebih cepat dan tepat. Terlebih untuk program beasiswa, ini adalah cara SPE Solution untuk berkontribusi dan berinvestasi pada pendidikan di Indonesia, khususnya di sektor pendidikan tinggi dan IT atau programming," ujar Rico L Simarmata, CEO SPE Solution.
Baca Juga: Waspada! Kenali 10 Tanda Modus Penipuan Berkedok Lowongan Kerja
Berita Terkait
-
Menkeu Purbaya Buka Lowongan Kerja Besar-besaran, Lulusan SMA Bisa Melamar jadi Petugas Bea Cukai
-
Hotman Paris Buka Lowongan Kerja Aspri: Syaratnya Cantik, Seksi dan Jago Berantem
-
Panggilan untuk PNS Terbaik! KPK Buka 6 Jabatan Direktur dan Kepala Biro, Cek Posisinya
-
Lowongan Kerja Badan Pengelola Dana Perkebunan (BPDP): Tersedia 16 Posisi
-
Lowongan Kerja Kemenkes Oktober 2025: Ini Jadwal, Posisi, Syarat dan Cara Daftarnya
Terpopuler
- 7 Body Lotion di Indomaret untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Rawat Garis Penuaan
- 7 Rekomendasi Lipstik Transferproof untuk Pekerja Kantoran, Mulai Rp20 Ribuan
- 27 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 14 November: Ada Beckham 111, Magic Curve, dan Gems
- 5 Sepatu Running Lokal Paling Juara: Harga Murah, Performa Berani Diadu Produk Luar
- 6 Tablet RAM 8 GB Paling Murah untuk Pekerja Kantoran, Mulai Rp2 Jutaan
Pilihan
-
Ketika Serambi Mekkah Menangis: Mengingat Kembali Era DOM di Aceh
-
Catatan Gila Charly van Oosterhout, Pemain Keturunan Indonesia di Ajax: 28 Laga 19 Gol
-
Daftar 611 Pinjol Ilegal Terbaru Update Satgas PASTI OJK: Ada Pindar Terkenal
-
Bobibos Ramai Dibicarakan! Pakar: Wajib Lolos Uji Kelayakan Sebelum Dijual Massal
-
Video Brutal Latja SPN Polda NTT Bocor, Dua Siswa Dipukuli Senior Bikin Publik Murka
Terkini
-
Mengenal Inovasi dan Manfaat Lelang bagi Perekonomian Nasional
-
Rakhano Rilis "Sempat Tak Sempat", Lagu Galau yang Bikin Susah Move On
-
Paramount Land Gelar Pesta Rakyat 'Sinergi dalam Satu Harmoni'
-
Edukasi dan Promosi Kelestarian Hutan, FSC Forest Week di Indonesia Resmi Diluncurkan
-
Pastry Chef Audrey Tampi Gelar Demo Masak Eksklusif di Jakarta
-
Custom Desain Cincin Pernikahan Jadi Tren, Buat Cinta Makin Jadi Lebih Bermakna
-
Meriahkan HUT Kemerdekaan RI ke-79 dengan Tingkatkan Nasionalisme dan Eratkan Kebersamaan antar Karyawan
-
Rayakan HUT RI, Pergikuliner Festival Ruang Rasa Hadirkan Ragam Kuliner Indonesia di Central Park
-
Rayakan Hari Kemerdekaan Bersama Lebih dari 6000 Siswa dengan Berbagi Es Krim Gratis di Seluruh Indonesia
-
Terinspirasi HUT RI di IKN, The House of Arwuda Luncurkan Parfum Independence