Suara.com - INASGOC resmi meluncurkan official theme song dan desain medali Asian Games 2018 jelang 48 hari bergulirnya multievent terbesar bangsa-bangsa Asia itu, di Studio TVRI, Senayan, Jakarta Pusat, Sabtu (30/6/2018) malam.
Penyanyi dangdut Via Vallen dipercaya untuk menyanyikan lagu resmi Asian Games 2018 yang berjudul Meraih Bintang tersebut.
Menurut Ketua Panitia Pelaksana Asian Games 2018 (INASGOC), Erick Thohir, kehadiran Via Vallen bisa menambah semangat masyarakat untuk mendukung kontingen Indonesia di Asian Games 2018. Selain itu, nuansa dangdut dalam lagu diharapkan bisa mempromosikan budaya Indonesia di mata dunia.
"Via Vallen kami tunjuk sebagai salah satu artis pengisi di Asian Games, karena talentanya yang luar biasa, juga besarnya pengaruh musikalitas Via di Indonesia saat ini. Kami ingin seluruh masyarakat Indonesia berpesta bersama untuk menyambut Asian Games 2018," ucap Erick.
Selain lagu resmi, INASGOC juga memperkenalkan desain medali yang akan diberikan kepada seluruh atlet peraih prestasi di perhelatan olahraga terbesar kedua setelah Olimpiade itu.
Dalam peluncuran official theme song dan desain medali tersebut, hadir juga Tim Indonesia yang diwakili atlet softball Lidia Anna Krey, atlet panahan Diananda Choirunisa, atlet angkat besi Eko Yuli Irawan, serta atlet voli Pungky Afriecia.
Dalam momen penting ini, Erick pun mengimbau seluruh masyarakat untuk turut berpartisipasi menyukseskan Asian Games 2018. Selain menjadi salah satu hajat terbesar yang pernah diselenggarakan di Indonesia, ini juga baru kedua kalinya Asian Games digelar di Tanah Air.
"Kami mengajak semua masyarakat Indonesia untuk merayakan kedatangan perhelatan akbar yang tinggal sebentar lagi. Harus diingat, Asian Games punya kita, seluruh bangsa Indonesia. Kami ingin semua bisa terlibat di kegiatan ini," pungkas Erick Thohir.
Berita Terkait
-
Peta Medali SEA Games 2025: Indonesia Kehilangan 41 Potensi Emas
-
Indra Sjafri Diyakini Bakal Pertahankan Medali Emas SEA Games 2025, Mengapa?
-
Woodball Indonesia 'Menggila' di Hong Kong! 8 Emas Jadi Bekal Tampil Ganas di SEA Games 2025
-
Erick Thohir Sebut Atlet Indonesia yang Dikirim untuk SEA Games 2025 Meningkat Drastis
-
Jens Raven Berambisi Pertahankan Medali Emas SEA Games, Mungkin Terwujud?
Terpopuler
- Pandji Pragiwaksono Dihukum Adat Toraja: 48 Kerbau, 48 Babi, dan Denda 2 Miliar
- 6 HP Snapdragon dengan RAM 8 GB Paling Murah, Lancar untuk Gaming dan Multitasking Intens
- 8 Mobil Kecil Bekas Terkenal Irit BBM dan Nyaman, Terbaik buat Harian
- 7 Rekomendasi Parfum Lokal Aroma Citrus yang Segar, Tahan Lama dan Anti Bau Keringat
- 5 Rekomendasi Moisturizer Korea untuk Mencerahkan Wajah, Bisa Bantu Atasi Flek Hitam
Pilihan
-
James Riady Tegaskan Tanah Jusuf Kalla Bukan Milik Lippo, Tapi..
-
6 Tablet Memori 128 GB Paling Murah, Pilihan Terbaik Pelajar dan Pekerja Multitasking
-
Heboh Merger GrabGoTo, Begini Tanggapan Resmi Danantara dan Pemerintah!
-
Toyota Investasi Bioetanol Rp 2,5 T di Lampung, Bahlil: Semakin Banyak, Semakin Bagus!
-
Gagal Total di Timnas Indonesia, Kluivert Diincar Juara Liga Champions 4 Kali
Terkini
-
Kumamoto Masters 2025: Zaki Ubaidillah Singkirkan Wakil Tuan Rumah, Lolos ke Babak Utama
-
Terkendala Visa, Fajar/Fikri Terpaksa Harus Absen di Kumamoto Masters 2025
-
PBSI Patok Target Tinggi di Kumamoto Masters 2025 Dan Australia Open 2025
-
Ubed Susul Alwi Farhan, Tambah Amunisi Indonesia di Babak Utama Kumamoto Masters 2025
-
Maverick Vinales Comeback! Pulih dari Cedera dan Siap Tempur di MotoGP Valencia 2025
-
Jadwal dan Link Live Streaming Kumamoto Masters 2025 Hari Ini: Apri/Fadia dan Ubed Siap Unjuk Gigi
-
NPC Indonesia Apresiasi Pertemuan dengan Menpora Erick Thohir, Kejar Target 120 Emas di Thailand
-
Olahraga Bikin Spanyol Makin Kaya: Dari Triathlon, LaLiga hingga Efek Domino Wisata
-
Max Verstappen Kejutkan Paddock, Finis Podium Meski Start dari Pit Lane
-
Target 120 Emas Dinilai Terlalu Tinggi, Erick Thohir Minta Cabor Lebih Jujur