Suara.com - Pasangan Greysia Polii/Apriyani Rahayu menjadi satu-satunya wakil Indonesia di sektor ganda putri yang bakal turun di BWF World Tour Finals 2018.
Greysia/Apriyani lolos ke ajang penutup rangkaian BWF World Tour series itu usai menduduki peringkat empat klasemen akhir "Race to Guangzhou", dengan mengumpulkan 79.770 poin.
Poin tersebut mereka dapatkan dari hasil mengikuti 11 turnamen BWF World Tour series sepanjang 2018. Dari 11 turnamen tersebut, ganda putri ranking empat dunia itu dua kali menjadi juara.
Dua gelar juara diraih Grersia/Apriyani pada turnamen India Open dan Thailand Open 2018. Selepas itu, capaian terbaik mereka hanya melaju hingga babak semifinal.
Gelar India Open 2018 diraih keduanya usai meredam perlawanan wakil Thailand, Jongkolphan Kititharakul/Rawinda Prajongjai, 4 Februari 2018.
Pada babak final yang berlangsung di Siri Fort Indoor Stadium, New Delhi, Greysia/Apriyani menang dengan skor 21-18 dan 21-15.
Sementara, gelar Thailand Open 2018, 15 Juli lalu, mereka raih usai mengandaskan musuh bebuyutan asal Jepang, Misaki Matsutomo/Ayaka Takahashi. Mereka menang dengan skor 21-13 dan 21-10.
Meski hanya mengikuti 11 turnamen BWF World Tour seris, perjalanan Greysia/Apriyani menuju WTF 2018 bisa dibilang sangat melelahkan. Khususnya dalam hal psikologis.
Sebab, selepas menjuarai Thailand Open 2018, usaha mereka merengkuh gelar juara selalu dijegal oleh wakil-wakil Jepang.
Baca Juga: Hadiri Pernikahan Lindswell dan Hualefi, Menpora: Semoga Berkah
Tak tanggung-tanggung, dari delapan turnamen individu terakhir (termasuk major event non-BWF World Tour), Greysia/Apriyani tujuh kali dikandaskan ganda putri Jepang pada babak semifinal.
Teranyar, mereka takluk di babak semifinal Hong Kong Open 2018 oleh Yuki Fukushima/Sayaka Hirota dengan skor ketat 22-20, 9-21 dan 12-21.
Jika hasil seluruh pertandngan Greysia/Apriyani di 11 turnamen BWF World Tour tahun ini digabungkan, maka presentase kemenangan mereka adalah 78,57 persen. Hasil itu didapat dari 33 kali kemenangan berbanding 9 kekalahan.
Di BWF World Tour Finals 2018, Greysia/Apriyani akan bersaing dengan tujuh pasangan ganda putra lain penghuni Top 8 klasemen akhir "Race to Guangzhou".
Mereka adalah Misaki Matsutomo/Ayaka Takahashi (Jepang), Mayu Matsumoto/Wakana Nagahara (Jepang), Jongkolphan Kititharakul/Rawinda Prajongjai (Thailand), dan Lee So Hee/Shin Seung Chan (Korea Selatan).
Serta Gabriela Stoeva/Stefani Stoeva (Bulgaria), Chen Qingchen/Jia Yifan (Cina), dan Du Yue/Li Yinhui (Cina).
Berita Terkait
-
Rapor Merah 2025! 3 Mimpi Buruk Timnas Indonesia yang Haram Terulang Tahun Ini
-
Skandal Memata-matai Lawan Membayangi John Herdman Jelang Peresmian Pelatih Timnas Indonesia
-
Oppo Reno15 Series Mulai Pre-Order di Indonesia, Siap Jadi Smartphone Paling Lengkap di Kelasnya
-
Mees Hilgers Resmi Gabung Agensi Top Dunia Lian Sports Demi Selamatkan Karier di FC Twente
-
Ajang 'Pajang CV' Cari Jodoh: Fenomena Cindo Match di Mall of Indonesia
Terpopuler
- 5 Mobil Toyota Bekas yang Mesinnya Bandel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- Pajak Rp500 Ribuan, Tinggal Segini Harga Wuling Binguo Bekas
- 9 Sepatu Adidas yang Diskon di Foot Locker, Harga Turun Hingga 60 Persen
- 10 Promo Sepatu Nike, Adidas, New Balance, Puma, dan Asics di Foot Locker: Diskon hingga 65 Persen
- 5 Rekomendasi Sepatu Lari Kanky Murah tapi Berkualitas untuk Easy Run dan Aktivitas Harian
Pilihan
-
Petani Tembakau dan Rokok Lintingan: Siasat Bertahan di Tengah Macetnya Serapan Pabrik
-
Bos Bursa Mau Diganti, Purbaya: Tangkap Pelaku Goreng Saham, Nanti Saya Kasih Insentif!
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
Terkini
-
Sirkuit Mandalika Dibuka untuk Umum, Turis Bisa Rasakan Sensasi Jadi Pebalap
-
Naomi Osaka Curhat Sulitnya Jadi Petenis Profesional Sekaligus Ibu
-
Ranking BWF Ganda Putra 2026: Indonesia dan Malaysia Dominasi Top 20
-
Ranking BWF Tunggal Putri 2026: Indonesia Masih Bertumpu pada Putri Kusuma Wardani
-
Ranking BWF Januari 2026: Jonatan Christie Bertahan di 4 Besar Dunia, Satu Wakil Indonesia di Top 10
-
Satria Muda Cuci Gudang? Mario Davidson Resmi Dilepas Jelang Tip-off IBL 2026
-
Butuh Penembak Jitu, Pacific Caesar Surabaya Datangkan Veteran Kroasia Dino Butorac Jelang IBL 2026
-
Kondisi Stabil, Anthony Joshua Lanjutkan Pemulihan di Rumah setelah Insiden Tragis
-
Anthony Joshua Diperbolehkan Tinggalkan Rumah Sakit usai Kecelakaan Mengerikan
-
Lampaui Ranah Lapangan Hijau, Brand Sportswear Jepang Kolaborasi dengan VVUP di Jakarta