Suara.com - Persiapan matang terus dilakukan skuat Tim Indonesia di Piala Sudirman 2019. Salah satunya seperti yang dilakukan pebulutangkis tunggal putri, Gregoria Mariska Tunjung.
Jelang keikutsertaanya di Piala Sudirman 2019 yang akan berlangsung di Nanning, China, 19-26 Mei mendatang, Gregoria fokus mempelajari pola permainan calon lawan-lawannya.
"Sebelum bertanding harus sudah tahu akan bermain seperti apa. Kalau ada perubahan harus cepat tahu dan segera adaptasi," ujar Gregoria usai latihan di Pelatnas PBSI, Cipayung, Jakarta Timur, Kamis (9/5/2019), dilansir dari Antara.
Di Piala Sudirman 2019, Tim Indonesia tergabung di Grup 1B bersama Denmark dan Inggris.
Denmark bakal diperkuat tunggal putri Line Hojmark dan Mia Blichfeldt. Sedangkan tim Inggris diperkuat pemain tunggal putrinya, Chloe Birch.
Selain mempelajari pola permainan lawan melalui video pertandingan, Gregoria juga memaksimalkan latihan fisik dan kecepatan kaki.
Sebelumnya, pemain yang akrab disapa Grego ini gagal melaju ke babak semifinal New Zealand Open 2019 setelah kalah dari wakil Jepang, Akane Yamaguchi.
Gregoria menyebut kekalahannya tersebut disebabkan karena permainannya didikte lawan.
Baca Juga: Cedera, Pebulutangkis Cantik Ini Mundur dari Piala Sudirman 2019
"Kemarin kendalanya antisipasi dan baca pola lawan kurang, kadang terbawa pola main lawan dan blank," jelas Gregoria.
Hal senada juga diungkapkan Asisten Pelatih Tunggal Putri Pelatnas PBSI, Minarti Timur.
Menurutnya, permainan Gregoria pada New Zealand Open 2019 sudah baik, namun masih terkendala pada adaptasi pola permainan.
"Permainannya bola agak pelan, jadi Akane mempercepat temponya. Gregoria baru menguasai pada akhir pertandingan," ujar Minarti Timur.
Lebih lanjut, Minarti menyampaikan pihaknya telah memberikan program latihan yang tepat kepada Gregoria agar bisa menyumbang poin pada Piala Sudirman 2019.
Berita Terkait
-
Resmi! PBSI Hapus Sistem Promosi-Degradasi Atlet Pelatnas
-
Putri KW Tak Pasang Target Muluk-muluk di Malaysia Open 2025
-
Gregoria Ajukan Protected Rank 1 Tahun, Putri KW Berjuang Sendiri di 2026?
-
Gregoria Jalani Masa Pemulihan, PBSI Pastikan Pendampingan Medis hingga Psikologis
-
BWF Resmi Beri 'Protected Ranking' untuk Gregoria Mariska Tunjung
Terpopuler
- Lipstik Warna Apa yang Cocok di Usia 50-an? Ini 5 Pilihan agar Terlihat Fresh dan Lebih Muda
- 5 Rekomendasi Sampo Kemiri Penghitam Rambut dan Penghilang Uban, Mulai Rp10 Ribuan
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
Terkini
-
Kejuaraan Beregu Asia 2026: Indonesia Satu Grup dengan Malaysia
-
Datangkan Pemain Jempolan, Kesatria Bengawan Solo Pasang Target Tinggi di IBL 2026
-
Avan Seputra Ingin Bawa Pengalaman Juara di Kesatria Bengawan Solo
-
Presiden Pelita Jaya Jakarta Ungkap Wacana Pembangunan Stadion Sendiri
-
Atlet Lari Indonesia akan TC ke Kenya sebagai Persiapan Asian Games 2026
-
Martina Ayu Pratiwi Diguyur Bonus Rp3,4 Miliar usai Raih 7 Medali SEA Games, Jumlah Terbanyak
-
Atlet Panjat Tebing Indonesia Dapat Tawaran Naturalisasi Negara Lain, Iming-iming Menggiurkan
-
Jadwal Proliga 2026 Hari Ini: JPE Tandang Electric, Bandung bjb Hadapi Livin Mandiri
-
Hadapi Anak Asuh Herry IP Lagi, Sabar/Reza Tetap Waspada Meski Unggul Rekor Pertemuan
-
Jadwal Malaysia Open 2026: Lima Wakil Indonesia Siap Tempur, Sabar/Reza Jumpa Anak Asuh Herry IP