Suara.com - Manny Pacquiao kembali membuktikan bahwa usia hanyalah angka belaka. Tak banyak berpengaruh pada kariernya di dunia tinju profesional.
Hal itu dibuktikan ikon tinju dunia asal Filipina ini saat melawan Keith Thurman di MGM Grand Garden Arena, Las Vegas, Amerika Serikat pada Minggu (21/7/2019) siang WIB.
Pacquiao sukses 'menjinakkan' petinju yang 10 tahun lebih muda darinya itu lewat kemenangan angka split decision.
Dua juri, Tim Cheatham dan Dave Moretti, memberikan angka kemenangan yang sama untuknya, yakni 115-112.
Sedangkan satu juri lainnya, Glenn Feldmann, memberikan nilai kemenangan tipis untuk Thurman; 113-114.
Kemenangan itu membuatnya mencetak sejarah baru sebagai petinju tertua yang menjadi juara dunia kelas welter WBA (Super).
Usai pertarungan, Manny Pacquiao pun mengungkapkan rencananya kembali naik ring. Ia menyatakan kemungkinan akan bertarung lagi pada Januari tahun depan.
Pernyataan ini secara tidak langsung membantah klaim petinju Inggris, Amir Khan.
Dua pekan lalu Khan menyatakan baik dirinya dan Pacquiao sudah menandatangani kontrak pertarungan pada 8 November mendatang di Riyadh, Arab Saudi.
Baca Juga: Usai Tarung di Thailand, Daud Yordan Diproyeksikan Rebut Sabuk WBC Silver
Namun kabar ini 'ditolak' Pacquiao yang menyatakan baru akan naik ring lagi awal bulan 2020 mendatang.
"Saya pikir pertarungan berikutnya kemungkinan tahun depan, karena saya sibuk tahun ini," tutur Manny Pacquiao, dikutip dari The Bolton News, Senin (22/7/2019).
"Setelah pertarungan ini saya akan kembali ke Filipina untuk kembali memulai bekerja di Senat," jelas pria berusia 40 tahun yang juga anggota senator ini.
Di samping itu, Pacquiao juga mengatakan berencana untuk menyaksikan langsung dari sisi ring pertarungan unifikasi gelar dunia kelas welter antara Errol Spence Jr. (juara IBF) dan Shawn Porter (juara WBC).
Duel ini akan digelar di Staples Center, Los Angeles, AS pada 28 September mendatang.
Hal itu sekaligus menyiratkan bila Manny Pacquiao lebih tertarik menanti pemenang antara Spence dan Porter sebagai lawannya berikutnya.
Berita Terkait
-
Jadwal WBA Asia: Tibo Monabesa Hadapi Petinju Kazakhstan, Laga Panas di China
-
Hasil Tinju Dunia: Kalahkan Tyson Fury, Oleksandr Usyk Rengkuh Juara Kelas Berat Sejati
-
Mike Tyson Kembali Naik Ring Melawan Jake Paul untuk Duel Eksibisi
-
Tinju Dunia: Tyson Fury Siap Bertarung Habis-habisan Lawan Oleksandr Usyk
-
IOC Tolak Pengajuan Manny Pacquiao untuk Bertanding di Olimpiade 2024 Paris
Terpopuler
- Breaking News! PSSI Resmi Umumkan Pelatih Timnas Indonesia
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
- 5 Rekomendasi Cushion Mengandung Skincare Anti-Aging Untuk Usia 40 Ke Atas
- Djarum Buka Suara soal Pencekalan Victor Hartono dalam Kasus Dugaan Korupsi Tax Amnesty
- 5 Smartwatch Terbaik untuk Olahraga dan Pantau Detak Jantung, Harga Mulai Rp300 Ribuan
Pilihan
-
Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
Terkini
-
PERBASI Resmi Lantik 9 DPD, Budisatrio Tekankan Pentingnya Kompetisi Berjenjang
-
Ditikung Chou Tien Chen di Australian Open, Alwi Farhan Target Bangkit di SEA Games 2025
-
Ana/Trias Melesat ke Semifinal Australian Open 2025, Ganda Jepang Dibuat Tak Berkutik
-
Rachel/Febi Jinakkan Apri/Fadia, Amankan Tiket Semifinal Australian Open 2025
-
Rivan Nurmulki Ungkap Niat Pensiun dari Timnas Voli Indonesia usai SEA Games 2025
-
Kirim 6 Atlet MMA Terbaik, Pertacami Bidik Dua Emas di SEA Games 2025
-
Susunan Pebalap Moto2 musim 2026: Ada Rider dari Magetan Mario Aji
-
Resmi! Daftar 22 Atlet Renang Indonesia yang Akan Berjuang di SEA Games 2025
-
Rekap Hasil Australia Open 2025: 9 Wakil Indonesia Berhasil Melaju ke Perempat Final
-
Hasil Tenis ITF M15: Rifqi Fitriadi Melaju ke Perempat Final ITF M15 Kuala Lumpur