3. Memiliki Bisnis Minuman Susu
Sadar tak selamanya bisa menggantungkan hidup sebagai atlet, Kevin turut terjun ke dunia bisnis. Bisnis perdananya itu berupa produk minuman berbahan dasar susu.
Momen perhelatan bulutangkis Indonesia Open 2019 pada 16-21 Juli lalu dimanfaatkan partner Marcus Fernaldi Gideon ini untuk mengenalkan produknya.
Produk itu dinamai Vinion yang merupakan akronim dari nama Kevin dan The Minions yang merupakan julukan dari Kevin/Marcus.
Sugiarto Sukamuljo selaku ayah Kevin mengatakan bisnis minuman susu yang dijajakan anaknya tak akan berhenti sebatas di Indonesia Open 2019.
Vinion rencananya akan membuka gerai pertama di bilangan Transmart Bintaro, Tangerang Selatan, pada pertengahan Agustus 2019.
"Doakan saja mudah-mudahan usaha pertama si Kevin ini lancar," ujar lelaki berkumis itu.
4. Pernah Ditolak Klub PB Djarum
Sebelum menjadi ganda putra nomor satu dunia dan meraih berbagai gelar bergengsi seperti All England (2017, 2018) dan Asian Games 2018, Kevin sempat menapaki jalan terjal untuk menjajaki karier di dunia bulutangkis.
Baca Juga: Ini Dia, Tiga Motor Terlaris yang Laku Ribuan Unit di GIIAS 2019
Anak kedua dari dua bersaudara itu ternyata sempat ditolak masuk klub PB Djarum. Hal itu sempat diungkapkan Direktur Program Bakti Olahraga Djarum Foundation, Yoppy Rosimin.
Namun, setahun kemudian, peruntungan Kevin berubah. Kembali mengikuti audisi PB Djarum pada 2007, Kevin akhirnya berhasil lolos seleksi.
"Dulu saat kalah saya bilang ke dia bahwa tidak apa-apa. Tahun depan masih ada. Yang penting kamu latihan lebih semangat, nanti pasti bisa," ujar ayah Kevin, Sugiarto Sukamuljo beberapa waktu lalu.
"Semua orang bisa dikalahkan. Kamu sendiri juga bisa kalah. Tapi yang terpenting adalah kamu harus benar-benar punya keinginan untuk berusaha," pungkasnya.
5. Ganda Putra Pemecah Rekor Poin BWF
Bersama Marcus Fernaldi Gideon, Kevin Sanjaya berhasil menorehkan rekor fantastis, utamanya dalam periode 2017 hingga saat ini.
Pada 2017, Kevin/Marcus berhasil meraih tujuh gelar juara superseries. Setahun berikutnya, pasangan berjuluk The Minions itu sukses meraih delapan gelar BWF World Tour plus satu medali emas Asian Games 2018.
Pencapaian itu membuat mereka panen torehan rekor. Selain memperkokoh posisinya di peringkat satu dunia, Kevin/Marcus berhasil memecahkan rekor sebagai ganda putra pertama sepanjang sejarah BWF yang berhasil mengumpulkan poin di atas 100.000.
Berita Terkait
Terpopuler
- Siapa Saja 5 Pelatih Tolak Melatih Timnas Indonesia?
- 7 Mobil Sedan Bekas Mulai 15 Jutaan, Performa Legenda untuk Harian
- Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
- 5 Pilihan Sunscreen Wardah dengan SPF 50, Efektif Hempas Flek Hitam hingga Jerawat
- 5 Body Lotion Mengandung SPF 50 untuk Mencerahkan, Cocok untuk Yang Sering Keluar Rumah
Pilihan
-
PSSI Kalah Cepat? Timur Kapadze Terima Tawaran Manchester City
-
Menkeu Purbaya Segera Ubah Rp1.000 jadi Rp1, RUU Ditargetkan Selesai 2027
-
Menkeu Purbaya Kaji Popok Bayi, Tisu Basah, Hingga Alat Makan Sekali Pakai Terkena Cukai
-
Comeback Dramatis! Persib Bandung Jungkalkan Selangor FC di Malaysia
-
Bisnis Pizza Hut di Ujung Tanduk, Pemilik 'Pusing' Berat Sampai Berniat Melego Saham!
Terkini
-
Borneo Hornbills Resmi Berevolusi Menjadi Bogor Hornbills Jelang IBL 2026
-
IHR Piala Raja Hamengku Buwono X 2025: Sportainment Paduan Tradisi Historis dan Budaya Modern
-
SEA Games 2025: Skuad Bulu Tangkis Berubah, Indonesia Turunkan Tim Terbaik
-
Peta Medali SEA Games 2025: Indonesia Kehilangan 41 Potensi Emas
-
Jadwal F1 GP Brasil 2025: Potensi Duel Panas Norris, Piastri dan Max Verstappen
-
Lifter Rizki Juniansyah Diangkat Jadi Letnan Dua TNI usai Juara Dunia 2025
-
KONI Isyaratkan PON 2028 Prioritaskan Cabor Olimpiade
-
Dhinda 'Meledak' di Korea Masters 2025: Tembus Perempat Final dan Makin Percaya Diri
-
Lolos 8 Besar Korea Masters 2025, Ubed Belum Puas!
-
Korea Masters 2025: Kalah dari Unggulan Pertama, Yohanes Saut Akui Hilang Fokus