Suara.com - Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti tampil luar biasa di perempat final Denmark Open 2019. Mereka sukses menumbangkan ganda campuran peringkat satu dunia, Zheng Si Wei/Huang Ya Qiong, Jumat (18/10/2019) malam.
Bermain di Odense Sportspark, Denmark, peringkat tujuh dunia itu menumbangkan sang juara dunia 2018 dan 2019 dalam pertarungan rubber game, dengan skor 8-21, 21-16, 22-20.
Ini kali perdana Praveen/Melati mampu mengalahkan ganda campuran terbaik China tadi. Sebelumnya, mereka selalu kalah dalam enam perjumpaan terakhir.
"Dalam setiap pertandingan, kami selalu coba buat melawan, fight terus dan kebetulan baru jebol di sini," ujar Praveen Jordan dalam rilis yang diterima Suara.com, Sabtu (19/10/2019).
"Dari enam pertemuan kami coba pelajari celahnya satu-satu, baru di sini akhirnya kami bisa menembus pertahanan mereka," sambungnya.
Kemenangan ini membuat langkah Praveen/Melati untuk meraih gelar juara Denmark Open 2019 semakin terbuka.
Di semifinal, runner-up Japan Open 2019 itu sudah ditunggu pasangan asal China Taipei, Wang Chi Lin/Cheng Chi Ya. Ini akan jadi pertemuan ketiga kedua pasangan, di mana Praveen/Melati untuk sementara unggul head-to-head 2-0.
"Lawan nanti, kami sudah pernah ketemu. Yang penting kami harus menjaga kondisi, motivasi dan fokusnya," pungkas Praveen Jordan.
Kemenangan Praveen/Melati memastikan Indonesia punya empat wakil di semifinal. Sebelumnya, Tommy Sugiarto, Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon dan Hendra Setiawan/Mohammad Ahsan juga sudah menang dari lawan-lawannya.
Baca Juga: Tanpa Selebrasi, Kawasaki Luncurkan KLX150L Bernuansa Retro
Semifinal Denmark Open 2019 akan berlangsung hari ini, Sabtu (19/10/2019) mulai pukul 10.00 waktu setempat atau sekitar pukul 15.00 WIB.
Berita Terkait
Terpopuler
- Urutan Skincare Wardah Pagi dan Malam untuk Usia 50 Tahun ke Atas
- Ini 4 Smartphone Paling Diburu di Awal Januari 2026
- 5 Sepatu Nike Diskon hingga 40% di Sneakers Dept, Kualitas Bagus Harga Miring
- 5 Tablet dengan SIM Card Harga Rp1 Jutaan untuk Multitasking Anti Ribet
- Beda dengan Inara Rusli, Wardatina Mawa Tolak Lepas Cadar Demi Uang
Pilihan
-
UMP Minim, Biaya Pendidikan Tinggi, Warga Jogja Hanya jadi Penonton Kemeriahan Pariwisata
-
Cek Fakta: Video Rapat DPRD Jabar Bahas Vasektomi Jadi Syarat Bansos, Ini Faktanya
-
Dipecat Manchester United, Begini Statistik Ruben Amorim di Old Trafford
-
Platform Kripto Indodax Jebol, Duit Nasabah Rp600 Juta Hilang Hingga OJK Bertindak
-
4 HP RAM 12 GB Paling Murah Januari 2026, Pilihan Terbaik untuk Gaming dan Multitasking
Terkini
-
Mercedes Siap Luncurkan Mobil Baru untuk Musim Formula 1 2026
-
IBL 2026 Resmi Dimulai! Duel Panas Dewa United vs Pelita Jaya Langsung Buka Musim
-
Malaysia Open 2026: Alwi Farhan Bidik Start Bagus Awal Tahun
-
Tembus 6 Besar Dunia dalam 6 Bulan, Fajar/Fikri Bidik Tahta Tertinggi di Malaysia Open 2026
-
Oni Junianto Resmi Pimpin PB FAJI, Arung Jeram Indonesia Siap Melangkah Maju
-
An Se-young Susah Payah Raih Kemenangan Perdana di Malaysia Open 2026, Dipaksa Main 1 Jam 15 Menit
-
Satya Wacana Datangkan Pemain Timnas Ukraina untuk IBL 2026, Jebolan Liga Bulgaria
-
Belajar Perlahan, Wilda Nurfadhilah Tak Ingin Buru-buru Lanjutkan Karier sebagai Pelatih
-
Wilda Nurfadhilah Resmi Gabung Jakarta Livin Mandiri untuk Proliga 2026, tapi Bukan sebagai Pemain
-
Debut di Malaysia Open 2026, Faza/Aisyah Bertekad Tampil Lepas