Suara.com - Pelatih kepala Louvre Surabaya, Andika Supriadi Saputra memberi pujian kepada pemain asingnya, Michael Ayodele Kolawole.
Bedu—sapaan akrab Andika Supriadi Saputra—berharap banyak pebasket 22 tahun itu bisa memberi kontribusi maksimal pada Indonesian Basketball League (IBL) 2020.
"Dia seorang guard. Tetapi punya kecepatan dan lompatannya tinggi," ujar Bedu dalam rilis yang diterima Suara.com, Kamis (2/1/2020).
"Saya senang kepada pemain ini. Dia punya kelebihan bisa bermain di semua posisi," sambungnya.
Kolawole merupakan pemain asing ketiga yang dipilih Louvre Surabaya dalam IBL Draft 2020 yang berlangsung di kawasan Sudirman, Jakarta, 12 November 2019 lalu.
Sementara dua pemain asing lainnya yang dipilih Louvre adalah Savon Goodman dan Martavious Irving. Keduanya sudah tak asing dengan kompetisi IBL.
Berbeda dengan Savon dan Irving, Kolawole justru baru kali pertama menginjakkan kaki di Indonesia. Bahkan, IBL adalah liga bola basket profesional pertamanya.
Sebelumnya, pebasket kelahiran Rowlett, Texas, Amerika Serikat itu terakhir bermain di Lamar University (NCAA) pada tahun 2017 hingga 2019.
Kendati berposisi sebagai guard, postur Kolawole cukup tinggi yakni 191 sentimeter. Kontribusinya langsung terlihat saat Louvre menggelar uji tanding menghadapi BBM CLS Knights Indonesia.
Baca Juga: Jadi Tim Pendatang Baru, Louvre Surabaya Berharap Tuah Martavious Irving
Hanya bermain selama 19 menit 38 detik, Kolawole tampil cukup baik dengan mencetak 13 poin, 4 rebound, 2 assist, dan 6 steal.
"Kolawole itu mengerti apa yang saya mau, buat dia dan tim ini," tambah Bedu.
Berita Terkait
-
Perkuat Satria Muda, Gary Jacobs Diminta Redam Ego
-
Ditunjuk Jadi Pelatih, Inal Ambisius Bawa NSH Lolos ke Final Four
-
Hobi Tak Biasa Blake Truman, 'Si Pemburu' Milik Bima Perkasa Jogja
-
Jadi Tim Pendatang Baru, Louvre Surabaya Berharap Tuah Martavious Irving
-
Kalah Lagi di Laga Uji Coba, HangTuah Menolak Panik
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
Terkini
-
Kejuaraan Beregu Asia 2026: Indonesia Satu Grup dengan Malaysia
-
Datangkan Pemain Jempolan, Kesatria Bengawan Solo Pasang Target Tinggi di IBL 2026
-
Avan Seputra Ingin Bawa Pengalaman Juara di Kesatria Bengawan Solo
-
Presiden Pelita Jaya Jakarta Ungkap Wacana Pembangunan Stadion Sendiri
-
Atlet Lari Indonesia akan TC ke Kenya sebagai Persiapan Asian Games 2026
-
Martina Ayu Pratiwi Diguyur Bonus Rp3,4 Miliar usai Raih 7 Medali SEA Games, Jumlah Terbanyak
-
Atlet Panjat Tebing Indonesia Dapat Tawaran Naturalisasi Negara Lain, Iming-iming Menggiurkan
-
Jadwal Proliga 2026 Hari Ini: JPE Tandang Electric, Bandung bjb Hadapi Livin Mandiri
-
Hadapi Anak Asuh Herry IP Lagi, Sabar/Reza Tetap Waspada Meski Unggul Rekor Pertemuan
-
Jadwal Malaysia Open 2026: Lima Wakil Indonesia Siap Tempur, Sabar/Reza Jumpa Anak Asuh Herry IP