Suara.com - Presiden Republik Indonesia, Joko Widodo meminta proses vaksinasi atlet dan seluruh kontingen yang mengikuti Pekan Olahraga Nasional (PON) XX dan Pekan Paralimpiade Nasional (Peparnas) XVI di Papua 2021 segera rampung.
Hal itu disampaikan Menteri Pemuda dan Olahraga Zainudin Amali dalam keterangan pers seusai rapat terbatas dengan Presiden terkait Persiapan Penyelenggaraan PON XX dan Peparnas XVI Papua, secara virtual di Jakarta, Selasa (13/7/2021).
"Arahan bapak Presiden, vaksin yang harus disegerakan untuk seluruh atlet dari seluruh kontingen dan juga vaksin untuk masyarakat yang ada di sekitar, baik venue maupun tempat akomodasi. Arahan Presiden agar dimasifkan," ujar Menpora Zainudin Amali.
Dia mengatakan jumlah vaksinasi akan ditambah untuk Papua dan diperkirakan selesai pada Agustus. Sehingga pada pelaksanaan PON XX 2-15 Oktober 2021 dan Peparnas XVI 2-15 November 2021, vaksinasi telah tuntas.
Menpora menyampaikan sejauh ini atlet, pelatih, ofisial dan tenaga pendukung dari 33 provinsi dan juga kontingen Papua dilaporkan sudah divaksinasi.
Ia mengaku belum mendapat informasi adanya atlet yang menolak vaksinasi COVID-19.
"Bahkan mereka mencari karena menyangkut keikutsertaan mereka. Karena kalau terjadi apa-apa, mereka tidak bisa ikut dan yang rugi mereka sendiri, pelatih dan ofisial. Jadi tidak ada yang menolak," jelasnya.
Dia juga menekankan bahwa pada September mendatang akan ditentukan apakah pertandingan PON dan Peparnas tanpa kehadiran penonton atau dengan penonton terbatas.
Apabila diputuskan dengan penonton terbatas maka hanya penonton yang telah divaksinasi saja yang bisa menyaksikan pertandingan secara langsung, demikian disampaikan Zainudin Amali sebagaimana dilansir dari Antara.
Baca Juga: Atlet Tinju Wanita Keturunan Jeneponto Wakili Jawa Barat di PON Papua
Tag
Berita Terkait
-
Lapor ke Jokowi Soal PON Papua, Menpora: Kesiapan Capai 90 Persen
-
Jelang PON XX Papua, Para Atlet Sumsel Dilatih Terpusat di Satu Kawasan
-
Melihat Venue Sepak Bola PON XX Papua
-
Tiru Olimpiade Tokyo 2021, Menpora: PON XX dan Peparnas XVI Terapkan Sistem Bubble
-
Wow! Atlet Sulsel yang Dapat Emas di PON Papua Akan Diberi Uang Rp 30 Juta
Terpopuler
- 5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
- Jalan Rusak Parah, Warga Kulon Progo Pasang Spanduk Protes: 'Ini Jalan atau Cobaan?'
- 5 Mobil Bekas 80 Jutaan dengan Pajak Murah, Irit dan Nyaman untuk Harian
Pilihan
-
10 Sneakers Putih Ikonik untuk Gaya Kasual yang Tak Pernah Ketinggalan Zaman, Wajib Punya
-
Bursa Saham Indonesia Tidak Siap? BEI Klarifikasi Masalah Data yang Diminta MSCI
-
Menperin Pastikan Industri Susu Nasional Kecipratan Proyek MBG
-
MSCI Melihat 'Bandit' di Pasar Saham RI?
-
Harga Emas di Palembang Nyaris Rp17 Juta per Suku, Warga Menunda Membeli
Terkini
-
Kekalahan Raymond/Joaquin di Final Jadi Sorotan
-
Care for Sumut Charity Run: Berlari di GBK untuk Bantu Korban Banjir Sumatera Utara
-
PB Djarum Apresiasi Atlet Berprestasi, Salsabila Zahra Aulia Jadi Bintang Muda Terbaik
-
Performa Atlet Jadi Prioritas, PBSI Percayakan Le Minerale sebagai Official Mineral Water
-
Rahasia Indonesia Lampaui Target di ASEAN Para Games 2025, Raih 392 Medali!
-
Atletik Indonesia: Zohri dan Odekta Awali Musim di Kejuaraan Asia Indoor 2026
-
Pelatih Beberkan Alasan Jafar/Felisha Tidak Tampil di Thailand Masters 2026
-
Anthony Ginting Absen di Thailand Masters 2026, Pelatih Beberkan Alasannya
-
Jadwal Thailand Masters 2026: 9 Wakil Indonesia Tampil di Hari Pertama, Ada Lanny/Apriyani
-
Jadwal Lengkap Proliga 2026 Seri Gresik: Mulai 29 Januari, 9 Laga Panas di GOR Tri Dharma