Suara.com - Manny Pacquiao dan Yordenis Ugas telah tiba di Las Vegas untuk persiapan akhir jelang duel perebutan gelar juara WBA Super kelas welter (66,6kg) yang dijadwalkan bergulir di T-Mobile Arena, 21 Agustus.
Kabar ini diketahui setelah adanya tayangan kedua petinju di kanal YouTube Fight Hub TV, Rabu. Pacquiao akan kembali naik ring berhadapan dengan Ugas yang menggantikan Errol Spence Jr yang terpaksa mundur karena mengalami cedera pada mata kiri.
Meski harus melawan petinju pengganti, Pacquiao mengatakan tak keberatan dengan perubahan tersebut. "Tidak sulit bagi saya," kata Pacquiao terkait penyesuaian diri menghadapi Ugas dilansir Bad Left Hook, seperti dilansir Antara, Rabu (18/8/2021).
"Dalam dua hari saya bisa langsung menyesuaikan diri karena saya bertarung dengan petinju tangan kanan (ortodoks). Jadi itu tidak terlalu sulit kecuali jika Anda bertarung dengan tangan kanan dan beralih ke tangan kiri," kata Pacquiao menuturkan.
Dalam kesempatan ini, Pacquiao juga menjawab alasan kembali bertarung untuk gelar WBA Super. Padahal sebelumnya, dia melepas titel tersebut setelah merebutnya dari Keith Thurman di MGM Grand, Las Vegas, 20 Juli 2019.
"Yah, ini bukan hanya sabuk tapi ini tentang warisan saya, nama saya, dan juga kehormatan untuk karier saya dan kehormatan untuk negara saya," kata Pacquiao.
Bagi Pacquiao duel melawan Ugas nanti merupakan penampilan ke-71 sejak debut profesional 22 Januari 1995. Sepanjang karier, mantan juara delapan divisi berbeda itu telah mengantongi 62 (39 KO) kemenangan, tujuh kalah, dan dua hasil imbang.
Sementara Ugas adalah petinju asal Kuba yang memiliki rekor 26 (12 KO) kemenangan dan empat kali kalah. Pada pertandingan terakhirnya, Ugas meraih gelar WBA yang lowong usai mengalahkan Abel Ramos di Microsoft Theater, Los Angeles, 6 September 2020.
Baca Juga: HUT ke-76 RI: Daud Yordan Pelihara Asa di Tengah Pandemi
Berita Terkait
-
Anthony Joshua Diperbolehkan Tinggalkan Rumah Sakit usai Kecelakaan Mengerikan
-
Naoya 'The Monster' Inoue Pertahankan Gelar, Ini Daftar Lengkap Juara Dunia WBC Terbaru
-
Tinju Dunia: Oleksandr Usyk Incar Deontay Wilder Usai Lepas Sabuk WBO
-
Drama 12 Ronde: Takuma Inoue Jadi Raja Bantam WBC, Nasukawa Kalah Perdana
-
Tinju Dunia: Tiga Kelas WBO Alami Pergeseran Besar Usai Night of Champions
Terpopuler
- 5 Mobil Toyota Bekas yang Mesinnya Bandel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- Pajak Rp500 Ribuan, Tinggal Segini Harga Wuling Binguo Bekas
- 9 Sepatu Adidas yang Diskon di Foot Locker, Harga Turun Hingga 60 Persen
- 10 Promo Sepatu Nike, Adidas, New Balance, Puma, dan Asics di Foot Locker: Diskon hingga 65 Persen
- 5 Rekomendasi Sepatu Lari Kanky Murah tapi Berkualitas untuk Easy Run dan Aktivitas Harian
Pilihan
-
Petani Tembakau dan Rokok Lintingan: Siasat Bertahan di Tengah Macetnya Serapan Pabrik
-
Bos Bursa Mau Diganti, Purbaya: Tangkap Pelaku Goreng Saham, Nanti Saya Kasih Insentif!
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
Terkini
-
Sirkuit Mandalika Dibuka untuk Umum, Turis Bisa Rasakan Sensasi Jadi Pebalap
-
Naomi Osaka Curhat Sulitnya Jadi Petenis Profesional Sekaligus Ibu
-
Ranking BWF Ganda Putra 2026: Indonesia dan Malaysia Dominasi Top 20
-
Ranking BWF Tunggal Putri 2026: Indonesia Masih Bertumpu pada Putri Kusuma Wardani
-
Ranking BWF Januari 2026: Jonatan Christie Bertahan di 4 Besar Dunia, Satu Wakil Indonesia di Top 10
-
Satria Muda Cuci Gudang? Mario Davidson Resmi Dilepas Jelang Tip-off IBL 2026
-
Butuh Penembak Jitu, Pacific Caesar Surabaya Datangkan Veteran Kroasia Dino Butorac Jelang IBL 2026
-
Kondisi Stabil, Anthony Joshua Lanjutkan Pemulihan di Rumah setelah Insiden Tragis
-
Anthony Joshua Diperbolehkan Tinggalkan Rumah Sakit usai Kecelakaan Mengerikan
-
Lampaui Ranah Lapangan Hijau, Brand Sportswear Jepang Kolaborasi dengan VVUP di Jakarta