Suara.com - Timnas basket putri Indonesia batal mengunci satu tempat di babak semifinal Piala FIBA Asia Putri 2021 Divisi B setelah kalah dari tuan rumah Yordania.
Dalam laga lanjutan Grup B di Amman, Yordania, Selasa (9/11/2021) WIB, timnas basket putri Indonesia takluk dengan skor 64-76.
Kekalahan itu memang belum mengganggu posisi Indonesia di puncak klasemen sementara Grup B, tetapi perolehan tiga poin yang dimilki bisa disalip oleh Yordania (2) yang masih memiliki satu pertandingan penyisihan melawan Kazakhstan besok.
Pemimpin klasemen akhir masing-masing grup akan otomatis lolos ke semifinal, sedangkan dua tiket semifinal akan diperebutkan dengan mempertemukan tim urutan kedua dan ketiga secara menyilang dari kedua grup.
Para pemain Indonesia patut kecewa atas penampilan hari ini sebab mereka hanya mampu mengkonversi 24 dari 67 percobaan atau tingkat akurasi 35 persen tembakan terbuka.
Mengetahui Kimberley Pierre-Louis jadi pemain kunci Indonesia saat mengalahkan Kazakhstan kemarin, Yordania sukses membatasi ruang gerak pebasket naturalisasi kelahiran Kanada itu.
Kimberley hanya "diizinkan" mencetak 13 poin di pertandingan kali ini, kontribusinya menurun dibandingkan 31 poin sehari kemarin.
Pasokan angka utama Indonesia datang dari Kadek Pratita Citta Dewi yang mengemas 17 poin, setelah pemain asal Bali itu mampu mengkonversi tiga dari tujuh percobaan tripoin, jauh di atas rata-rata konversi timnya yang cuma mencapai 21 persen.
Selain sukses meredam Kimberley, Yordania juga tampil lebih efisien dalam memanfaatkan peluang-peluang tembakan terbuka mereka dengan tingkat akurasi 47 persen serta 54 persen untuk tripoin.
Baca Juga: HUT ke-70, Perbasi Targetkan Indonesia ke FIBA World Cup 2023
Terlebih lagi di kubu Yordania terdapat Natasha Cloud, yang memperkuat klub liga bola basket putri Amerika (WNBA) Washington Mystics. Cloud menjadi satu dari dua penyumbang angka terbanyak Yordania dengan 19 poin bersama Marya Al Hinn.
Dalam pertandingan lain yang dimainkan lebih awal, Suriah sukses menundukkan Iran 78-71 di Grup A untuk mengambil alih puncak klasemen dari tangan Lebanon.
Pada Selasa malam nanti, di Grup A akan berlangsung pertandingan Suriah melawan Lebanon diikuti laga Yordania kontra Kazakhstan di Grup B, demikian dilansir dari Antara.
Berita Terkait
-
Timnas Basket Putri Indonesia Tekuk Kazakhstan Saat Buka FIBA Asia
-
Piala FIBA Asia Putri: Indonesia Hadapi Tantangan Berat untuk Naik Divisi
-
Timnas Basket Indonesia Gelar Empat Pertandingan Uji Coba di AS
-
12 Pemain Timnas Basket Indonesia Dibawa ke Kualifikasi FIBA World Cup 2023 di Lebanon
-
Perbasi Targetkan Timnas Basket Putri Indonesia Promosi Divisi di FIBA Asia Cup
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Blue Bird yang Banyak Dilirik: Service Record Jelas, Harga Mulai Rp60 Jutaan
- 5 Sepatu Jalan Kaki untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Bantalan Nyaman Bisa Cegah Nyeri Sendi
- 7 Sepatu Sandal Skechers Diskon hingga 50% di Sports Station, Empuk Banget!
- Sheila Marcia Akui Pakai Narkoba Karena Cinta, Nama Roger Danuarta Terseret
- Evaluasi Target Harga BUMI Usai Investor China Ramai Lego Saham Akhir 2025
Pilihan
-
4 HP Murah Layar AMOLED RAM 8 GB Terbaik, Visual Mewah Lancar Multitasking
-
7 HP Murah Layar AMOLED dengan Baterai Jumbo Terbaik Januari 2025, Daily Driver Andalan
-
Petani Tembakau dan Rokok Lintingan: Siasat Bertahan di Tengah Macetnya Serapan Pabrik
-
Bos Bursa Mau Diganti, Purbaya: Tangkap Pelaku Goreng Saham, Nanti Saya Kasih Insentif!
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
Terkini
-
FIBA Tetapkan Dame Diagne sebagai Pemain Lokal di IBL, Boleh Perkuat Timnas Basket Indonesia
-
Sirkuit Mandalika Dibuka untuk Umum, Turis Bisa Rasakan Sensasi Jadi Pebalap
-
Naomi Osaka Curhat Sulitnya Jadi Petenis Profesional Sekaligus Ibu
-
Ranking BWF Ganda Putra 2026: Indonesia dan Malaysia Dominasi Top 20
-
Ranking BWF Tunggal Putri 2026: Indonesia Masih Bertumpu pada Putri Kusuma Wardani
-
Ranking BWF Januari 2026: Jonatan Christie Bertahan di 4 Besar Dunia, Satu Wakil Indonesia di Top 10
-
Satria Muda Cuci Gudang? Mario Davidson Resmi Dilepas Jelang Tip-off IBL 2026
-
Butuh Penembak Jitu, Pacific Caesar Surabaya Datangkan Veteran Kroasia Dino Butorac Jelang IBL 2026
-
Kondisi Stabil, Anthony Joshua Lanjutkan Pemulihan di Rumah setelah Insiden Tragis
-
Anthony Joshua Diperbolehkan Tinggalkan Rumah Sakit usai Kecelakaan Mengerikan