Suara.com - Tunggal putra Shesar Hiren Rhustavito berhasil memperpanjang napas tim beregu putra Indonesia ketika menghadapi Korea Selatan dalam matchday ketiga atau terakhir Grup A Piala Thomas 2022, Rabu (11/5/2022).
Shesar membawa tim beregu putra Indonesia menipiskan ketertinggalan menjadi 1-2 dari Korea Selatan usai mengalahkan Jeon Hyeok Jin dengan skor 19-21, 21-8, 21-10 di partai ketiga.
Shesar mengawali pertandingan dengan baik. Dia mencuri angka pertama untuk terus memimpin perolehan poin hingga unggul jauh 8-2 dari Jeon Hyeok Jin.
Nmun selepas itu, wakil Korea Selatan mulai bangkit. Shesar dibuat pontang-panting hingga kehilangan lima poin beruntun hingga skor berubah 8-7.
Shesar mencoba bangkit dengan memperlebar jarak menjadi 9-7, tetapi selepas itu, dia kesulitan mengembangkan permainan hingga berbalik tertinggal 10-11 saat interval.
Selepas jeda, pertandingan berlangsung sengit. Kedua tunggal putra saling bergantian memimpin perolehan poin.
Shesar kemudian sukses kembali unggul di poin-poin kritis dengan skor 18-17. Namun selepas itu, dia kehilangan tiga poin beruntun yang mengubah jalannya pertandingan.
Wakil Korea Selatan mendapat momentum usai berbalik unggul 20-18, dan akhirnya berhasil mengalahkan Shesar di gim pertama dengan skor 19-21.
Di gim kedua, Shesar juga tak masih kesulitan untuk meladeni pola permainan lawan. Namun, selepas unggul 3-2, dia terus melesat jauh meninggalkan perolehan poin Jeon Hyeok Jin dan dengan cukup mudah menang 21-8.
Baca Juga: Hasil Piala Uber 2022: Lanny/Jesita Tumbang, Indonesia Dipastikan Kalah dari Jepang
Momentum itu tak disia-siakan Shesar. Di gim penentuan, dia langsung berinisiatif tampil menyerang hingga berhasil unggul 8-1 dari lawannya.
Shesar kemudian menutup interval dengan skor 11-6 sebelum mengunci kemenangan 21-10 guna membawa tim beregu putra Indonesia memperkecil ketertinggalan dengan menjadi 1-2 dari Korea Selatan.
Sebelum Shesar, dua wakil Indonesia gagal menyumbang poin. Mereka adalah tunggal putra Anthony Sinisuka Ginting dan pasangan dadakan Mohammad Ahsan/Kevin Sanjaya Sukamuljo.
Anthony Ginting dikalahkan Heo Kwanghee dengan skor 16-21, 21-15, dan 14-21, sementara Ahsan/Kevin bertekuk lutut di hadapan Kang Minhyuk/Seo Seungjae dengan skor 18-21, 21-13, dan 12-21.
Di partai keempat, Indonesia menurunkan pasangan ganda putra Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto. Mereka akan menghadapi Yong Jin/Na Sung Seung.
Fajar/Rian wajib meraih kemenangan demi memperpanjang napas tim beregu putra Indonesia di laga ini, sebelum menyerahkan nasib tim Merah Putih kepada Syabda Perkasa Belawa yang akan turun dipartai kelima kontra Yun Gyu Lee.
Berita Terkait
-
Hasil Piala Thomas 2022: Ahsan/Kevin Kalah, Indonesia Tertinggal 0-2 dari Korea Selatan
-
Hasil Piala Thomas 2022: Anthony Ginting Terjungkal! Indonesia 0-1 Korea Selatan
-
Hasil Drawing Perempat Final Piala Uber 2022: Indonesia Jumpa China
-
Lawan Korea Selatan, Kevin Sanjaya Dipasangkan dengan Mohammad Ahsan
-
Link Live Streaming Piala Thomas dan Uber 2022: Putra Indonesia vs Korea Selatan
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
Terkini
-
Kejuaraan Beregu Asia 2026: Indonesia Satu Grup dengan Malaysia
-
Datangkan Pemain Jempolan, Kesatria Bengawan Solo Pasang Target Tinggi di IBL 2026
-
Avan Seputra Ingin Bawa Pengalaman Juara di Kesatria Bengawan Solo
-
Presiden Pelita Jaya Jakarta Ungkap Wacana Pembangunan Stadion Sendiri
-
Atlet Lari Indonesia akan TC ke Kenya sebagai Persiapan Asian Games 2026
-
Martina Ayu Pratiwi Diguyur Bonus Rp3,4 Miliar usai Raih 7 Medali SEA Games, Jumlah Terbanyak
-
Atlet Panjat Tebing Indonesia Dapat Tawaran Naturalisasi Negara Lain, Iming-iming Menggiurkan
-
Jadwal Proliga 2026 Hari Ini: JPE Tandang Electric, Bandung bjb Hadapi Livin Mandiri
-
Hadapi Anak Asuh Herry IP Lagi, Sabar/Reza Tetap Waspada Meski Unggul Rekor Pertemuan
-
Jadwal Malaysia Open 2026: Lima Wakil Indonesia Siap Tempur, Sabar/Reza Jumpa Anak Asuh Herry IP