Suara.com - Sekretaris Jenderal Persatuan Bulutangkis Seluruh Indonesia (PBSI), Muhammad Fadil Imran menyampaikan hasil investigasi sementara yang menemukan bahwa sejumlah pebulutangkis Malaysia mengalami keracunan makanan setelah makan di luar hotel.
Kabar keracunan makanan yang dialami atlet di sela-sela penyelenggaraan Indonesia Masters 2022 pekan lalu pertama kali diketahui setelah pebulutangkis Malaysia mengunggah foto sedang menjalani perawatan di rumah sakit melalui akun media sosial.
Berdasarkan keterangan yang ada, kabar keracunan ini dialami setidaknya lima atlet dari Malaysia dan sejumlah kecil peserta dari negara lain yang tidak disebutkan secara rinci.
"Hasil investigasi sementara mereka itu makan di luar dan tidak makan yang sudah disiapkan Hotel Century. Kenapa bisa makan di luar? Karena pemain Malaysia itu bukan pemain yang mewakili Federasi Badminton Malaysia (BAM), tapi pemain perseorangan," ucap Fadil seperti dikutip dari Antara, Senin (13/6/2022).
Namun panitia dan PBSI, lanjut Fadil, telah melakukan langkah-langkah pencegahan agar kejadian tersebut tidak terulang. Salah satu upaya yang telah dilakukan, antara lain memisahkan tempat makan para atlet dan peserta dengan pengunjung maupun tamu biasa.
"Hari itu juga semua layanan makan pagi, siang, dan malam kami pindahkan ke lantai delapan, tidak bergabung dengan tamu lain," ucapnya.
"Saya juga memerintahkan untuk meningkatkan pengecekan makanan sesuai SOP. Jadi semua makanan yang disajikan untuk para atlet melalui pemeriksaan."
"Tapi kami juga mengimbau kepada atlet agar selama pertandingan untuk mengkonsumsi makanan yang disediakan hotel," pungkas Fadil.
Baca Juga: Ketua KOI: Bulutangkis Masih Jadi Tolok Ukur Tata Kelola Olahraga
Berita Terkait
-
Gregoria Ajukan Protected Rank 1 Tahun, Putri KW Berjuang Sendiri di 2026?
-
Gregoria Jalani Masa Pemulihan, PBSI Pastikan Pendampingan Medis hingga Psikologis
-
BWF Resmi Beri 'Protected Ranking' untuk Gregoria Mariska Tunjung
-
Berjiwa Ksatria, Rexy Mainaky Siap Mundur usai Gagal di SEA Games 2025
-
Presiden BAM Tetap Pertahankan Rexy Mainaky usai Kegagalan di SEA Games 2025
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
-
Kutukan Pelatih Italia di Chelsea: Enzo Maresca Jadi Korban Ketujuh
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
Terkini
-
Sirkuit Mandalika Dibuka untuk Umum, Turis Bisa Rasakan Sensasi Jadi Pebalap
-
Naomi Osaka Curhat Sulitnya Jadi Petenis Profesional Sekaligus Ibu
-
Ranking BWF Ganda Putra 2026: Indonesia dan Malaysia Dominasi Top 20
-
Ranking BWF Tunggal Putri 2026: Indonesia Masih Bertumpu pada Putri Kusuma Wardani
-
Ranking BWF Januari 2026: Jonatan Christie Bertahan di 4 Besar Dunia, Satu Wakil Indonesia di Top 10
-
Satria Muda Cuci Gudang? Mario Davidson Resmi Dilepas Jelang Tip-off IBL 2026
-
Butuh Penembak Jitu, Pacific Caesar Surabaya Datangkan Veteran Kroasia Dino Butorac Jelang IBL 2026
-
Kondisi Stabil, Anthony Joshua Lanjutkan Pemulihan di Rumah setelah Insiden Tragis
-
Anthony Joshua Diperbolehkan Tinggalkan Rumah Sakit usai Kecelakaan Mengerikan
-
Lampaui Ranah Lapangan Hijau, Brand Sportswear Jepang Kolaborasi dengan VVUP di Jakarta