Suara.com - Ganda putri nasional, Ribka Sugiarto/Siti Fadia Silva Ramadhanti mengaku mendapat pengalaman berharga saat menghadapi mantan pebulu tangkis nasional Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir dalam pertandingan ekshibisi Piala Presiden 2022 di GOR Nanggala Cijantung, Jakarta, Jumat (5/8/2022).
Menurut Ribka/Fadia, perjumpaannya dengan juara Olimpiade Rio 2016 menjadi ajang pemanasan sebelum tampil di Kejuaraan Dunia 2022 yang akan digelar di Tokyo, Jepang bulan ini.
"Rasanya senang dan bangga bisa main bersama Mas Owi dan Cik Butet, karena mereka idola saya juga. Ini seperti dapat sparing yang bagus untuk nanti persiapan Kejuaraan Dunia," kata Fadia saat dijumpai ANTARA di Jakarta.
Meski menjalani pertandingan yang cukup singkat, yaitu kurang dari 30 menit, namun Ribka/Fadia mendapat kepercayaan diri setelah menghadapi legenda bulu tangkis nasional.
Tidak hanya berkesempatan menghadapi bintang bulu tangkis Indonesia, Ribka/Fadia juga bisa menjajal kebolehan mereka sebagai pasangan setelah sempat dipecah kurang lebih tiga bulan lamanya.
Secara resmi, ganda putri Ribka/Fadia sudah dipecah dengan Fadia berpasangan dengan Apriyani Rahayu, sedangkan Ribka diduetkan dengan Febby Valencia Dwijayanti Gani.
"Meski kami sudah pecah partner tapi tetap komunikasi. Di lapangan pun sudah klop dari dulu. Jadi kami sudah sama-sama mengerti gaya permainannya seperti apa, kalau latihan bagaimana. Sudah enak sih," kata Ribka menuturkan.
Senada dengan Ribka, Fadia juga mengaku tidak ada kendala saat kembali dipasangkan dengan rekan lamanya sejak di tingkat junior. Dia pun berkomitmen untuk tampil maksimal pada laga terakhir mereka sebagai ganda putri Pelatnas PBSI Cipayung.
"Penting artinya bagi kami ya, karena kami ingin tunjukkan yang terbaik. Kami tidak memikirkan nanti dipecah lagi atau bagaimana, karena pertandingan juga belum. Jadi ya fokus dulu satu per satu," pungkas Fadia.
Baca Juga: Sempat Dehidrasi, Zaki Zulkarnain Sukses Raih Emas Kelima di ASEAN Para Games 2022
Berita Terkait
-
Bernadya di Soundrenaline: Aransemen Lagu Lama, Puji Venue Unik
-
Logika Sesat dan Penyangkalan Sejarah: Saat Kebenaran Diukur dari Selembar Kertas
-
Kembali ke Lapangan, Liliyana Natsir Berbagi Ilmu ke Generasi muda
-
Nasib Apri/Fadia dan Lanny/Tiwi Dipertimbangkan Pelatih, Potensi Dirombak?
-
Syed Modi India Internasional 2025: PBSI Ungkap Alasan Mundur Prifad dan Bagas
Terpopuler
- 5 Mobil Toyota Bekas yang Mesinnya Bandel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- Pajak Rp500 Ribuan, Tinggal Segini Harga Wuling Binguo Bekas
- 9 Sepatu Adidas yang Diskon di Foot Locker, Harga Turun Hingga 60 Persen
- 10 Promo Sepatu Nike, Adidas, New Balance, Puma, dan Asics di Foot Locker: Diskon hingga 65 Persen
- Sheila Marcia Akui Pakai Narkoba Karena Cinta, Nama Roger Danuarta Terseret
Pilihan
-
Petani Tembakau dan Rokok Lintingan: Siasat Bertahan di Tengah Macetnya Serapan Pabrik
-
Bos Bursa Mau Diganti, Purbaya: Tangkap Pelaku Goreng Saham, Nanti Saya Kasih Insentif!
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
Terkini
-
Sirkuit Mandalika Dibuka untuk Umum, Turis Bisa Rasakan Sensasi Jadi Pebalap
-
Naomi Osaka Curhat Sulitnya Jadi Petenis Profesional Sekaligus Ibu
-
Ranking BWF Ganda Putra 2026: Indonesia dan Malaysia Dominasi Top 20
-
Ranking BWF Tunggal Putri 2026: Indonesia Masih Bertumpu pada Putri Kusuma Wardani
-
Ranking BWF Januari 2026: Jonatan Christie Bertahan di 4 Besar Dunia, Satu Wakil Indonesia di Top 10
-
Satria Muda Cuci Gudang? Mario Davidson Resmi Dilepas Jelang Tip-off IBL 2026
-
Butuh Penembak Jitu, Pacific Caesar Surabaya Datangkan Veteran Kroasia Dino Butorac Jelang IBL 2026
-
Kondisi Stabil, Anthony Joshua Lanjutkan Pemulihan di Rumah setelah Insiden Tragis
-
Anthony Joshua Diperbolehkan Tinggalkan Rumah Sakit usai Kecelakaan Mengerikan
-
Lampaui Ranah Lapangan Hijau, Brand Sportswear Jepang Kolaborasi dengan VVUP di Jakarta