Suara.com - Kantor Staf Presiden (KSP) mengingatkan pentingnya kesiapan sirkuit dan ketersediaan penginapan yang layak bagi penonton dalam penyelenggaraan World Superbike (WSBK) di Mandalika, Nusa Tenggara Barat, agar kesalahan saat gelaran MotoGP tak terulang.
Mengutip ANTARA, Tenaga Ahli Utama KSP Helson Siagian mengatakan selain kesiapan sirkuit dan penginapan, panitia penyelenggara juga harus menyiapkan rekayasa lalu lintas dan teknis alur kedatangan kendaraan pengunjung menuju dan meninggalkan sirkuit.
Selain itu, harus turut terdapat langkah mitigasi untuk menghindari penumpukan kendaraan pribadi yang masuk ke kawasan ajang balap itu. Helson juga meminta agar sosialisasi dan pemasaran rumah tinggal yang dijadikan hunian (homestay) terus digencarkan.
“Jangan sampai dimanfaatkan oleh pihak ketiga yang menaikkan harga homestay berkali-kali lipat seperti saat ajang MotoGP,” kata dia.
Helson pada Rabu ini, menurut keterangan KSP, memimpin rapat koordinasi (rakor) yang dihadiri Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf), Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR), Kementerian Perhubungan, Polda NTB, Pemerintah Provinsi NTB, Pemerintah Kabupaten Lombok Tengah, PT Pengembangan Pariwisata Indonesia Persero atau Indonesia Tourism Development Corporation (ITDC), Mandalika Grand Prix Association (MGPA), dan Asosiasi Perusahaan Perjalanan Wisata Indonesia (Asita).
Selain soal kesiapan sirkuit, hunian, dan pengaturan sirkulasi penonton serta kendaraan, rakor juga membahas kesiapan di luar kawasan Mandalika seperti perkembangan pelebaran jalan Kuta-Keruak, penanganan banjir, dan kesiapan moda transportasi.
Direktur Utama ITDC Ari Respati mengatakan pihaknya terus mempersiapkan gelaran kedua World Superbike Indonesia Round, baik dari sisi kejuaraan balap maupun dari aspek acara sela (side event)
"Kami siap menyambut riders, racing team, promoter team, media, dan para penonton menikmati gelaran WSBK 2022 di kawasan kami," kata Ari Respati.
World Superbike (WSBK) Mandalika 2022 akan digelar di Pertamina Mandalika International Circuit, Lombok Tengah, Nusa Tenggara Barat, pada 11-13 November 2022. WSBK Indonesia menjadi seri ke-11 dari 12 balap (race) di WSBK 2022.
Baca Juga: Pembalap Victor Steeman Meninggal Dunia Usai Kecelakaan Fatal di WSSP 300 Portugal
Berita Terkait
-
Sirkuit Mandalika Dibuka untuk Umum, Turis Bisa Rasakan Sensasi Jadi Pebalap
-
Kisah Pemilik Bengkel Disulap Jadi Pembalap Profesional di Sirkuit Mandalika
-
Dari Bengkel ke Lintasan Balap, Mitra Bengkel Rasakan Sensasi Jadi Pembalap Sehari
-
Sirkuit Mandalika Umumkan Kalender Event 2026: dari MotoGP hingga Balap Ketahanan
-
Kembali ke Mandalika, Jorge Lorenzo Bicara Tentang Kecepatan, Strategi, dan Hidup Setelah MotoGP
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
Pilihan
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
Terkini
-
Indonesia Masters 2026 Kembali Digelar di Istora, Siap Hidupkan Kembali Atmosfer
-
Menang di Laga Perdana India Open 2026, Putri Kusuma Wardani Merasa Banyak Lakukan Kesalahan
-
Marc Marquez Pasang Target Juara Dunia MotoGP 2026
-
Jadwal Wakil Indonesia di India Open 2026, Mulai Tanding Hari Ini
-
Tunggal Putri India Ungkap Peran Pelatih asal Indonesia dalam Kebangkitannya
-
Popsivo Sapu Bersih Proliga 2026 di Pontianak dengan Kemenangan
-
4 Wakil Indonesia Siap Berlaga di India Open 2026, Jonatan Christie hingga Sabar/Reza
-
Performa Menanjak, Dua Pasangan Ganda Putri Ini Masuk Proyeksi Asian Games 2026
-
PBSI Resmi Kembali Rombak Ganda Putri, Apriyani Rahayu dan Siti Fadia Dipisah
-
Kejuaraan Beregu Asia 2026: Indonesia Satu Grup dengan Malaysia