Suara.com - Dewa United Banten memenangkan laga yang melalui pertarungan sengit melawan Satya Wacana Salatiga dengan skor akhir 79-72, dalam laga lanjutan seri kedua Liga Basket Indonesia (IBL) musim 2023 di Kota Malang, Jawa Timur, Senin (30/1/2023).
Pelatih Dewa United Maximiliano Enrique Seigorman usai pertandingan mengatakan bahwa anak asuhannya memulai pertandingan dengan cukup baik meskipun mengadapi tim yang memiliki komposisi pemain dan pelatih yang juga bagus.
"Saya kira kami memulai yang baik di gim ini, kami tahu Salatiga merupakan tim yang bagus dan memiliki pelatih yang bagus pula. Mereka juga bermain bagus," kata Maximiliano.
Ia menambahkan, permainan yang ditampilkan pada pertandingan melawan Satya Wacana tersebut memang berbeda jika dibandingkan pada saat harus menelan kekalahan pada saat menghadapi Prawira Bandung.
Menurutnya, pada permainan malam ini anak asuhnya bermain sangat bagus dan mampu menguasai jalannya pertandingan. Tim yang dimotori Anthony Johnson itu, bermain kompak dan mampu membawa kemenangan.
"Pemain kunci, tentu saja seluruh tim. Tapi, saya juga mengakui bahwa Anthony Johnson bermain baik malam ini. Saya mengapresiasinya. Tapi kami bermain sebagai tim, dan hari ini kami bermain baik," ujarnya.
Sementara itu, pelatih Satya Wacana Jerry Lolowang mengatakan bahwa kekalahan enam kali berturut-turut menjadi pil pahit yang harus ditelan oleh skuad asuhannya. Namun, ia tetap meyakini bahwa ada peningkatan performa anak asuhnya.
"Pahit memang kalah enam kali berturut-turut, tapi saya apresiasi kita berproses dan ada progres nyata," ujarnya.
Menurutnya, bukan menjadi sebuah rahasia bahwa Satya Wacana saat ini memiliki sejumlah kekurangan dalam tim. Kondisi yang dihadapi itu, menyebabkan rotasi pemain terbatas akibat ada sejumlah pemain yang mengalami cedera.
Baca Juga: Mansion Sports Mendadak Dilarang Jadi Sponsor di IBL 2023, West Bandits Solo Angkat Bicara
"Bukan rahasia kalau Satya Wacana saat ini, apapun keadaannya banyak kekurangan di sana-sini. Rotasi pemain yang terbatas, beberapa pemain inti cedera. Untuk rotasi tidak bagus," katanya.
Dewa United membuka kuarter pertama dengan melakukan serangan cepat untuk membongkar pertahanan Satya Wacana. Pada kuarter pertama tersebut, Dewa United mampu unggul dari Satya Wacana dengan skor 24-15.
Memasuki kuarter dua, Satya Wacana tidak tinggal diam dan berupaya untuk meredam permainan Dewa United dan membalikkan keadaan. Hasilnya, Satya Wacana mampu membalikkan keadaan dan unggul 42-36.
Dewa United memulai kuarter tiga dengan memberikan tekanan penuh pada para pemain Satya Wacana. Bahkan, Dewa United sempat menyamakan skor dan kemudian kedua tim saling kejar mengejar perolehan poin. Dewa United membalikkan keadaan dan unggul 57-49.
Satya Wacana pada kuarter empat sedikit kewalahan menghadapi permainan Dewa United yang mampu membuat jarak hingga sepuluh poin. Namun, pertandingan tetap berjalan dengan sengit hingga detik akhir, dan pada akhirnya Dewa United menang dengan 79-72.
Pada pertandingan itu, pemain Dewa United Ramon Bysher Galloway mencetak 25 poin dan merupakan yang tertinggi dalam pertandingan. Sementara pemain Satya Wacana Shemar Dearies Johnson mencetak 21 poin dalam pertandingan itu. (Antara)
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Toyota Bekas yang Mesinnya Bandel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- Pajak Rp500 Ribuan, Tinggal Segini Harga Wuling Binguo Bekas
- 9 Sepatu Adidas yang Diskon di Foot Locker, Harga Turun Hingga 60 Persen
- 10 Promo Sepatu Nike, Adidas, New Balance, Puma, dan Asics di Foot Locker: Diskon hingga 65 Persen
- 5 Rekomendasi Sepatu Lari Kanky Murah tapi Berkualitas untuk Easy Run dan Aktivitas Harian
Pilihan
-
Petani Tembakau dan Rokok Lintingan: Siasat Bertahan di Tengah Macetnya Serapan Pabrik
-
Bos Bursa Mau Diganti, Purbaya: Tangkap Pelaku Goreng Saham, Nanti Saya Kasih Insentif!
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
Terkini
-
Sirkuit Mandalika Dibuka untuk Umum, Turis Bisa Rasakan Sensasi Jadi Pebalap
-
Naomi Osaka Curhat Sulitnya Jadi Petenis Profesional Sekaligus Ibu
-
Ranking BWF Ganda Putra 2026: Indonesia dan Malaysia Dominasi Top 20
-
Ranking BWF Tunggal Putri 2026: Indonesia Masih Bertumpu pada Putri Kusuma Wardani
-
Ranking BWF Januari 2026: Jonatan Christie Bertahan di 4 Besar Dunia, Satu Wakil Indonesia di Top 10
-
Satria Muda Cuci Gudang? Mario Davidson Resmi Dilepas Jelang Tip-off IBL 2026
-
Butuh Penembak Jitu, Pacific Caesar Surabaya Datangkan Veteran Kroasia Dino Butorac Jelang IBL 2026
-
Kondisi Stabil, Anthony Joshua Lanjutkan Pemulihan di Rumah setelah Insiden Tragis
-
Anthony Joshua Diperbolehkan Tinggalkan Rumah Sakit usai Kecelakaan Mengerikan
-
Lampaui Ranah Lapangan Hijau, Brand Sportswear Jepang Kolaborasi dengan VVUP di Jakarta