Suara.com - Tim bulutangkis junior Indonesia tergabung bersama China dan Vietnam di Grup A nomor beregu campuran ajang BNI Badminton Asia Junior Championships 2023. Ajang ini bakal digelar pada 7-11 Juli di GOR Amongrogo, Yogyakarta.
Walau berada di grup berat, Kepala Bidang Pembinaan dan Prestasi PP PBSI, Rionny Mainaky, berharap Garuda Muda mampu menjadi juara grup untuk memuluskan langkah menjadi juara.
"Kami menyiapkan delapan atlet putra dan delapan atlet putri untuk berlaga di Kejuaraan Asia Junior 2023 nomor beregu campuran. Kondisi mereka sudah siap bertanding," ucap Rionny dalam rilis resmi PBSI.
"Saya lihat persiapan sudah maksimal, baik secara fisik, mental dan semuanya. Dari komposisi pemain seperti Alwi (Farhan), Ruzana dan Mutiara (Ayu Puspitasari) sudah sering turun di level senior dan bisa bersaing. Saya harap mereka bisa memperkuat tim dan menjadi motivator untuk menjadi juara grup lalu nanti lanjut. China cukup berat tapi saya yakin anak-anak punya kemampuan," jelasnya.
Rionny berpesan untuk mewaspadai semua calon-calon lawan Garuda Muda. Tidak boleh berfokus hanya pada kekuatan besar seperti China, Jepang atau Korea.
"Kita tidak boleh hanya fokus pada lawan-lawan seperti China, Jepang atau Korea tapi ada Chinese Taipei, Thailand, dan Malaysia yang berpotensi mengejutkan," ungkap Rionny.
"Mereka pemain-pemain muda yang punya ambisi besar. Jadi harus kita antisipasi dan jangan anggap remeh," kata Rionny.
Sementara Alwi Farhan mengatakan persiapannya menuju BNI Badminton Asia Junior Championships 2023 berjalan baik. Ia menitikberatkan pada faktor mental untuk menghadapi nomor beregu campuran.
"Alhamdulillah sejauh ini persiapannya baik teknik maupun fisik berjalan lancar. Saya juga lebih menyiapkan pada faktor mental dan pikiran karena beregu ini berbeda dengan perorangan," sahut Alwi.
Baca Juga: Dua Pemain Diaspora yang Tak Perlu Naturalisasi untuk Bela Timnas Indonesia di Piala Dunia U-17
"Apalagi kami bakal bermain sebagai tuan rumah jadi istilahnya kami harus punya semangat pantang menyerah, tidak mau kalah, selain menampilkan yang terbaim dan semoga bisa menjadi juara," terang Alwi.
Selain nomor beregu campuran, BNI Badminton Asia Junior Championships 2023 juga akan memainkan nomor perorangan yang digelar pada 12-16 Juli di tempat yang sama.
Pembagian Grup Badminton Asia Junior Championships 2023
Grup A: Indonesia, China, Vietnam
Grup B: Jepang, Chinese Taipei, Singapura, Filipina
Grup C: Malaysia, India, Bangladesh, Hong Kong China
Berita Terkait
Terpopuler
- Siapa Saja 5 Pelatih Tolak Melatih Timnas Indonesia?
- 7 Mobil Sedan Bekas Mulai 15 Jutaan, Performa Legenda untuk Harian
- Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
- 5 Pilihan Sunscreen Wardah dengan SPF 50, Efektif Hempas Flek Hitam hingga Jerawat
- 5 Body Lotion Mengandung SPF 50 untuk Mencerahkan, Cocok untuk Yang Sering Keluar Rumah
Pilihan
-
PSSI Kalah Cepat? Timur Kapadze Terima Tawaran Manchester City
-
Menkeu Purbaya Segera Ubah Rp1.000 jadi Rp1, RUU Ditargetkan Selesai 2027
-
Menkeu Purbaya Kaji Popok Bayi, Tisu Basah, Hingga Alat Makan Sekali Pakai Terkena Cukai
-
Comeback Dramatis! Persib Bandung Jungkalkan Selangor FC di Malaysia
-
Bisnis Pizza Hut di Ujung Tanduk, Pemilik 'Pusing' Berat Sampai Berniat Melego Saham!
Terkini
-
Borneo Hornbills Resmi Berevolusi Menjadi Bogor Hornbills Jelang IBL 2026
-
IHR Piala Raja Hamengku Buwono X 2025: Sportainment Paduan Tradisi Historis dan Budaya Modern
-
SEA Games 2025: Skuad Bulu Tangkis Berubah, Indonesia Turunkan Tim Terbaik
-
Peta Medali SEA Games 2025: Indonesia Kehilangan 41 Potensi Emas
-
Jadwal F1 GP Brasil 2025: Potensi Duel Panas Norris, Piastri dan Max Verstappen
-
Lifter Rizki Juniansyah Diangkat Jadi Letnan Dua TNI usai Juara Dunia 2025
-
KONI Isyaratkan PON 2028 Prioritaskan Cabor Olimpiade
-
Dhinda 'Meledak' di Korea Masters 2025: Tembus Perempat Final dan Makin Percaya Diri
-
Lolos 8 Besar Korea Masters 2025, Ubed Belum Puas!
-
Korea Masters 2025: Kalah dari Unggulan Pertama, Yohanes Saut Akui Hilang Fokus