Suara.com - Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari menuntaskan laga rubber game demi melanjutkan langkah mereka menuju babak perempat final ganda campuran Malaysia Masters 2024.
Rinov/Pitha menang atas wakil Jerman Jan Colin Voelker/Isabel Lohau dengan skor 16-21, 21-11, 21-10 pada laga 16 besar yang diadakan di Axiata Arena, Bukit Jalil, Kuala Lumpur, Kamis (23/5/2024).
“Kami sudah sering bertemu dengan Isabel, tapi, karena kini tampil dengan partner yang berbeda, hal ini menjadi salah satu keuntungan lawan,” ungkap Pitha, dikutip ANTARA dari keterangan singkat PP PBSI.
“Mereka, terutama Isabel, secara permainan sudah tahu banyak tentang pola permainan kami berdua. Sementara kami tahunya dia dengan partner lamanya,” ujarnya menambahkan.
Lebih lanjut, Rinov/Pitha yang turun sebagai unggulan ketiga mengatakan kunci kemenangan mereka hari ini adalah dapat kembali fokus dn tampil tenang di gim selanjutnya, setelah mereka kalah pada gim pertama.
“Setelah kalah di gim pertama, bersyukur di gim kedua dan ketiga kami bisa tampil lebih tenang. Kami juga bisa tampil lebih rapi sehingga bisa mengeksekusi permainan dengan baik,” ujar Pitha.
Dengan ini, maka Rinov/Pitha akan berjumpa dengan kompatriot mereka, Dejan Ferdinansyah/Gloria Emanuelle Widjaja pada babak perempat final.
Dejan/Gloria dipastikan jumpa Rinov/Pitha setelah mengalahkan pasangan China Cheng Xing/Li Qian melalui rubber game 14-21, 21-18, 21-17 di babak 16 besar yang digelar di Axiata Arena, Bukit Jalil, Kuala Lumpur, Kamis.
“Kami akan menjaga kondisi lagi dan segera mempersiapkan diri untuk menghadapi pertandingan besok. Kan lawan yang akan dihadapi besok, pasti lebih susah,” kata Rinov.
Baca Juga: Malaysia Masters 2024: Disingkirkan Wakil China, Begini Dalih Ester Nurumi
“Untuk besok saya harus mempersiapkan diri dengan baik. Jangan sampai cedera, terutama dengan kaki saya yang lagi sakit, jadi harus lebih intens menjaga kesehatan,” sambungnya.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas di Bawah 60 Juta, Pilihan Terbaik per Januari 2026
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
Pilihan
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
-
Darurat Judi Online! OJK Blokir 31.382 Rekening Bank, Angka Terus Meroket di Awal 2026
-
Sita Si Buruh Belia: Upah Minim dan Harapan yang Dijahit Perlahan
-
Investor Besar Tak Ada Jaminan, Pinjol Milik Grup Astra Resmi Gulung Tikar
-
5 HP Infinix Memori 256 GB Paling Murah untuk Gaming Lancar dan Simpan Foto Lega
Terkini
-
Hadapi Anak Asuh Herry IP Lagi, Sabar/Reza Tetap Waspada Meski Unggul Rekor Pertemuan
-
Jadwal Malaysia Open 2026: Lima Wakil Indonesia Siap Tempur, Sabar/Reza Jumpa Anak Asuh Herry IP
-
Bidik Bintang Kelima, Pelita Jaya Pamer Skuad Baru Jelang IBL 2026
-
Janice Tjen Masuk Daftar Pemain Hobart International Usai 'WO' di ASB Classic
-
Putri Kusuma Wardani Targetkan Konsistensi Permainan Sepanjang 2026
-
Target Juara! Gresik Phonska Plus Pupuk Indonesia Datangkan Pelatih Italia dan Bintang Dunia
-
Jadwal Lengkap Pekan Pembuka PLN Mobile Proliga 2026, Pontianak Jadi Seri Pembuka
-
Jadwal Malaysia Open 2026: 5 Wakil Indonesia Berjuang di Babak Kedua, Ada yang Lawan Tuan Rumah
-
ORADO Deklarasikan Domino Naik Kelas sebagai Olahraga Nasional
-
Sabar/Reza Singkirkan Juniornya Raymond/Joaquin di Babak 32 Besar Malaysia Open 2026