-
Tangerang Hawks Basketball tidak memperpanjang kontrak Nikholas Mahesa setelah tiga musim memperkuat tim.
-
Performa Mahesa sempat terhambat cedera pada 2024, namun ia tampil di 27 laga pada musim terakhir meski tanpa peran utama.
-
Mahesa kini berstatus free agent, sementara Hawks mulai merombak roster untuk menyambut musim 2026.
Suara.com - Tangerang Hawks Basketball resmi mengakhiri kerja sama dengan Nikholas Mahesa setelah tiga musim kebersamaan di Indonesian Basketball League (IBL).
Mengutip data dari laman resmi IBL, Kamis, Mahesa mulai bergabung dengan Hawks pada akhir 2022 setelah kontraknya bersama Dewa United Banten berakhir.
Pada musim perdananya, ia tampil dalam 28 laga dengan rata-rata 17,8 menit bermain, menyumbang 2,1 poin, 1,6 rebound, dan 1,5 assist per pertandingan.
Musim 2024 menjadi periode terberat bagi sang guard karena cedera membatasinya hanya tampil lima kali. Meski begitu, Hawks tetap mempertahankannya untuk musim berikutnya.
Pada musim reguler terakhir, Mahesa kembali mendapatkan menit bermain lebih baik dan tampil di 27 pertandingan termasuk babak playoff, meski masih belum menjadi pemain kunci dengan catatan 1,7 assist dan 1,1 rebound per laga.
Setelah musim 2025 berakhir, Hawks memutuskan tidak memperpanjang kontraknya. Mahesa, yang sebelumnya merupakan pilihan nomor satu IBL Draft 2020 saat direkrut Louvre Surabaya, kini berstatus free agent dan bebas mencari klub baru.
Di sisi lain, Hawks terus menyusun ulang komposisi roster untuk persiapan menghadapi musim 2026.
(Antara)
Baca Juga: Eks Pelatih CLS Knights Kembali ke Indonesia, Latih RANS Simba Bogor
Berita Terkait
-
Eks Pelatih CLS Knights Kembali ke Indonesia, Latih RANS Simba Bogor
-
Berbenah Jelang IBL 2026, Tangerang Hawks Perkuat Jajaran Kepelatihan
-
Hangtuah Jakarta Resmi Kembali Datangkan Menantu Michael Jordan
-
Tinggalkan Pelita Jaya Jakarta, Reggie Mononimbar Gabung Rans Simba Bogor
-
Borneo Hornbills Resmi Berevolusi Menjadi Bogor Hornbills Jelang IBL 2026
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
-
Kutukan Pelatih Italia di Chelsea: Enzo Maresca Jadi Korban Ketujuh
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
Terkini
-
Sirkuit Mandalika Dibuka untuk Umum, Turis Bisa Rasakan Sensasi Jadi Pebalap
-
Naomi Osaka Curhat Sulitnya Jadi Petenis Profesional Sekaligus Ibu
-
Ranking BWF Ganda Putra 2026: Indonesia dan Malaysia Dominasi Top 20
-
Ranking BWF Tunggal Putri 2026: Indonesia Masih Bertumpu pada Putri Kusuma Wardani
-
Ranking BWF Januari 2026: Jonatan Christie Bertahan di 4 Besar Dunia, Satu Wakil Indonesia di Top 10
-
Satria Muda Cuci Gudang? Mario Davidson Resmi Dilepas Jelang Tip-off IBL 2026
-
Butuh Penembak Jitu, Pacific Caesar Surabaya Datangkan Veteran Kroasia Dino Butorac Jelang IBL 2026
-
Kondisi Stabil, Anthony Joshua Lanjutkan Pemulihan di Rumah setelah Insiden Tragis
-
Anthony Joshua Diperbolehkan Tinggalkan Rumah Sakit usai Kecelakaan Mengerikan
-
Lampaui Ranah Lapangan Hijau, Brand Sportswear Jepang Kolaborasi dengan VVUP di Jakarta