- Stephen Curry resmi naik ke peringkat ke-22 daftar pencetak skor sepanjang masa NBA.
- Ia melewati Vince Carter lewat tembakan tiga angka saat Warriors kalah dari Orlando Magic.
- Curry kini mengincar Kevin Garnett yang hanya berjarak sekitar 322 poin.
Suara.com - Stephen Curry kembali menorehkan babak baru dalam perjalanan kariernya.
Bintang Golden State Warriors itu menyalip perolehan poin Vince Carter dalam daftar pencetak skor sepanjang masa NBA, sebuah pencapaian yang ia dapatkan saat Warriors takluk 113-121 dari Orlando Magic, Rabu waktu setempat.
Curry mengumpulkan 34 poin pada laga tersebut, angka yang cukup untuk menggeser Carter dan membawa dirinya naik ke posisi ke-22.
Tembakan tiga angka yang ia lepaskan di kuarter kedua menjadi momentum resmi melewati catatan sang legenda, sekaligus menggenapkan koleksi poin kariernya menjadi 25.749—atau 21 poin lebih banyak dari Carter.
"Ini adalah sebuah kehormatan setiap kali melewati para pemain hebat seperti itu," kata Curry, menegaskan betapa spesialnya pencapaian tersebut.
Momen itu terasa semakin emosional bagi Curry karena hubungan personal keluarganya dengan Carter.
Ayahnya, Dell Curry, menuntaskan tiga musim terakhir kariernya di Toronto Raptors, tim yang juga menjadi pintu masuk Carter ke NBA.
Pada masa itu, remaja Stephen kerap bermain satu lawan satu melawan Carter di fasilitas latihan Raptors.
"Ada beberapa nama yang terasa lebih spesial karena sejarah masa lalu," ujar Curry menambahkan.
Baca Juga: Atlanta Hawks Resmi Perpanjang Kontrak Dyson Daniels, Durasi 4 Tahun Senilai Rp1,6 Triliun
Kini, setelah melewati Carter, Curry sudah membidik target selanjutnya: Kevin Garnett, yang berada di posisi ke-21 dengan torehan 26.071 poin.
Dengan rata-rata 29,1 poin per gim musim ini, Curry diperkirakan dapat mengungguli Garnett sekitar pertengahan Desember jika performanya konsisten.
Meski malam itu Warriors punya momen spesial lain—penyerahan cincin juara NCAA kepada pemain muda Will Richard dalam sebuah kejutan—sorotan tetap tertuju pada Curry.
Sang raja tripoin NBA itu terus mengukir warisan karier yang tampaknya belum akan berhenti dalam waktu dekat.
Jika ritmenya berlanjut, masuk ke daftar 10 besar pencetak skor NBA bukan lagi sekadar kemungkinan, melainkan peluang nyata, demikian Antara.
Berita Terkait
Terpopuler
- Banyak Kota Ketakutan Sampah Meluap, Mengapa Kota Tangerang Justru Optimis TPA-nya Aman?
- Apa Perbedaan Sepatu Lari dan Sepatu Jalan Kaki? Ini 6 Rekomendasi Terbaiknya
- 3 Mobil Bekas Daihatsu untuk Lansia yang Murah, Aman dan Mudah Dikendalikan
- 7 Promo Sepatu Reebok di Sports Station: Turun Sampai 70% Mulai Rp200 Ribuan
- 7 Lem Sepatu Kuat dan Tahan Air di Indomaret Murah, Cocok untuk Semua Jenis Bahan
Pilihan
-
Platform Kripto Indodax Jebol, Duit Nasabah Rp600 Juta Hilang Hingga OJK Bertindak
-
4 HP RAM 12 GB Paling Murah Januari 2026, Pilihan Terbaik untuk Gaming dan Multitasking
-
Eksplorasi Museum Wayang Jakarta: Perpaduan Sejarah Klasik dan Teknologi Hologram
-
4 Rekomendasi HP Murah RAM 8 GB Baterai Jumbo, Aman untuk Gaming dan Multitasking
-
4 HP Murah Layar AMOLED RAM 8 GB Terbaik, Visual Mewah Lancar Multitasking
Terkini
-
Undian Maut Malaysia Open 2026: Jafar/Felisha Dihadang Tembok Tebal Tuan Rumah
-
Malaysia Open 2026 Hadirkan 'Perang Saudara', Dua Wakil Indonesia Langsung Saling Berhadapan
-
Hasil Undian Malaysia Open 2026: Wakil Indonesia Langsung Hadapi Lawan Tangguh Sejak Babak Awal
-
Putri KW Tak Pasang Target Muluk-muluk di Malaysia Open 2025
-
Alwi Farhan Jadikan Malaysia Open 2026 Titik Awal Perburuan Tiket BWF World Tour Finals
-
IBL 2026: Misi Tangerang Hawks Melangkah Lebih Jauh
-
FIBA Tetapkan Dame Diagne sebagai Pemain Lokal di IBL, Boleh Perkuat Timnas Basket Indonesia
-
Sirkuit Mandalika Dibuka untuk Umum, Turis Bisa Rasakan Sensasi Jadi Pebalap
-
Naomi Osaka Curhat Sulitnya Jadi Petenis Profesional Sekaligus Ibu
-
Ranking BWF Ganda Putra 2026: Indonesia dan Malaysia Dominasi Top 20