- Sepuluh cabang olahraga SEA Games 2025 dipindahkan dari Songkhla ke Bangkok sebab banjir besar melanda Thailand pada Rabu (26/11).
- Keputusan pemindahan ini diambil setelah rapat bersama melibatkan pejabat NOCT dan perwakilan negara peserta demi keamanan.
- Akibat relokasi, SEA Games ke-33 Thailand akan dipusatkan di Bangkok dan Chonburi pada 9 hingga 20 Desember 2025.
Suara.com - Sepuluh cabang olahraga pada SEA Games 2025 yang rencananya digelar di Songkhla bulan depan dipastikan dipindahkan ke Bangkok. Keputusan ini diambil setelah banjir besar melanda Thailand pada Rabu (26/11) dan munculnya kekhawatiran mengenai kelayakan venue ketika air mulai surut.
Wakil Sekretaris Jenderal Komite Olimpiade Nasional Thailand (NOCT), Chalitrat Chantarubeksa, menjelaskan bahwa keputusan tersebut merupakan hasil rapat yang melibatkan Ketua Komite SEA Games ke-33 Chaiyapak Siriwat, Menteri Pariwisata Atthakorn Sirilatthayakorn, serta perwakilan dari negara peserta. Informasi ini disampaikan melalui laporan Bangkok Post.
Ada sepuluh cabang olahraga yang terdampak dan terpaksa dipindahkan, dengan total 109 medali emas yang diperebutkan. Cabang-cabang tersebut meliputi tinju, pencak silat, sepak bola, catur, judo, kabaddi, karate, gulat, petanque, dan wushu.
Selain ketidakpastian apakah banjir bisa surut tepat waktu, kondisi fasilitas pertandingan di Songkhla juga menjadi sorotan penting dalam pengambilan keputusan ini.
Sejumlah negara peserta menilai situasi tersebut dapat meningkatkan risiko kesehatan, termasuk potensi penyebaran penyakit pascabanjir.
Saat ini, federasi olahraga terkait sedang mencari arena alternatif di Bangkok untuk memindahkan cabang-cabang yang terdampak.
Pihak tuan rumah juga mempertimbangkan langkah kompensasi bagi negara peserta, mengingat banyak atlet dan ofisial telah lebih dulu memesan tiket dan akomodasi di Songkhla.
Pengumuman resmi mengenai perubahan ini akan dirilis setelah pemberitahuan kepada Komite Olimpiade Nasional pada Jumat (28/11).
Dengan keluarnya Songkhla dari daftar lokasi, ajang SEA Games ke-33 di Thailand akan dipusatkan di Bangkok dan Chonburi pada 9–20 Desember 2025.
Baca Juga: Satu Pemain Abroad Belum Direstui Klubnya Tampil di SEA Games 2025, PSSI Harap-harap Cemas
(Antara)
Berita Terkait
-
Satu Pemain Abroad Belum Direstui Klubnya Tampil di SEA Games 2025, PSSI Harap-harap Cemas
-
Kamboja Dikabarkan Mundur dari 8 Cabor SEA Games 2025, Judo hingga Sepak Bola
-
4 Pemain Abroad yang Sudah Pasti Join ke Timnas Indonesia di SEA Games 2025
-
Timnas Kamboja Mundur dari SEA Games 2025, Indonesia Terancam Kena Dampak Merugikan
-
Terungkap! Indra Sjafri Gunakan Metode Khusus untuk Pemain Timnas Indonesia
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Kontroversi Grok AI dan Ancaman Kekerasan Berbasis Gender di Ruang Digital
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
Terkini
-
Kejuaraan Beregu Asia 2026: Indonesia Satu Grup dengan Malaysia
-
Datangkan Pemain Jempolan, Kesatria Bengawan Solo Pasang Target Tinggi di IBL 2026
-
Avan Seputra Ingin Bawa Pengalaman Juara di Kesatria Bengawan Solo
-
Presiden Pelita Jaya Jakarta Ungkap Wacana Pembangunan Stadion Sendiri
-
Atlet Lari Indonesia akan TC ke Kenya sebagai Persiapan Asian Games 2026
-
Martina Ayu Pratiwi Diguyur Bonus Rp3,4 Miliar usai Raih 7 Medali SEA Games, Jumlah Terbanyak
-
Atlet Panjat Tebing Indonesia Dapat Tawaran Naturalisasi Negara Lain, Iming-iming Menggiurkan
-
Jadwal Proliga 2026 Hari Ini: JPE Tandang Electric, Bandung bjb Hadapi Livin Mandiri
-
Hadapi Anak Asuh Herry IP Lagi, Sabar/Reza Tetap Waspada Meski Unggul Rekor Pertemuan
-
Jadwal Malaysia Open 2026: Lima Wakil Indonesia Siap Tempur, Sabar/Reza Jumpa Anak Asuh Herry IP