Suara.com - Berdasarkan sebuah studi, para peneliti memastikan bahwa terumbu karang yang hidup saat ini diperkirakan hampir sama dengan terumbu karang yang hidup 50 juta tahun yang lalu. Menurut mereka, terumbu karang, termasuk biota laut yang hidup di dalamnya, berhasil selamat dari bencana besar yang membuat dinosaurus punah.
Anda tentu tahu Nemo, tokoh animasi ikan badut dalam film Finding Nemo. Menurut para peneliti, nenek moyang ikan badut sudah berkoloni daerah perairan sejak sebelum kepunahan massal yang menyudahi era dinosaurus.
"Jika Anda berkesempatan untuk menyelam dan menyaksikan terumbu karang 50 juta tahun yang lalu, ikan-ikan yang Anda lihat tidak akan asing bagi Anda, seperti halnya yang Anda lihat pada terumbu karang saat ini," kata Samantha Price, peneliti pascadoktoral di Departemen Evolusi dan Ekologi di Universitas California.
Price adalah penulis pertama hasil penelitian yang dimuat dalam jurnal Proceedings of the Royal Society B. Awalnya mereka mengalami kesulitan lantaran terbatasnya jumlah fosil yang ada. Akhirnya mereka melacak asal usul ikan-ikan tersebut menggunakan pohon keluarga dari tiga kelompok besar familia ikan modern. Setelah itu, mereka mengkalkulasi waktu migrasi keluar dan masuk kelompok tersebut ke habitat terumbu karang.
Hasilnya, mereka menyimpulkan bahwa gelombang pertama kolonisasi terjadi antara 70 atau 90 juta tahun silam, sebelum akhir era dinosaurus. Saat itu, sebagian besar terumbu belum tersusun atas bebatuan karang, melainkan sejenis hewan moluska yang disebut rudist.
Saat bencana besar melanda bumi akibat tumbukan asteroid, rudist punah. Sebagai gantinya, karang membentuk sebagian besar terumbu laut. Namun, koloni pertama ikan yang hidup di kala itu seperti ikan badut dan ikan parrot tidak punah. Mereka merupakan nenek moyang dari spesies yang berseliweran di terumbu karang saat ini. (Dailymail)
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Toyota Bekas yang Mesinnya Bandel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- Pajak Rp500 Ribuan, Tinggal Segini Harga Wuling Binguo Bekas
- 9 Sepatu Adidas yang Diskon di Foot Locker, Harga Turun Hingga 60 Persen
- 10 Promo Sepatu Nike, Adidas, New Balance, Puma, dan Asics di Foot Locker: Diskon hingga 65 Persen
- Sheila Marcia Akui Pakai Narkoba Karena Cinta, Nama Roger Danuarta Terseret
Pilihan
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
-
Kutukan Pelatih Italia di Chelsea: Enzo Maresca Jadi Korban Ketujuh
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
Terkini
-
Naoki Yoshida Isyaratkan Adanya Port Final Fantasy 14 untuk Nintendo Switch 2
-
10 HP Android Terkencang Versi AnTuTu Desember 2025: Red Magic dan iQOO Bersaing Ketat
-
5 Rekomendasi Smartwatch Murah Alternatif Apple Watch, Harga Mulai Rp300 Ribuan
-
Geser iPhone 17 Pro, Vivo X300 Pro Masuk 3 Besar HP Flagship Kamera Terbaik DxOmark
-
5 Smartwatch Samsung, Garmin hingga Xiaomi Diskon Sampai 40% di Erafone!
-
Oppo Reno 15 Pro Max Debut Global, Pakai Dimensity 8450 dan Kamera 200 MP
-
Bocoran Perdana Motorola Signature Muncul, Stylus Jadi Kejutan di Kelas Flagship
-
5 HP Infinix RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan yang Layak Dibeli di 2026
-
Huawei MatePad 12 X 2026 Siap Meluncur di Indonesia, Tablet Rasa PC untuk Produktivitas Tanpa Batas
-
26 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 2 Januari 2026: Klaim Player 112-115 dan 15.000 Gems