Suara.com - Para ilmuwan Jepang berhasil menciptakan robot yang punya selera humor. Diperkenalkan ke publik pada Selasa (20/4/2014), robot itu diklaim bisa mengidentifikasi lelucon.
Robot bernama EMIEW2 itu bisa bercakap-cakap dengan manusia, meski hanya dalam kalimat-kalimat singat. Untuk memahami kalimat manusia, robot itu diprogram agar bisa mengidentifikasi kata kunci dalam kalimat yang disampaikan manusia, sehingga dia bisa memberi jawaban.
Para teknisi pada raksasa teknologi Jepang, Hitachi, telah memprogram robot berwarna merah putih itu untuk memahami bahasa manusia, termasuk bahasa tubuh.
Salah satu contoh bagaimana EMIEW2 berhasil "mengerjai" manusia terjadi ketika dia diperkenalkan di sebuah fasilitas produksi Hitachi. Ketika salah satu pengunjung bertanya tentang berapa jumlah pekerja di lokasi itu, EMIEW2 menjawab: "Kami punya dua ekor angsa".
Ketika lawan bicaranya terlihat bingung, robot itu langsung menimpali, "Saya cuma bercanda. Ada 800 orang yang bekerja di sini."
Hisashi Ikeda, salah satu peneliti dari Hitachi, mengatakan bahwa kemampuan robot itu untuk mengenali lelucon belum sempurna. Mereka masih terus mengembangkan kemampuan EMIEW2 untuk berkomunikasi dengan manusia.
EMIEW2, yang merupakan singkatan dari "excellent mobility and interactive existence as workmate" rencananya akan dijadikan sejenis "robot piaraan" atau bahkan penerima tamu di kantor. (Phys.org)
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
Terkini
-
21 Kode Redeem FC Mobile 11 Januari 2026, Dapatkan Ribuan Gems hingga Pemain Legendaris
-
Daftar 28 Kode Redeem FF 11 Januari 2026, Cek Bocoran Event Ramadan Lost Treasure
-
7 HP Kamera AI Terbaik Harga Rp1 Jutaan, Foto Auto Jernih Tanpa Editing
-
4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
-
Spesifikasi Up Phone, HP Buatan Indonesia yang Desainnya Mirip iPhone
-
5 HP Rp2 Jutaan Kamera Terbaik 2026 untuk Konten Kreator
-
Cara Membuat Subtitle Otomatis di CapCut untuk Video TikTok dan Instagram
-
Apa Perbedaan iPad Air dari iPad Pro? Ini 5 Rekomendasi Terbaik
-
Daftar Harga iPhone Januari 2026, Benarkah Lebih Mahal?
-
5 HP Murah di Bawah Rp1 Juta yang Masih Layak Pakai di 2026