Suara.com - YouTube tampaknya sudah meluncurkan fitur video offline, sebuah layanan yang bisa digunakan untuk menyaksikan video tanpa sambungan internet, di Indonesia sejak Selasa malam (9/12/2014).
Berdasarkan pantauan Suara.com, fitur itu baru bisa digunakan pada aplikasi YouTube pada telepon seluler dan komputer tablet bersistem operasi Android.
Dengan fitur video offline itu pengguna YouTube bisa menyimpan (save) video yang diinginkan menggunakan sebuah tombol baru yang terletak tepat di bawah layar video.
Cara menggunakan fitur tersebut cukup sederhana. Pertama-tama pilih video yang akan Anda simpan. Lalu, klik tanda panah ke bawah untuk memindahkan video itu ke tampilan offline. Sebelum itu, Anda akan diminta memilih kualitas video yang akan Anda simpan. Setelah video selesai diunduh, akan tampak tandan centang biru di bawah layar.
Untuk menyaksikan video itu tanpa sambungan internet, Anda bisa masuk ke folder offline, tempat semua video yang sudah Anda unduh disimpan.
Hanya saja, tidak semua video di YouTube bisa disimpan. Beberapa video yang punya hak cipta tidak bisa Anda pindahkan ke layanan offline.
Sebelumnya pada September lalu, Google - perusahaan pemilik YouTube - mengatakan akan meluncurkan layanan video offline di India.
Suara.com masih berusaha menghubungi Google untuk meminta konfirmasi terkait fitur baru ini.
Berita Terkait
-
Berapa Penghasilan YouTube Lidya Pratiwi? Jadi YouTuber Kuliner Usai Bebas dari Penjara
-
YouTube dan AI: Kolaborasi Dahsyat Ubah Wajah Pendidikan Indonesia
-
Penghasilan Fantastis YouTube Tasya Farasya, Benarkah Gugat Cerai Suami?
-
Berapa Penghasilan Tasya Farasya dari YouTube? Kini Umumkan Rehat dari Media Sosial
-
Yusril Bongkar 'Sistem Gila' Pemilu, Modal Jadi Caleg Ternyata Jauh Lebih Gede dari Gajinya
Terpopuler
- 6 Ramalan Shio Paling Beruntung di Akhir Pekan 4-5 Oktober 2025
- DANA Kaget Jumat Berkah: Klaim Saldo Gratis Langsung Cair Rp 255 Ribu
- Fakta-Fakta Korupsi Bupati HSS Kalsel, Diduga Minta Dana Proyek Puluhan Miliar
- 20 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 4 Oktober 2025, Klaim Ballon d'Or dan 16.000 Gems
- 18 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 3 Oktober: Klaim Ballon d'Or 112 dan Gems
Pilihan
-
Getol Jualan Genteng Plastik, Pria Ini Masuk 10 Besar Orang Terkaya RI
-
BREAKING NEWS! Maverick Vinales Mundur dari MotoGP Indonesia, Ini Penyebabnya
-
Harga Emas Terus Meroket, Kini 50 Gram Dihargai Rp109 Juta
-
Bursa Saham 'Pestapora" di Awal Oktober: IHSG Naik, Transaksi Pecahkan Rekor
-
165 Kursi Komisaris BUMN Dikuasai Politisi, Anak Buah Prabowo Merajai
Terkini
-
19 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 5 Oktober: Ada 20.000 Gems dan Pemain 110-113
-
Xiaomi 17T Diprediksi Rilis Lebih Awal, Pertahankan Chip Premium MediaTek
-
Spesifikasi Infinix GT 30: HP Murah dengan Skor AnTuTu Tinggi, Layar 144 Hz
-
Mudah! Begini Cara Membuat Avatar Profil WhatsApp dari Foto Selfie
-
5 Kode Shift Borderlands 4 Terbaru: Ada Hadiah Kunci dan Legendary Ripper Shield
-
Tampilkan Mobil Balap, Teaser iQOO 15 Bocorkan Performa dan UI Anyar
-
5 Rekomendasi HP Gaming 1 Jutaan Snapdragon, Berkualitas Tinggi Anti Ngelag!
-
Call Of Duty: Black Ops 7 Beta Resmi Dibuka, Ada Mode Zombie dan Multiplayer Baru
-
Update Daftar HP Infinix 1 Jutaan di Oktober 2025, Lengkap Rekomendasi HP Murah Terbaik
-
44 Kode Redeem FF MAX Terbaru 5 Oktober 2025, Kesempatan Klaim Skin Scar hingga AK47 Gratis