Suara.com - Tagar atau tanda pagar (#) terpilih sebagai kata-kata paling populer di antara anak-anak selama 2015 menurut The University Oxford Press, percetakan universitas terbesar di dunia.
Salah satu penerbit universitas tertua di dunia yang berlokasi di Inggris itu mengatakan bahwa baik kata tagar maupun tanda tagar kian banyak digunakan dalam tulisan anak-anak remaja berusia di bawah 13 tahun. Meningkatnya penggunaan kata dan tanda tagar seiring dengan meningkatnya penggunaan media sosial seperti YouTube, Twitter, dan Facebook.
Tren itu terungkap setelah sejumlah ilmuwan menganalisis lebih dari 120.000 cerita pendek yang ditulis oleh anak-anak di Inggris dalam sebuah kompetisi penulisan karya fiksi. Tanda tagar sering digunakan untuk mengekspresikan perasaan atau untuk menambahkan efek drama dalam penulisan.
"Bahasa selalu berubah secara konstan dan beradaptasi. Anak-anak adalah inovator sejati dan mereka menggunakan bahasa media sosial untuk memproduksi penulisan kreatif," kata Vineeta Gupta, kepala bagian kamus anak-anak di The University Oxford Press.
Kata lain yang popularitasnya meningkat di antara anak-anak di Inggris dalam setahun ini adalah "Zoella", nama seorang blogger terkemuka yang khusus menulis soal make up. Sementara itu kata-kata seperti MP3, Playstation, iPod, Nintendo, Blackberry, dan TV semakin jarang digunakan dan kalah dari kata-kata seperti PS4, MacBook, Instagram, dan telepon seluler. (Daily Mail)
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- 7 Serum Vitamin C yang Bisa Hilangkan Flek Hitam, Cocok untuk Usia 40 Tahun
- 5 Mobil Diesel Bekas Mulai 50 Jutaan Selain Isuzu Panther, Keren dan Tangguh!
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- Harta Kekayaan Abdul Wahid, Gubernur Riau yang Ikut Ditangkap KPK
- 5 Mobil Eropa Bekas Mulai 50 Jutaan, Warisan Mewah dan Berkelas
Pilihan
-
Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
-
Korban PHK Masih Sumbang Ratusan Ribu Pengangguran! Industri Pengolahan Paling Parah
-
Cuma Mampu Kurangi Pengangguran 4.000 Orang, BPS Rilis Data yang Bikin Kening Prabowo Berkerut
-
Rugi Triliunan! Emiten Grup Djarum, Blibli PHK 270 Karyawan
-
Angka Pengangguran Indonesia Tembus 7,46 Juta, Cuma Turun 4.000 Orang Setahun!
Terkini
-
Oppo Find X9 dan Find X9 Pro Resmi ke RI, Harga Mulai Rp 15 Juta
-
Penjualan Battlefield 6 Tembus 10 Juta Kopi, Analis Sebut Masih Sulit Kalahkan Game COD
-
7 Smartwatch Murah yang Bisa Hitung Kalori: Praktis Pantau Diet, Harga Mulai Rp200 Ribuan
-
Meluncur Bulan Ini, Vivo Y500 Pro Bawa Memori 512 GB dan Kamera 200 MP
-
Link Live Streaming Supermoon 5 November 2025: Amati 'Fenomena Bulan Besar' Lebih Dekat
-
7 Rekomendasi Tablet Android Killer! Performa Tak Kalah dari iPad, Harga Mulai 1 Jutaan
-
23 Kode Redeem FC Mobile 5 November: Klaim Hadiah Rank Up, Player Pack, dan Gems Gratis Sekarang!
-
Redmi Turbo 5 Lolos Sertifikasi: Diprediksi Pakai Dimensity 8500, Skor AnTuTu Tinggi
-
Laris Lampaui Konsol Lain, Nintendo Switch 2 Terjual 10 Juta Unit dalam 4 Bulan
-
23 Kode Redeem FF 5 November: Segera Klaim Skin Evo Gun & Bundle Flame Arena Sebelum Kedaluwarsa!