Suara.com - Astronot Inggris yang sedang bertugas di Stasiun Antariksa Internasional (ISS), Tim Peake, berhasil mengendalikan sebuah kendaraan robotik di Bumi. Keberhasilan ini dinilai menjadi tonggak penting pengembangan teknologi dalam rangka rencana ekplorasi di permukaan Mars.
Uji coba yang dilakukan Peake pada Jumat (29/4/2016), sebenarnya merupakan sebuah simulasi, untuk menunjukkan kemampuan manusia mengendalikan kendaraan robotik di permukaan Mars dari antariksa.
Dalam uji coba itu, Peake yang berada 402 kilometer dari permukaan Bumi, mampu menggerakkan dan mengendalikan sebuah kendaraan robotik bernama "Bridget". Kendaraan robotik itu sendiri diposisikan di dalam sebuah gua di Stevenage, Inggris, yang dirancang mirip dengan permukaan Mars.
Peake mengemudikan Peake dari jarak jauh untuk memasuki gua, mencari target yang telah diwarnai, sebelum meluncur ke luar. Dalam uji coba selama 90 menit itu Peake membawa Bridget ke hadapan setiap target, menjaga jarak terdekat sejauh 2cm dari target, memetakannya, lalu mengirim data ke pusat kendali.
Uji coba itu sendiri adalah bagian dari program METERON (Multi-Purpose End-To-End Robotic Operation Network). Tujuan program ini adalah untuk mengembangkan teknologi pengendalian robot dari antariksa oleh astronot.
Tahun lalu astronot asal Denmark, Andreas Mogensen, yang sedang bertugas di ISS, berhasil mengendalikan sebuah kendaraan robotik, untuk mengambil sebuah pasak dan memasukkan ke dalam sebuah lubang. (Reuters)
Berita Terkait
-
Blue Origin Sukses Luncurkan Misi Mars, Gendong 2 Wahana Antariksa NASA
-
Dari Warnet ke Omzet Miliaran: Mars van Leunheuwk Bukti Gamer Bisa Jadi Miliarder
-
Arti lagu APT Rose BLACKPINK dan Bruno Mars, Berhasil Borong 3 Nominasi Grammy Awards 2026
-
Kronologi 3 Astronot China Terdampar di Luar Angkasa Tanpa Kepastian Balik ke Bumi
-
Dreame L10s Ultra Gen 3 Resmi ke RI, Robot Vacuum Harga Rp 12 Juta
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Sekelas Honda Jazz untuk Mahasiswa yang Lebih Murah
- 7 Rekomendasi Body Lotion dengan SPF 50 untuk Usia 40 Tahun ke Atas
- 26 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 13 November: Klaim Ribuan Gems dan FootyVerse 111-113
- 5 Pilihan Bedak Padat Wardah untuk Samarkan Garis Halus Usia 40-an, Harga Terjangkau
- 5 Rekomendasi Sepatu Lokal Senyaman New Balance untuk Jalan Kaki Jauh
Pilihan
-
Catatan Gila Charly van Oosterhout, Pemain Keturunan Indonesia di Ajax: 28 Laga 19 Gol
-
Daftar 611 Pinjol Ilegal Terbaru Update Satgas PASTI OJK: Ada Pindar Terkenal
-
Bobibos Ramai Dibicarakan! Pakar: Wajib Lolos Uji Kelayakan Sebelum Dijual Massal
-
Video Brutal Latja SPN Polda NTT Bocor, Dua Siswa Dipukuli Senior Bikin Publik Murka
-
Rolas Sitinjak: Kriminalisasi Busuk dalam Kasus Tambang Ilegal PT Position, Polisi Pun Jadi Korban
Terkini
-
Rahasia Perbedaan Wajah Neanderthal dan Manusia Modern Akhirnya Terungkap
-
Prediksi Cuaca Hari Ini 16 November 2025: Waspada Hujan Lebat di Sejumlah Wilayah
-
34 Kode Redeem FF 16 November 2025: Klaim Emote Bucin & Skin FFWS Permanen untuk Survivor Sejati!
-
17 Kode Redeem FC Mobile sebelum Event FootyVerse Lenyap, Ada 20.000 Gems dan WInger Lincah OVR 112
-
10 Fakta Kereta Petani di China yang Disebut-sebut Menginspirasi Indonesia
-
50 Kode Redeem FF Terbaru 15 November 2025, Klaim Bundle dan Emote Eksklusif Gratis
-
Youth Economic Summit 2025 : Perkembangan Transformasi Media Manfaatkan Kecanggihan Teknologi
-
23 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 15 November 2025, Gratis Icon 108+ dan Belasan Ribu Gems
-
Red Dead Redemption Hadir di Konsol Modern dan Mobile Mulai 2 Desember
-
7 Rekomendasi HP Murah Memori Besar dan Kamera Bagus untuk Orang Tua, Harga 1 Jutaan