Suara.com - Jean-Pierre Sauvage dari Prancis, Fraser Stoddart dari Skotlandia, dan Bernard Feringa dari Belanda, berhasil memenangkan Nobel Kimia 2016, demikian diumumkan Akademi Kerajaan Swedia, Rabu (5/10/2016). Ketiganya dinilai berjasa menciptakan mesin-mesin dalam skala molekuler, mesin terkecil di dunia.
Tiga ilmuwan Eropa ini akan menerima hadiah sebesar 8 juta kronor, sekitar Rp12,1 miliar karena jasa mereka merancang dan memadukan mesin-mesin molekuler. Mesin-mesin superkecil itu bisa digerakkan, dikendalikan, dan diperintahkan untuk melakukan sebuah tugas saat diberi energi.
Mesin-mesin molekuler itu dinilai akan sangat bermanfaat dalam pengembangan material-material baru, sensor termutakhir, dan sistem penyimpanan energi.
Sauvage, yang kini berusia 71 tahun, adalah seorang profesor emeritus pada Universitas Strasbourg dan direktur riset emeritus pada Pusat Riset Sains Nasional Prancis.
Stoddart, kini 74, adalah dosen kimia pada Northewestern University, Evanston, Illinois, Amerika Serikat. Sementara Feringa yang berusia 65 tahun adalah dosen kimia organik pada Universitas Groningen, Belanda.
Sauvage adalah perintis dalam bidang mesin molekuler. Pada 1983 ia membuat terobosan dengan menggabungkan dua molekul berbentuk cincin dan mengubahnya menjadi rantai.
Stoddart meneruskan pada 1991 dengan memasang sebuah cincin molekuler pada sebuah sumbu molekuler. Sementara Feringa menjadi orang pertama di dunia yang menciptakan sebuah motor molekuler pada 199. Ia berhasil menciptakan sebuah baling-baling molekuler yang bisa berputar ke arah yang sama.
Ketiga ilmuwan ini, bersama penerima anugerah Nobel 2016 lainnya, akan menerima penghargaan mereka di Stokcholm dan Oslo pada 10 Desember mendatang. (AP)
BERITA MENARIK LAINNYA:
Jaksa Cecar Misteri Hilangnya Celana Robek, Ini Jawaban Jessica
Biadab, Bayi 1 Tahun Dimutilasi Ibu Kandungnya Sendiri
Ini Pengakuan Pengikut Dimas Kanjeng yang Sulit Dinalar
Tak Direstui Keluarga, Ini Alasan Asty Ananta Tetap Nikah di Bali
Inilah Pekerjaan Mario Teguh Sebelum Menjadi Motivator Terkenal
Berita Terkait
-
Penulis Korea Selatan Han Kang Raih Nobel Sastra 2024
-
Hiburan Dilarang Taliban, Malala Yousafzai Mengaku Temukan Kebebasan di Konser Taylor Swift
-
Beri Penghargaan untuk Mahasiswa, Dekan FKUI Tantang Peneliti Kesehatan Indonesia Bisa Raih Nobel:
-
Jurnalis Rusia Lelang Hadiah Nobel untuk Bantu anak-anak di Ukraina
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
6 HP Murah dengan Kamera Terbaik Januari 2026, Harga Mulai 2 Jutaan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Kontroversi Grok AI dan Ancaman Kekerasan Berbasis Gender di Ruang Digital
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
Terkini
-
26 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 12 Januari 2026, Klaim Pemain 115 dan Belasan Ribu Gems
-
Kreator Digital Butuh Kecepatan Tinggi, Ini Solusi Penyimpanan untuk Konten 4K hingga 8K
-
4 HP Asus RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Performa Cepat Mulai Rp5 Jutaan
-
Moto Pad 60 Pro vs Huawei Matepad 12X 2026 Mana Paling Worth It? Selisih Rp4 Juta, Spek Beda Tipis
-
Lenovo Pamer ThinkPad X9 15p Aura Edition di CES 2026, Laptop AI Berperforma Kelas Desktop
-
Daftar Harga HP Xiaomi Januari 2026, Cek Seri yang Naik dan Turun Harga
-
Tecno Spark Go 3 Rilis Pekan Ini: HP Murah Sejutaan Mirip iPhone Berfitur Tangguh
-
6 HP Murah dengan Kamera Terbaik Januari 2026, Harga Mulai 2 Jutaan
-
8 Prediksi Kaspersky, Bagaimana AI Menjadi Ancaman dan Pertahanan Siber Ini Wajib Dilakukan
-
4 HP Infinix RAM 8 GB Paling Murah, Spek Tinggi Mulai Rp1 Jutaan