Suara.com - Fujifilm merilis kamera Mirrorless X-A3 yang berdesain retro dan banyak dibubuhi fitur untuk memperindah hasil selfie (swafoto). X-A3 dijual dengan banderol Rp8.799.000.
"X-A3 adalah kamera mirrorless kami yang dibuat untuk pasar Asia-Pasifik, lebih spesifik lagi Asia Tenggara," kata General Manager Sales and Marketing Division PT Fujifilm Indonesia (FI), Johanes J Rampi, dalam peluncuran X-A3, Rabu (16/11/2016), di Jakarta.
"Sebelum membuatnya, kami mengundang 500 orang untuk survei. Dari situ, diketahui bahwa (X-A3) harus berdesain retro dan bisa untuk selfie," lanjut Johanes.
Product Specialist FI, Ade Yogaswara menjelaskan, salah satu fitur yang diberikan untuk para pecinta selfie adalah layar sentuh LCD yang bisa diputar 180 derajat. "Fitur ini juga ada di (kamera mirrorless) Seri X-A2. Tapi untuk X-A3 kami lengkapi lagi dengan keunggulan-keunggulan lain," klaim Yoga.
Disebutkan, keunggulan pertama adalah lensa beresolusi 24 MP, lebih tinggi ketimbang X-A2 yang 16 MP. Saat layar sentuh LCD X-A3 diputar 180 derajat, tombol shutter untuk selfie juga berpindah ke bagian belakang bodi kamera, dekat dengan jari, untuk memudahkan pengambilan foto.
Dengan diputarnya layar sentuh LCD, fitur Eye Detection AF otomatis menyala. Kemudian, hasil foto dapat dibuat lebih terang serta halus, dengan Mode Portrait Enhancer yang terdiri dari tiga level penyempurnaan. Selain itu, pelaku selfie pun dapat 'bermain' dengan filter yang tersedia seperti Soft, Velvia, Toy Cam, atau Partial Colour.
X-A3 juga mempunyai fitur Auto Macro hingga 7 cm dengan Super I-Flash yang menjamin blitz kamera tak bakal membuat foto over exposure. Kamera mirrorless satu ini dapat pula dikoneksikan secara nirkabel dengan Instax Share atau ponsel pintar untuk dikendalikan dari jarak jauh, transfer foto, melihat foto-foto lain yang tersimpan di memory card, hingga melakukan geo-tagging.
"X-A3 juga sudah bisa diisi dayanya dengan kabel Micro-USB. Jadi, Anda bisa mengisinya sambil membuka laptop atau power bank dalam kondisi darurat," tandas Yoga.
Sementara itu, Presiden Direktur FI, Masatsugu Naito, mengungkapkan bahwa target konsumen X-A3 adalah pengguna pemula kamera mirrorless, pengguna X-A2 yang 'naik kelas', atau pemilik kamera DSLR plus mirrorless lain.
Berita Terkait
Terpopuler
- Terungkap! Kronologi Perampokan dan Penculikan Istri Pegawai Pajak, Pelaku Pakai HP Korban
- Promo Superindo Hari Ini 10-13 November 2025: Diskon Besar Awal Pekan!
- 5 Rekomendasi Motor yang Bisa Bawa Galon untuk Hidup Mandiri Sehari-hari
- 5 Bedak Padat yang Bagus dan Tahan Lama, Cocok untuk Kulit Berminyak
- 5 Parfum Aroma Sabun Mandi untuk Pekerja Kantoran, Beri Kesan Segar dan Bersih yang Tahan Lama
Pilihan
-
Tekad Besar Putu Panji Usai Timnas Indonesia Tersingkir di Piala Dunia U-17 2025
-
Cek Fakta: Viral Isu Rektor UGM Akui Jokowi Suap Rp100 Miliar untuk Ijazah Palsu, Ini Faktanya
-
Heimir Hallgrimsson 11 12 dengan Patrick Kluivert, PSSI Yakin Rekrut?
-
Pelatih Islandia di Piala Dunia 2018 Masuk Radar PSSI Sebagai Calon Nahkoda Timnas Indonesia
-
6 HP RAM 8 GB Paling Murah dengan Spesifikasi Gaming, Mulai Rp1 Jutaan
Terkini
-
Astronom Temukan Sinyal Radio dari Komet 3I/ATLAS, Tapi Bukan dari Alien
-
Bukan Alien, Ini Penjelasan Ilmiah di Balik Sinyal Radio dari Komet 3I/ATLAS
-
Microsoft Mau 500 Ribu Orang Indonesia Melek Teknologi AI di 2026
-
Susul Huawei, Xiaomi Siapkan Sistem Operasi HyperOS Khusus PC
-
Pemerintah Korsel Turun Tangan usai Game PUBG Terancam Diblokir Prabowo
-
45 Kode Redeem FF Terbaru 12 November 2025, Klaim Evo Gun dan Skin SG2 Gratis
-
WhatsApp Siapkan Fitur Message Request: Privasi Pengguna Makin Terlindungi
-
21 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 12 November 2025, Banjir Ribuan Gems dan Pemain OVR 113
-
Nasib Tragis HP Gaming Black Shark: Populer Berkat Xiaomi, Kini Perlahan Hilang
-
Perbandingan Redmi Pad 2 Pro vs Xiaomi Pad 7, Bagus Mana?