Ilustrasi logo Apple (Shutterstock).
Apple dan Nokia telah sepakat untuk menyelesaikan semua sengketa paten mereka yang telah berlangsung sejak tahun lalu. Pasalnya, Apple setuju untuk membayar Nokia "uang damai".
Apple sepakat membayar uang 1.7 miliar euro atau sekitar Rp26,6 triliun secara tunai kepada Nokia. Hal ini mengindikasikan bahwa Apple tidak ingin berlama-lama bersengketa dengan Nokia.
Informasi ini terungkap setelah Nokia merilis laporan keuangan kuartal II di situs resminya.
"Kami mendapat pembayaran tunai di muka sebesar 1,7 miliar euro dari Apple untuk memperkuat posisi kas kami lebih jauh. Seperti yang dikatakan sebelumnya, rencana kami adalah memberikan rincian lebih lanjut mengenai penggunaan kas yang diharapkan bersamaan dengan pendapatan kuartal III kami, "tulis transkrip resmi laporan keuangan Nokia.
Angka tersebut merupakan kemenangan besar bagi Nokia, dan sangat mungkin salah satu denda tertinggi yang pernah dibayarkan Apple.
Diketahui, Apple memang tidak bisa melepaskan teknologi Nokia dari iPhone. Sebab, sebagian komponen iPhone yang diproduksi Apple menggunakan teknologi ciptaan Nokia.
Sengketa paten antara Apple dan Nokia dimulai tahun lalu ketika Nokia menuduh Apple melanggar puluhan paten yang dimilikinya, serta hak paten yang dimiliki oleh anak perusahaan Nokia. Padahal, Apple telah memiliki kesepakatan lisensi dengan Nokia di tempat sejak 2011. Namun Apple dilaporkan tidak ingin menandatangani kesepakatan baru dan menuduh Nokia mencari cara yang tidak adil.
Setelah Nokia mengajukan tuntutan di banyak negara, Apple mengajukan tuntutan antimonopoli kepada perusahaan Finlandia itu. Hal itu mendorong Nokia untuk menuntut Apple secara langsung. Perselisihan itu sempat menjadi buruk, dengan Apple menarik produk milik Nokia dari Toko Apple di seluruh dunia. [theverge]
Tag
Komentar
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
Pilihan
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
Terkini
-
31 Kode Redeem FF 14 Januari 2026, Klaim Bundle Jujutsu Kaisen Gratis hingga Gloo Wall Gojo
-
26 Kode Redeem FC Mobile 14 Januari 2026: Bocoran Event TOTY, 120.000 Gems Gratis, Sistem Draft Baru
-
5 Rekomendasi HP Memori 256GB Harga Rp1 Jutaan untuk Orang Tua
-
5 HP Layar Besar dan Baterai Tahan Lama untuk Orang Tua, Nyaman Dipakai Harian
-
Xiaomi 17 Max Bakal Bawa Baterai Jumbo 8.000 mAh, Desain Mirip Versi Ultra
-
7 HP dengan Kamera 108 MP, RAM 8 GB, Harga Murah Cuma Rp2 Jutaan
-
67 Kode Redeem FF Terbaru Aktif 13 Januari: Ada Bundle Jujutsu, Yuji Itadori, dan Evo Gun
-
Daftar Harga MacBook, Mac Mini dan iMac Januari 2026: Cek Spesifikasi dan Kisaran Harganya
-
Lenovo CIO Playbook 2026: AI Tak Lagi Eksperimen, 96% Perusahaan ASEAN+1 Siap Gaspol Investasi
-
Sinyal Kehadiran Persona 6 Muncul, Spekulasi Gameplay Makin Panas