Suara.com - Presiden Amerika Serikat Donald Trump menjadi salah satu sosok kontroversial di Twitter. Tweet-tweet yang ia lontarkan terkadang menimbulkan kecaman dari para warganet.
Karena sosoknya yang blak-blakan, tak sedikit warganet yang meminta Trump diblokir selamanya. Namun, bagi CEO Twitter Jack Dorsey, Trump adalah sosok yang dibutuhkan Twitter.
"Hal yang penting adalah kita mendengar langsung dari pimpinan negara soal ide mereka," ujarnya dalam sebuah acara yang digelar Twitter Australia di Sydney, belum lama ini.
Bagi Dorsey, kehadiran pemimpin negara di Twitter membuat pengguna dapat mempertanyakan soal kebijakan mereka.
"Kita dapat melontarkan ketidaksetujuan, kita bisa berdebat. Lebih jauh kita bisa memberikan komentar. Itu adalah keindahan dari sebuah percakapan," paparnya.
Dalam pandangan Dorsey, Trump memiliki pendekatan yang berbeda dari pemimpin dunia lain. Sebab, Trump cenderung mengeluarkan opini pribadinya lewat Twitter.
"Perilaku dia tidak berubah sejak dia bergabung dengan Twitter. Ia konsisten dan itu tidak mengejutkan," katanya.
Seperti diketahui, Trump memang sangat aktif di media sosial bergambar burung biru tersebut. Saking aktifnya, orang nomor satu di AS itu kerap memblokir akun-akun kritikus yang menyerangnya. Namun, lewat Hakim Distrik New York Naomi Reice Buchwald , sang presiden dilarang memblokir akun-akun warga yang melancarkan kritik. [Cnet]
Baca Juga: CEO Twitter Jack Dorsey Ternyata Tak Punya Laptop dan Komputer
Berita Terkait
Terpopuler
- Terungkap! Kronologi Perampokan dan Penculikan Istri Pegawai Pajak, Pelaku Pakai HP Korban
- 5 Rekomendasi Motor yang Bisa Bawa Galon untuk Hidup Mandiri Sehari-hari
- 5 Bedak Padat yang Bagus dan Tahan Lama, Cocok untuk Kulit Berminyak
- 5 Parfum Aroma Sabun Mandi untuk Pekerja Kantoran, Beri Kesan Segar dan Bersih yang Tahan Lama
- 7 Pilihan Sepatu Lokal Selevel Hoka untuk Lari dan Bergaya, Mulai Rp300 Ribuan
Pilihan
-
Jenderal TNI Muncul di Tengah Konflik Lahan Jusuf Kalla vs GMTD, Apa Perannya?
-
Geger Keraton Solo: Putra PB XIII Dinobatkan Mendadak Jadi PB XIV, Berujung Walkout dan Keributan
-
Cetak 33 Gol dari 26 Laga, Pemain Keturunan Indonesia Ini Siap Bela Garuda
-
Jawaban GoTo Usai Beredar Usul Patrick Walujo Diganti
-
Waduh, Rupiah Jadi Paling Lemah di Asia Lawan Dolar Amerika Serikat
Terkini
-
Cara Membuat Identitas Kependudukan Digital (IKD) Setara KTP
-
23 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 13 November 2025: Klaim Pemain Bintang dan Koin Gratis!
-
Vivo V70 Muncul di Geekbench, Bawa Chipset Snapdragon 7 Gen 4
-
5 Tokoh Nasional Kecam Gus Elham: Ada Menteri dan Petinggi PBNU
-
4 Rekomendasi HP Gaming Rp1 Jutaan yang Tetap Andal: Memori Lega, Baterai Awet
-
Google Siap Hukum Aplikasi Android yang Boros Baterai
-
Akun Instagram Gus Elham Digembok: Video Viral Cium Bocah Perempuan Menuai Sorotan
-
23 Kode Redeem FF Terbaru 13 November 2025: Segera Klaim Skin, Bundle, dan Diamond Gratis!
-
Samsung Galaxy Z Flip8 Akan Lebih Tipis dan Ringan
-
Realme GT 8 Pro Siap Rilis Global Bulan Ini, Pamer Fitur Kamera