Suara.com - Kabar buruk bagi gamer pengguna ponsel Android. Pasalnya, baru-baru ini, Epic Games mengumumkan bahwa mereka tidak akan mendistribusikan game Fortnite untuk Android melalui Google Play Store.
Sebaliknya, perusahaan berencana langsung mendistribusikan perangkat lunak kepada pemain melalui situs web resmi Fortnite. Sehingga pengguna Android dapat mengunduh program Fortnite Installer pada perangkat yang kompatitel.
Sebelumnya, Fortnite untuk pengguna iOS didistribusikan lewat App Store dan hal itu dilakukan kemungkinan besar karena tidak ada metode lain untuk membuat pengguna iPhone mudah mengunduh perangkat lunak. Namun, karena Google dan platformnya yang lebih terbuka, Epic Games dapat memilih opsi lain.
CEO Tim Sweeney mengatakan, ada dua alasan mengapa pihaknya melakukan hal ini. Pertama, karena Epic Games ingin mempertahankan hubungan langsungnya dengan konsumen.
"Epic Games ingin memiliki hubungan langsung dengan pelanggan kami di semua platform. Hal yang hebat tentang internet dan revolusi digital adalah bahwa ini dapat dilakukan, sekarang baik toko fisik dan distributor perantara tidak lagi diperlukan," kata Sweeney, seperti yang dikutip dari The Verge.
Alasan kedua adalah keuangan. Epic Games tidak mau membayar potongan 30 persen Google. Perusahaan merasa pajak toko 30 persen adalah biaya yang tinggi, di mana 70 persen pengembang game harus menanggung semua biaya pengembangan, pengoperasian dan mendukung game mereka.
Game Fortnite di iOS sebelumnya telah menghasilkan 15 juta dolar AS dalam tiga minggu pertama setelah perilisan. Bisa dikatakan, game versi seluler ini merupakan sumber pendapatan yang cukup besar untuk Epic Games.
Hingga kini, belum ada tanggal rilis yang pasti untuk versi Android. Tetapi rumor mengatakan bahwa perilisan game tidak akan jauh dari peluncuran Samsung Galaxy Note 9.
Epic Games sendiri menolak mengomentari tanggal rilis Fortnite untuk Android ini atau rencana kemitraannya dengan Samsung.
Baca Juga: VIDEO, FC Nantes Perkenalkan Pemain Baru Lewat Video Gim Fortnite
Berita Terkait
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
-
Daftar Saham IPO Paling Boncos di 2025
Terkini
-
Ini Kode Promo KIOSGAMER Januari 2026 Terbaru, Dapat Diskon hingga Bonus Diamond 30 Persen!
-
28 Kode Redeem MLBB Terbaru 1 Januari 2026: Klaim Skin Epic, Diamond, dan Fragment Gratis
-
95 Persen Jaringan Pulih, XLSMART Percepat Konektivitas Pascabencana di Aceh
-
8 Prompt AI untuk Edit Foto Jadi Dramatis yang Lagi Tren di TikTok
-
iPhone Disebut Bakal Pakai Layar Lengkung Empat Sisi, Apple Ikuti Jejak Xiaomi?
-
5 HP Harga Rp1 Jutaan Paling Worth It di Tahun 2026, Spek Gak Kaleng-kaleng
-
Samsung Disebut Eksperimen Baterai 20.000 mAh, Ini Tantangannya
-
Update 25 Kode Redeem FC Mobile 1 Januari 2026, Klaim Icon 113-115 Gratis di Tahun Baru!
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
Bocoran Harga Poco M8 dan M8 Pro Muncul Jelang Rilis, Ini Gambaran Kelas dan Speknya