Suara.com - Salah satu yang unik dari penerbangan maskapai Citilink adalah aksi pramugari atau pramugara yang menyampaikan pantun kepada para penumpangnya. Pantun itu berisi tentang informasi hal-hal yang bersangkutan dengan keamanan penumpang, seperti menegakkan sandaran kursi hingga memakai sabuk pengaman yang diselingi dengan pantun.
Namun, dalam video yang beredar di media sosial baru-baru ini, lantunan pantun yang disampaikan seorang pramugara benar-benar menarik perhatian warganet. Diunggah oleh akun Twitter @Balikpapanku, dalam video berdurasi 1 menit 5 detik itu terdengar suara lelaki yang diketahui sebagai pramugara maskapai penerbangan Citilink, di mana pesawat tersebut baru saja mendarat di Balikpapan.
Tak hanya berpantun lewat pengeras suara, pramugara tersebut juga mengucapkan selamat datang dengan cara yang jenaka.
"Bapak dan ibu yang terhormat, sudah lama jiwaku tertawan oleh wanita yang cantik parasnya, kita baru saja tiba di Balikpapan semoga di lain kesempatan dapat berjumpa. Terinjak beling kakipun terluka, segera diobati agar tidak berbahaya. Citilink bukanlah airline biasa, landingnya pun nggak berasa. Kepada para pendatang, selamat datang di Kota Balikpapan dan kepada seluruh warga Balikpapan, selamat terbangun dan kembali di kehidupan nyata. Besok kerja..." ucap pramugara tersebut.
Meski tidak diketahui identitasnya, pramugara tersebut juga tetap menyampaikan berbagai informasi yang harus dilakukan oleh penumpang demi keselamatan, dengan cara yang tak kalah jenaka.
"Silakan tetap duduk sampai pesawat ini telah berhenti dengan sempurna dan lampu tanda kenakan sabuk pengaman sudah dipadamkan. Mohon untuk tidak mengaktifkan telepon genggam anda. Bagi anda yang sudah mengaktifkan telepon genggam, anda sudah ketahuan baru pertama kali naik pesawat. Anda dapat mengupdate status Blackberry, blueberry, berry-berry, biri-biri, Samsung, samsul, sungsang, Facebook, Path, dan Instagram setelah meninggalkan pesawat ini nanti," tambah pramugara tersebut.
Video yang telah ditonton sebanyak lebih dari 200 ribu kali dan dibagikan ke lebih dari 9.600 pengguna Twitter ini menuai beragam komentar warganet. Tak jarang yang beranggapan bahwa pantun yang diberikan cukup menghibur para penumpang pesawat.
"Hahaha jadi pengen naik Citilink," tulis pemilik akun natasyalfarh.
"Citilink memang begini. Saya dari Padang transit CGK ke Jogja mulai pramugara sampai kapten di kokpit semuanya berpantun. Sayang pramugarinya galak-galak. Kalau pramugaranya udah ramah ganteng lagi," komentar andhikapriya.
Baca Juga: Viral! Video Anak Kecil Dituntun Sebut Nama Prabowo Tapi...
"Pramugaranya lucu," tambah annainggi.
"Citilink memang selalu gitu. Pantunnya bikin geli-geli gimana gitu," ungkap nnapyon.
Berita Terkait
-
Tangani Premanisme, Warganet Bandingkan Era Anies dan Ahok
-
Cuitan Warganet soal Pernikahan Crazy Rich Surabayan Bikin Ngakak
-
Dikira Mau Dibawa Kabur, Tingkah Pembeli Sepatu Ini Bikin Kaget
-
Keramasan di Tengah Hujan, Duo Siswa Ini Sukses Bikin Ngakak
-
Kocak! Aksi Lelaki Ini Kendarai Motor Sambil Makan Mie Ayam
Terpopuler
- Selamat Datang Mees Hilgers Akhirnya Kembali Jelang Timnas Indonesia vs Arab Saudi
- Omongan Menkeu Purbaya Terbukti? Kilang Pertamina di Dumai Langsung Terbakar
- 2 Cara Menyembunyikan Foto Profil WhatsApp dari Orang Lain
- Sampaikan Laporan Kinerja, Puan Maharani ke Masyarakat: Mohon Maaf atas Kinerja DPR Belum Sempurna
- Selamat Tinggal Timnas Indonesia Gagal Lolos Piala Dunia 2026, Itu Jadi Kenyataan Kalau Ini Terjadi
Pilihan
-
165 Kursi Komisaris BUMN Dikuasai Politisi, Anak Buah Prabowo Merajai
-
5 Rekomendasi HP 2 Jutaan Memori 256 GB, Pilihan Terbaik Oktober 2025
-
Geger Shutdown AS, Menko Airlangga: Perundingan Dagang RI Berhenti Dulu!
-
Seruan 'Cancel' Elon Musk Bikin Netflix Kehilangan Rp250 Triliun dalam Sehari!
-
Proyek Ponpes Al Khoziny dari Tahun 2015-2024 Terekam, Tiang Penyangga Terlalu Kecil?
Terkini
-
Oppo A5i Pro 5G Resmi ke RI, HP Murah Punya Durabilitas Standar Militer
-
5 Rekomendasi Kamera Murah Berkualitas: Cocok Buat yang Baru Mulai Ngonten!
-
Ilmuwan Pastikan Kawah Silverpit di Laut Utara Tercipta akibat Asteroid
-
Jumat Berkah, Kode Melimpah: 31 Kode Redeem FF 3 Oktober 2025 Siap Diklaim, Ada Vector Batik
-
15 Kode Redeem FC Mobile Hari Ini 3 Oktober 2025, Peluang Gaet Nedved Gratis Di Depan Mata
-
6 Cara agar Foto Profil WhatsApp Tidak Pecah dan Tetap Jernih
-
Komdigi Mau Transaksi HP Second Bisa Balik Nama, Mirip Jual Beli Motor
-
HP Murah Huawei Nova 14i Resmi Debut: Layar Hampir 7 Inci dan Baterai 7.000 mAh
-
Biznet Gio Kenalkan Layanan AI Murah, Bayarannya Cuma per Jam
-
Claude AI Apakah Gratis? Simak Fitur dan Cara Menggunakannya