Suara.com - Revolusi gaya hidup digital itu adalah ketika power bank ditinggalkan di rumah karena smartphone yang mumpuni. Kalau pun baterai harus diisi, tidak perlu mamakan waktu lama.
Revolusi itu hadir bersama Mate 20 Series, smartphone premium dari Huawei ini akan diluncurkan di Indonesia pada 19 Desember mendatang. Huawei Mate 20 Series memiliki baterai besar yang menunjang aktivitas penggunanya sepanjang hari.
"Saya rasa itu manusiawi sekali kalau kita kerap merasa gelisah saat baterai smartphone terancam habis. Tapi dengan Mate 20 Series, kegelisahan itu bisa kita tinggalkan di rumah atau bakal jadi cerita masa lalu," kata Lo Khing Seng, Deputy Country Director Huawei Device Indonesia, melalui keterangan resminya.
Teknologi SuperCharge membuat pengisian baterai smartphone lebih cepat. Huawei SuperCharge mendukung pengisian daya yang kecepatannya ekstrem, hingga 40W.
Ketika Huawei Mate 20 Series dicolokkan ke adaptor 40W Huawei SuperCharge, ia dapat mengisi muatan sebanyak 70 persen (setara dengan 2.940 mAh) dengan sesi pengisian 30 menit. Teknologi pengisian cepat ini telah disertifikasi oleh TÜV Rheinland untuk memenuhi standar keamanan yang ketat.
“Ketika Anda dalam keadaan terburu-buru sekalipun. Semisal hanya memiliki waktu kurang dari 1 jam untuk bersiap-siap atau berkemas. Tentu itu lebih dari cukup untuk membuat baterainya Huawei Mate 20 series terisi penuh dan mampu digunakan maksimal,” ucap Khing Seng.
Huawei Mate 20 Series mendukung pengisian nirkabel melalui 15W Huawei Wireless Quick Charge. Sesi pengisian nirkabel selama 30 menit meningkatkan baterai hingga sekitar 30 persen (setara dengan 1.300 mAh).
"Dengan fitur 15W wireless quick charge yang sudah tersertifikasi TUV untuk keamanannya, Anda dapat menikmati pengalaman pengisian daya yang cepat dan tidak merepotkan serta aman. Inilah yang kami sebut sebagai power revolution," tutur Lo Khing Seng.
Baca Juga: Ini Dia, Bocoran Huawei Mate 20
Berita Terkait
Terpopuler
- Siapa Saja 5 Pelatih Tolak Melatih Timnas Indonesia?
- 7 Mobil Sedan Bekas Mulai 15 Jutaan, Performa Legenda untuk Harian
- Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
- 5 Pilihan Sunscreen Wardah dengan SPF 50, Efektif Hempas Flek Hitam hingga Jerawat
- 5 Body Lotion Mengandung SPF 50 untuk Mencerahkan, Cocok untuk Yang Sering Keluar Rumah
Pilihan
-
PSSI Kalah Cepat? Timur Kapadze Terima Tawaran Manchester City
-
Menkeu Purbaya Segera Ubah Rp1.000 jadi Rp1, RUU Ditargetkan Selesai 2027
-
Menkeu Purbaya Kaji Popok Bayi, Tisu Basah, Hingga Alat Makan Sekali Pakai Terkena Cukai
-
Comeback Dramatis! Persib Bandung Jungkalkan Selangor FC di Malaysia
-
Bisnis Pizza Hut di Ujung Tanduk, Pemilik 'Pusing' Berat Sampai Berniat Melego Saham!
Terkini
-
darkFlash DY460: Casing Mid-Tower Stylish dengan Pendinginan Maksimal
-
5 Tablet Rp1 Jutaan Terbaik untuk Anak Menggambar, Pilihan Paling Terjangkau
-
Jajaran iPhone 18 Dinakaran Akan Dilengkapi Kamera Depan 24MP
-
AI Tak Menggantikan Manusia tapi Membuat Lebih Manusiawi
-
49 Kode Redeem FF Terbaru 8 November 2025, Klaim Skin Groza dan Emote Eksklusif
-
17 Kode Redeem FC Mobile 8 November 2025: Ada Gems, Rank Up, dan Pemain 111-113
-
Bos Nvidia Jensen Huang Beri Peringatan Penting soal AI ke Barat!
-
Motorola Moto G57 dan G57 Power Resmi, HP Snapdragon 6s Gen 4 Pertama di Dunia
-
Dreame L10s Ultra Gen 3 Resmi ke RI, Robot Vacuum Harga Rp 12 Juta
-
Jadwal Baru Dirilis, Sertifikat Hasil TKA SMA 2025 Keluar Kapan?