Suara.com - Samsung Electronics Indonesia memperkenalkan Samsung The Space Monitor dalam sebuah acara peluncuran yang berlangsung di Bandung, Kamis (14/2/2019).
The Space Monitor hadir dengan dua pilihan ukuran, yaitu layar 27 inci yang memiliki ketajaman gambar resolusi WQHD dan layar 32 inci dengan performa 4K UHD. Memposisikan diri sebagai monitor yang efisien, The Space Monitor dapat dipasang merapat pada dinding, dapat disesuaikan secara mudah dan ergonomis, sehingga dapat memenuhi kebutuhan area kerja di kantor maupun rumah.
“Menggabungkan desain yang bersih dan ramping dengan kinerja yang kuat, Space Monitor memungkinkan pengguna untuk bekerja lebih produktif, bermain game, melakukan penelusuran dan streaming dengan lebih nyaman, serta membuat penggunanya lebih mudah untuk focus pada apa yang ada di layar, dan bukan apa yang mengelilinginya,” papar Albert Susilo Head of Group Consumer Electronics Display, Samsung Electronics Indonesia, dalam keterangan persnya, Jumat (15/2/2019).
The Space Monitor dirancang untuk memaksimalkan ruang meja. Dibandingkan dengan monitor konvensional dengan ukuran yang setara, satu Space Monitor menawarkan pengguna area permukaan yang dapat digunakan hingga 40 persen lebih banyak.
HAS (height-adjustable stand) level nol pada monitor ini memudahkan pengguna untuk menyesuaikan posisi yang paling nyaman dan sesuai dengan pandangan mata. Desain penopang monitor yang lebih ramping mengurangi 94 persen ruang mati jika dibandingkan dengan monitor konvensional dengan ukuran yang sama.
The Space Monitor memberikan pengguna dudukan lengan yang unik, yang dapat menghilang kebagian belakang bezel ramping monitor. Penopang pada monitor ini dapat dengan mudah dimiringkan atau dijauhkan dari dinding, serta juga dapat dimanfaatkan untuk jalur kabel terintegrasi untuk daya dan HDMI, sehingga keseluruhan tampilan meja terlihat bersih dan bebas dari kesan kabel yang tidak rapi.
Di Indonesia, Samsung The Space Monitor bisa didapatkan dengan harga Rp 5.799.000 untuk layar 27 inci dan Rp 7.299.000,- untuk layar 32 inci dengan memesannya via JD.ID.
Berita Terkait
Terpopuler
- Pandji Pragiwaksono Dihukum Adat Toraja: 48 Kerbau, 48 Babi, dan Denda 2 Miliar
- 6 HP Snapdragon dengan RAM 8 GB Paling Murah, Lancar untuk Gaming dan Multitasking Intens
- 8 Mobil Kecil Bekas Terkenal Irit BBM dan Nyaman, Terbaik buat Harian
- 7 Rekomendasi Parfum Lokal Aroma Citrus yang Segar, Tahan Lama dan Anti Bau Keringat
- 5 Rekomendasi Moisturizer Korea untuk Mencerahkan Wajah, Bisa Bantu Atasi Flek Hitam
Pilihan
-
Keuangan WIKA 'Berlumur Darah' Imbas Whoosh, Bosnya Pasrah Merugi
-
Respons Berkelas Dean James usai Bikin Gol Spektakuler ke Gawang Feyenoord
-
Pahitnya Niat Baik: Guru Dipecat Karena Kumpulkan Rp20 Ribu untuk Gaji Honorer
-
Pemerintah Mau 'Bebaskan' Reynhard Sinaga, Predator Seksual Terkejam di Sejarah Inggris
-
Bahlil soal Izin Tambang di Raja Ampat : Barang Ini Ada, Sebelum Saya Ada di Muka Bumi!
Terkini
-
Download Stiker WA Galon hingga Gas 3 Kg Biar Chat Beli Online Lebih Cepat
-
Syarat dan Cara Gadai Kamera di Pegadaian, Langsung Cair Tanpa Ribet
-
Honor 500 Meluncur Bulan Ini: Desain Mirip iPhone Air, Bawa Baterai Jumbo
-
Proyek Game AAA Legendaris, Penundaan GTA 6 Diprediksi Bikin Rugi Rp 1 Triliun
-
25 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 12 November 2025: Gullit 113 dan Rank Up Menanti
-
10 Prompt Gemini AI untuk Edit Foto dengan Efek Salju yang Viral
-
7 Rekomendasi HP Gaming Chip MediaTek Dimensity 9000: Ram Besar, Memori Lega
-
Prediksi Cuaca Hari Ini 12 November 2025: BMKG Rilis Peringatan Cuaca Ekstrem
-
Nintendo Paparkan Capaian Anyar: Penjualan Game Tembus 6 Miliar Kopi, Switch Laris
-
iPhone 18 Pro Tampil Baru, Apple Siapkan Desain Dua Warna dan Transparan