Suara.com - Survei penetrasi internet dan perilaku pengguna internet di Indonesia pada 2018 dirilis Asosiasi Penyelenggara Jasa Internet Indonesia (APJII). Terungkap bahwa pengguna internet Indonesia menjadi 171,17 juta jiwa.
Jumlah tersebut mencakup 64,8 persen dari total populasi penduduk Indonesia yang tercatat sebanyak 264,16 juta orang. Jika dibandingkan di periode yang sama tahun 2017, angka ini mengalami peningkatan 10,12 persen atau sebanyak 27.910.000 jiwa.
Peningkatan jumlah pengguna internet di Indonesia itu sesuai dengan prediksi APJII pada 2018 lalu, yang meramalkan bahwa sekitar 60 persen penduduk Indonesia sudah menggunakan internet di 2019.
Seperti diketahui, pada 2017 pengguna internet Indonesia tercatat sebanyak 143,26 juta jiwa. Di mana angka populasi penduduk saat itu masih sebanyak 262 juta jiwa, sehingga penetrasi internet tercatat 54,68 persen.
Selain itu, data APJII juga mengungkap bahwa penggunaan internet masih di dominasi di wilayah pulau Jawa sebanyak 55 persen, diikuti Sumatera 21 persen, Sulawesi - Maluku - Papua sebanyak 10 persen, Kalimantan 9 persen dan terendah di Bali serta Nusa Tenggara sebanyak 5 persen.
Sementara di pulau Jawa sendiri, provinsi Jawa Barat berkontribusi paling banyak dalam penggunaan internet per provinsi, yakni 16,6 persen, diikuti Jawa Tengah 14,3 persen, Jawa Timur 13,5 persen. Provinsi paling rendah kontribusi pengguna internet adalah DI Yogyakarta, yakni 1,5 persen.
Wilayah Sumatera sendiri, pengguna internet terbanyak ada di di provinsi Sumatera Utara sebanyak 6,3 persen, diikuti Lampung yakni 3 persen, Sumatera Barat 2,6 persen, dan terendah terletak di provinsi Jambi dan Bengkulu dengan masing-masing sebanyak 0,6 persen.
Sementara itu, wilayah Sulawesi - Maluku - Papua penggunaan internet tertinggi kontribusinya dari Sulawesi Selatan sebesar 3,7 persen, Sulawesi Tengah dan Maluku Utara sebanyak 1,3 persen serta Maluku 1,2 persen. Provinsi terendah dari Papua barat, Gorontalo dan Sulawesi Barat sebesar 0,3 persen.
Lain lagi jika melihat penetrasi pengguna internet di setiap provinsi wilayah Jawa dari jumlah penduduk, DKI Jakarta paling tinggi dengan sebanyak 80,4 persen penduduknya yang menggunakan internet, diikuti DI Yogyakarta 73,8 persen dan Jawa Tengah 71,4 persen. Namun, penduduk di wilayah jawa Barat dicatat APJII penetrasi pengguna internetnya paling sedikit di antara provinsi lain di wilayah Jawa dengan 58,3 persen.
Baca Juga: Sudah 648 Persen Penduduk Indonesia Akses Internet
Pada 2015 pengguna internet Indonesia baru mencapai 110,2 juta dan naik drastis menjadi 132,7 juta pengguna pada 2016.
Seiring dengan proyek jaringan internet kabel optik Palapa Ring yang ditargetkan selesai tahun ini, jumlah pengguna internet di Tanah Air diperkirakan akan meningkat dan akses internet Indonesia akan lebih merata.
Adapun dalam survei itu APJII menggandeng Polling Indonesia. Survei tersebut melibatkan 5.900 sampel menggunakan teknik Probably Sampling dan Multistage Random Sampling dengan tingkat margin error 1,28 persen.
Berita Terkait
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
- 5 Rekomendasi Sepatu Running Selevel Adidas Adizero Versi Lokal, Lentur dan Kuat Tahan Beban
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
Pilihan
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
-
Hasil Drawing Play Off Piala Dunia 2026: Timnas Italia Ditantang Irlandia Utara!
Terkini
-
Wikipedia hingga ChatGPT Terancam "Kiamat Internet", Koalisi Damai Desak Komdigi Cabut Aturan PSE
-
vivo X300 Series Resmi di Indonesia: Kamera Gahar, Baterai Monster, Mulai Rp 14 Jutaan
-
5 Tablet Dual OS Spek Kencang, Bikin Kuliah dan Kerja Makin Naik Performa
-
Solusi Cerdas Ini Diklaim Mampu Genjot Penjualan Hingga 50 Persen
-
27 Kode Redeem FF 21 November 2025, Flower of Love dan Skin FFWS Gratis
-
Telkomsel MAXStream Studios Gebrak JAFF 2025, Hadirkan Program Secinta Itu Sama Indonesia
-
23 Kode Redeem FC Mobile 21 November 2025, Panduan Event Glorious Eras & UEFA PrimeTime
-
6 Smartwatch dengan GPS Paling Murah untuk Pencinta Aktivitas Outdoor
-
5 HP Murah RAM 8 GB Memori 256 GB untuk Mahasiswa, Cuma Rp1 Jutaan
-
POCO M8 5G Lolos Sertifikasi di Indonesia, HP Murah Anyar dengan Baterai Jumbo