Suara.com - Baru-baru ini satelit Mars Reconnaissance Orbiter (MRO) milik badan antariksa Amerika Serikat (NASA) berhasil memotret sebuah pola yang sangat mirip lambang Star Trek yang mirip huruf V di permukaan Planet Mars.
Penemuan logo armada Starfleet dari film fiksi ilmiah Star Trek itu memantik sejumlah rumor tentang alien dan UFO.
Tetapi menurut para ilmuwan, demikian diulas Live Science, Jumat (14/6/2019), misteri itu bisa dijelaskan dengan sangat sederhana.
"Khalayak bisa menemukan pola-pola mencurigakan yang mirip logo terkenal. Anda bisa saja benar, tetapi ini hanya kebetulan belaka," kata para ilmuwan dari University of Arizona, AS yang bertanggung jawab mengelola hasil-hasil foto beresolusi tinggi dari MRO.
Menurut mereka pola mirip logo Starfleet dari film Star Trek itu ditemukan di cekungan Hellas di belahan bagian selatan Mars. Pola itu tercipta akibat interaksi antara bukit pasir, lahar, dan angin. MRO sendiri disebut telah memotret beberapa pola mirip huruf V di Mars.
Karena banyaknya pola mirip logo Starfleet itu, para ilmuwan NASA sempat meneliti fenomena tersebut. Menurut mereka, awalnya yang tercipta adalah pola mirip bulan sabit yang terbentuk akibat pertemuan antara bukit pasir dengan angin.
Ketika terjadi letusan gunung api di Mars, lahar menyembur dan tumpah di sekeliling bukit pasir. Ketika lahar membatu, bukit pasir tetap bertahan di sana seperti sebuah pulau kecil.
Satelit MRO sendiri telah beroperasi di orbit Mars selama 13 tahun dan terus mengirim foto-foto beresolusi tinggi dari Planet Merah tersebut.
Selain berfungsi sebagai pemantau, satelit itu juga bertugas layaknya menara komunikasi antara Bumi dengan dua mobil robotik Amerika Serikat di permukaan Mars, yakni Curiosity dan InSight.
Berita Terkait
-
Bongkahan Meteroit Planet Mars Terjual Rp 86 Miliar
-
Mengejutkan! Mantan Agen CIA ini Klaim Punya Bukti Kehidupan di Mars
-
Penemuan Struktur Persegi di Mars Buat Geger, Teori Konspirasi Baru Muncul!
-
NASA Temukan Simbol 'Star Trek' Bersinar di Lautan Es Laut Arktik, Apa Itu?
-
Eksperimen Rahasia CIA, Klaim Temukan Kehidupan di Mars dan Piramida Raksasa
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
- 5 Rekomendasi Sepatu Running Selevel Adidas Adizero Versi Lokal, Lentur dan Kuat Tahan Beban
- 5 Rekomendasi Bedak Tabur untuk Usia 50-an, Bikin Kulit Halus dan Segar
Pilihan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
-
Hasil Drawing Play Off Piala Dunia 2026: Timnas Italia Ditantang Irlandia Utara!
-
Pengungsi Gunung Semeru "Dihantui" Gangguan Kesehatan, Stok Obat Menipis!
-
Menkeu Purbaya Lagi Gacor, Tapi APBN Tekor
-
realme C85 Series Pecahkan Rekor Dunia Berkat Teknologi IP69 Pro: 280 Orang Tenggelamkan Ponsel
Terkini
-
5 HP Murah RAM 8 GB Memori 256 GB untuk Mahasiswa, Cuma Rp1 Jutaan
-
POCO M8 5G Lolos Sertifikasi di Indonesia, HP Murah Anyar dengan Baterai Jumbo
-
25 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 20 November: Raih Glorious 107-115 dan Ribuan Gems
-
5 Rekomendasi Tablet Gaming Terbaik 2025, Performa Selevel Konsol
-
Honor Watch X5 Rilis sebagai Pesaing Redmi Watch: Harga Terjangkau dengan GPS
-
Rover NASA Temukan Batu Misterius di Mars, Diduga Berasal dari Luar Planet
-
realme C85 Series Pecahkan Rekor Dunia Berkat Teknologi IP69 Pro: 280 Orang Tenggelamkan Ponsel
-
POCO X8 Pro Siap Masuk ke Indonesia: Usung Chipset Kencang, Skor AnTuTu Tinggi
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan RAM 8 GB Terbaik November 2025, Cocok Buat PUBG Mobile
-
Vivo X200T Muncul di Database IMEI, Pakai Kamera Zeiss