Suara.com - Belum lama ini, LG merilis monitor gaming baru yang membawa kecepatan 1 milisecond. Bahkan, produsen teknologi asal Korea Selatan itu mengklaim monitor gaming besutannya itu menjadi yang tercepat di dunia.
Monitor yang memiliki nama LG UltraGear ini hadir dalam dua bentangan layar, yakni 27 inci dan 38 inci. Keduanya mendukung spektrum warna selebar DCI-P3 98 persen yang menghasilkan gambar agar lebih hidup tanpa efek distorsi kedipan layar (flicker-free).
Tak sampai di situ, LG juga menyematkan teknologi Nano IPS seperti yang bisa ditemukan dalam TV premium LG agar bisa menghasilkan reproduksi warna yang lebih akurat dan cerah, serta punya refresh rate 144 Hz yang masih bisa di-overclock hingga 175 Hz.
Untuk memberikan pengalaman gaming terbaik, keduanya pun dilengkapi aneka pengaturan layar khusus, mencakup mode Dynamic Action Sync untuk menjamin pergerakan gambar halus pada perpindahan gambar yang cepat, Black Stabilizer untuk mereproduksi gambar gelap dan Crosshair untuk memberikan akurasi terbaik khususnya pada genre permainan First Person Shooter (FPS).
Untuk monitor gaming LG UltraGear Nano IPS NVIDIA G-SYNC berbentang layar 27 inci, kompatibel dan mendukung HDR10.
Sedangkan versi 38 inci didukung prosesor Nvidia G-Sync, VESA Display HDR 400, dan telah mendapat sertifikasi Nvidia melalui 300 uji performa dan kualitas gambar.
Sayangnya, LG belum menginformasikan soal ketersediaan dan harga untuk monitor gaming terbarunya itu.
Berita Terkait
-
Hentikan Produksi Smartphone di Korea Selatan, Pabrik LG Pindah ke Vietnam
-
LG Seri V untuk Jaringan 5G, Seri G untuk 4G LTE
-
V50 ThinQ Resmi Dirilis, Smartphone Pertama LG Berteknologi 5G
-
LG G8 ThinQ Dipastikan Miliki Kamera 3D, Fungsinya?
-
AOC Perkenalkan Tiga Model Monitor Gaming Lewat Film Alita: Battle Angel
Terpopuler
- 5 Produk Viva Cosmetics yang Ampuh Atasi Flek Hitam, Harga di Bawah Rp50 Ribu
- Denada Akhirnya Akui Ressa Anak Kandung, Bongkar Gaya Hidup Hedon di Banyuwangi
- 5 Rekomendasi HP Layar AMOLED 120Hz Termurah 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan
- KUIS: Kalau Hidupmu Jadi Lagu, Genre Apa yang Paling Cocok?
- 5 HP Murah Alternatif Redmi Note 15 5G, Spek Tinggi buat Multitasking
Pilihan
-
Tragis! Bocah 6 Tahun Tewas Jadi Korban Perampokan di Boyolali, Ibunya dalam Kondisi Kritis
-
Pasar Modal Bergejolak, OJK Imbau Investor Rasional di Tengah Mundurnya Dirut BEI
-
5 HP Memori 128 GB di Bawah Rp2 Juta Terbaik Awal 2026: Kapasitas Lega, Harga Ramah di Kantong!
-
5 HP Murah Mirip iPhone Terbaru: Gaya Mewah Boba 3 Mulai Rp900 Ribuan!
-
Rupiah Melemah ke Rp16.786, Tertekan Sentimen Negatif Pasar Saham
Terkini
-
Tecno Spark Go 3 Resmi Meluncur di Indonesia, Andalkan Desain Tangguh, Baterai Jumbo, dan Fitur AI
-
Sisa Kuota Kini Bisa Hidup Lebih Lama: SIMPATI Resmi Hadirkan Fitur Akumulasi Kuota
-
33 Kode Redeem FC Mobile 31 Januari 2026 Terbaru Malam Ini, Banjir Gems dan Voucher TOTY
-
Galaxy AI Telah Ubah Cara Kita Tingkatkan Produktivitas dan Kreativitas
-
45 Kode Redeem FF 31 Januari 2026 Malam Ini, Ada Item Gorengan Kemeja PUBG Gratis
-
REDMI Note 15 Resmi Hadir di Indonesia, Usung Ketahanan Ekstra dan Performa Seimbang
-
Dari Transaksi Harian ke Perjalanan Global Lewat Integrasi Program Poin
-
Oppo A6t Series Resmi Debut di Indonesia, Bawa Baterai Jumbo 7000mAh, Harga Mulai Rp1 Jutaan
-
Siapa Saja Roster MPL ID Season 17? Intip Bocoran Pemain dan Jadwal Pertandingannya
-
realme P4 Power 5G Resmi Meluncur, Buka Era Baru Smartphone dengan Baterai 10.001mAh