Suara.com - Pada bulan puasa lalu, Tokopedia menggelar program Ramadan Ekstra yang bergulir pada periode 6-17 Mei 2019. Lantas, apa saja catatan menarik selama program tersebut?
Nilai Transaksi Tembus Rp 18,5 Miliar dalam Sehari
Selama periode tersebut, Tokopedia mencatatkan hasil positif, salah satunya berhasil meraih transaksi senilai 1,3 miliar dolar AS atau setara Rp 18,5 triliun pada puncak promosi yang jatuh pada 17 Mei 2019.
"Selama Ramadan Ekstra, nilainya tertinggi mencapai 1,3 miliar dollar AS atau lebih dari Rp 18,5 miliar. Itu terjadi pada puncak program, yaitu tanggal 17 Mei," kata William Tanuwijaya, Co-Founder sekaligus CEO Tokopedia di kawasan Jakarta Selatan, Rabu (19/6/2019).
Sebagai informasi, Rp 18,5 miliar yang dicapai pada tanggal 17 Mei 2019 setara dengan total nilai transaksi 6 tahun awal berdirinya Tokopedia.
Transaksi Terjadi di 97 persen Kecamatan di Indonesia
Lebih lanjut lagi, William juga menyebut bahwa transaksi belanja online melalui Tokopedia berasal dari 97 persen kecamatan di seluruh Indonesia. Artinya, area transaksi Tokopedia hampir merata di Nusantara.
Tak hanya itu, catatan menarik juga datang dari merchant yang berjualan di Tokopedia yang kini berjumlah lebih dari 5,9 juta.
"Kita sekarang ada 5,9 juta penjual, dan mayoritas pebisnis baru. Rata-rata perbulannya, bisa transaksi sebesar 1 miliar dolar AS atau lebih dari Rp 14 miliar. Secara keseluruhan, Tokopedia berkontribusi lebih dari 1 persen ekonomi nasional," jelas William.
Baca Juga: Tokopedia Manfaatkan Kecerdasan Buatan untuk Permudah Pelanggan
Jumlah Donasi Zakat Mencapai Rp 7 Miliar
Selama Ramadan Ekstra, Tokopedia juga menggalang donasi dan zakat. Hasilnya, terkumpul lebih dari Rp 7 miliar yang telah didonasikan untuk mereka yang membutuhkan.
Angka-Angka Menarik
Dibutuhkan 161 truk untuk mengangkut kurma yanng terjual selama bulan Mei 2019. Perlu 237 pesawat untuk mengangkut seluruh pengunjung Tokopedia di Bulan Mei.
Lebih dari 6 ribu produk terjual setiap menitnya pada puncak Ramadan Ekstra 2019. Trafik Tokopedia selama Ramadan Ekstra sangat tinggi, yaitu dikunjungi lebih dari 2.500 kali per detik.
Jumlah nanas yang dibutuhkan untuk membuat kue nastar yang terjual, setara dengan jarak Jakarta-Bandung jika nanasnya dijejerkan.
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
Terkini
-
Heboh Email Reset Kata Sandi Instagram, Ternyata Ini Penyebab Sebenarnya
-
Budget Rp5 Juta Dapat iPad Second Model Apa? Cek Rekomendasi Terbaiknya
-
29 Kode Redeem FF 13 Januari 2026, Dapatkan Skin Scar Megalodon hingga Persiapan Event JJK
-
19 Kode Redeem FC Mobile 13 Januari 2026, Kartu OP Edwin Van Der Sar Siap Menanti
-
65 Kode Redeem FF Terbaru 12 Januari 2026: Raih Skin SG2, Scar Megalodon, dan Sports Car
-
Poster Vivo X200T Terungkap: Bawa Kamera Zeiss, Andalkan Chip Kencang MediaTek
-
7 HP Murah Chip Kencang dengan Memori 256 GB Januari 2026, Harga Mulai 1 Jutaan!
-
Update Bracket Swiss Stage M7: AE Butuh 1 Kemenangan, ONIC Masih Berjuang
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
CES 2026: LG Perkenalkan AI in Action, AI Nyata Untuk Rumah Sampai Kendaraan