Suara.com - Sebagai bagian dari perayaan ulang tahun Acer di Indonesia yang ke-20, Acer menggelar program Acer Day 2019 yang berlangsung 18 Juli - 30 September 2019.
Mengusung tema #XtraCool dan #XtraFun, Acer Day 2019 memberikan kesempatan kepada konsumennya untuk berlibur secara gratis ke Korea Selatan, hanya dengan membeli produk Acer selama periode itu.
"Sebagai wujud apresiasi kami kepada pelanggan melalui Acer Day, pelanggan bisa memiliki laptop idaman dengan penawaran terbaik sekaligus berkesempatan memenangkan 2222 fun prize, mulai dari wisata ke Korea, laptop tipis Swift 3 hingga headset gaming Predator. Semuanya hanya bisa didapatkan selama periode Acer Day berlangsung," jelas Herbet Ang, Presiden Direktur Acer Indonesia dalam keterangan tertulisnya.
Selain menawarkan liburan gratis ke Negeri Ginseng, Acer Day 2019 memberikan kesempatan kepada konsumennya untuk mendapatkan laptop gaming Predator Helios 300 dengan cashback hingga Rp dua juta, memenangkan 20 laptop tipis Swift 3 Acer Day Edition, 200 Predator headset, dan 2.000 Nitro backpack.
Pada kesempatan yang sama, Acer turut menurunkan harga untuk beberapa laptop andalannya selama periode Acer Day 2019 berlangsung.
Pertama, ada Acer Swift 3. Produk ini adalah lini laptop tipis dari Acer bagi pengguna yang membutuhkan laptop tipis dengan desain stylish. Laptop tipis Swift 3 ditawarkan mulai Rp 6 jutaan dengan cashback hingga setengah juta rupiah dan gratis printer.
Kedua, ada laptop gaming Acer Nitro 5 (AN515-52) yang dibanderol mulai Rp 11 jutaan. Dengan mahar sebesar itu, konsumen juga berhak mendapatkan cashback hingga Rp 1 juta dan free Nitro mouse.
Selain banjir promo dan hadiah, Acer juga memanfaatkan momen Acer Day 2019 untik memperkenalkan laptop ConceptD yang dirancang untuk para pembuat konten.
"Pada rangkaian Acer Day ini, kami juga memperkenalkan ConceptD, lini terbaru yang dirancang untuk para kreator. ConceptD menghadirkan kekuatan dan kinerja yang dibutuhkan kalangan kreatif, dan dilengkapi akurasi warna lebih tinggi dengan 100% Adobe RGB color gamut dan dukungan Delta E<1,5," pungkas Herbet Ang.
Baca Juga: Viral Ceramah Salib UAS, Pastor Gilbert: Sepertinya Ustaz Udah Offside
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas yang Nyaman untuk Lansia, Legroom Lega dan Irit BBM
- 7 Mobil Bekas untuk Grab, Mulai Rp50 Jutaan: Nyaman, Irit dan Tahan Lama!
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
Pilihan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
-
Darurat Judi Online! OJK Blokir 31.382 Rekening Bank, Angka Terus Meroket di Awal 2026
Terkini
-
Cara Mengecek HP Disadap atau Tidak, Lakukan Pemeriksaan Ini
-
2026 Siap Ganti HP? Ini 5 HP Terbaru Harga Rp2 Jutaan, Layar AMOLED Baterai Jumbo
-
Xiaomi Rilis Redmi Soundbar Speaker 2 Pro 2026, Harga Lebih Terjangkau
-
5 Rekomendasi HP Oppo RAM 8 GB Terbaik 2026, Performa Gacor!
-
Oppo Reno 15 Pro Mini Debut: Bodi Mirip iPhone 17, Harga Lebih Murah
-
68 Kode Redeem FF Terbaru 9 Januari: Raih Bundle Nightmare dan Skin Heartrocker
-
Berapa Harga POCO M8 Pro 5G? HP Kelas Menengah Rasa Flagship, tapi Minus Fitur Ini!
-
7 Laptop Gaming di Bawah Rp10 Juta Paling Worth It, Nge-Game Berat Lancar Jaya
-
Huawei MatePad 12 X 2026 Resmi Hadir di Indonesia, Tablet Tipis Rasa PC dengan Desain Ringkas
-
Mantan Sutradara Assassin's Creed: Tim Kecil Bakal Jadi Masa Depan Game AAA