Suara.com - Vendor teknologi China, Xiaomi belum lama ini mengenalkan smartwatch murah terbarunya di situs crowfounding perusahaan, Youpin.
Smartwatch murah yang dinamakan Haylou LS01 diklaim memiliki masa pakai baterai 14 hari dengan harga yang sangat kompetitif.
Smartwatch Haylou LS01 mempunyai bentuk kotak yang mengakomodasi layar LCD berwarna sebesar 1,3 inci dengan resolusi 240 x 240 piksel.
Ukuran smartwatch murah Xiaomi ini sebesar 40,9 x 35,7 x 11,6 mm dengan beratnya mencapai 34 gram.
Haylou LS01 menggunakan strap atau tali silikon selebar 26,3 mm yang dapat dengan mudah ditukar dengan strap warna lainnya.
Berbagai warna dan varian strap dijual secara terpisah oleh Xiaomi.
Smartwatch ditenagai baterai sebesar 210 mAh yang diklaim dapat bertahan selama 14 hari dengan pemakaian normal.
Haylou LS01 sudah kompatibel dengan perangkat yang menjalankan Android dan iOS.
Sangat menarik, Haylou LS01 sudah mendukung sertifikasi IP68 sehingga membuatnya tahan debu dan air hingga 1,5 meter untuk jangka waktu 30 menit.
Baca Juga: Keren, Garmin Hadirkan Smartwatch Edisi Star Wars
Bahkan, Xiaomi mengklaim bahwa smartwatch ini dapat berfungsi secara normal pada suhu serendah -20 derajat Celcius hingga setinggi 45 derajat Celcius.
Meski dibanderol murah, Haylou LS01 sudah dilengkapi sensor monitor detak jantung sehingga bermanfaat dalam menunjang fitur olahraga di dalam perangkat.
Beberapa fitur lainnya pada Haylou LS01 termasuk Activity Tracking, Step Counter, Sleep Tracking, dan 9 mode olahraga berbeda.
Dikutip dari Gizmochina, Haylou LS01 sudah tersedia pada situs crowdfunding Xiaomi, Youpin, dan dibanderol dengan harga 99,9 yuan atau Rp 199 ribu.
Smartwatch murah Xiaomi, Haylou LS01, baru tersedia secara terbatas di China dan masih belum diketahui apakah akan meluncur secara global termasuk ke Indonesia.
Perangkat terdiri dari dua varian warna yaitu Black dan Silver.
Tag
Berita Terkait
-
Momen Lucu Xi Jinping dan Presiden Korsel: Hadiah HP Xiaomi Disindir Soal Keamanan!
-
Garmin Instinct Crossover AMOLED Resmi Rilis: Desain Klasik, Fitur Militer, Harga Mulai Rp 10 Juta
-
Daftar Harga HP Xiaomi Terbaru 2025 Lengkap, Mulai Rp1 Jutaan Spek Dewa!
-
Daftar Terbaru! 15 HP Xiaomi Ini Bisa Nikmati HyperOS 3
-
Adu Spesifikasi iPhone 17 Pro Max vs Xiaomi 17 Pro Max versi David Gadgetin
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
- 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
- 4 Mobil Bekas 7 Seater Harga 70 Jutaan, Tangguh dan Nyaman untuk Jalan Jauh
- 5 Rekomendasi Mobil Keluarga Bekas Tahan Banjir, Mesin Gagah Bertenaga
Pilihan
-
Tragedi Pilu dari Kendal: Ibu Meninggal, Dua Gadis Bertahan Hidup dalam Kelaparan
-
Menko Airlangga Ungkap Rekor Kenaikan Harga Emas Dunia Karena Ulah Freeport
-
Emas Hari Ini Anjlok! Harganya Turun Drastis di Pegadaian, Antam Masih Kosong
-
Pemilik Tabungan 'Sultan' di Atas Rp5 Miliar Makin Gendut
-
Media Inggris Sebut IKN Bakal Jadi Kota Hantu, Menkeu Purbaya: Tidak Perlu Takut!
Terkini
-
Gubernurnya Tertangkap KPK, Riau Masuk Provinsi Terkorup di Indonesia
-
Moto G67 Power Muncul di Toko Online: Bawa Baterai 7.000 mAh dan Snapdragon 7s Gen 2
-
Tips Bikin PIN ATM Agar Tidak Mudah Ditebak, Kombinasi Kuat, dan Aman dari Pembobolan
-
iQOO Z10R vs Realme 15T: Harga Mepet, Mending Mana Buat Gamer?
-
24 Kode Redeem FC Mobile 4 November: Segera Klaim Hadiah Parallel Pitches, Gems, dan Emote Eksklusif
-
24 Kode Redeem FF Hari Ini 4 November: Dapatkan Bundle Flame Arena & Evo Gun Gratis!
-
10 HP Flagship Terkencang Oktober 2025 Versi AnTuTu, Cocok Buat Gamer Kelas Berat
-
Aplikasi Edit Video Gratis Paling Hits: Ini Cara Menggunakan CapCut dengan Efektif dan Mudah
-
Mengapa Angka 67 Dinobatkan Jadi Word of the Year 2025
-
Cara Menambahkan Alamat di Google Maps, Beguna Menaikkan Visibilitas Bisnis Lokal Anda!