Suara.com - Huawei Mate 30 Series Dipastikan Masuk ke Indonesia.
Bulan lalu, Huawei sempat menggemparkan pasar ponsel dengan meluncurkan Mate 30 Series di ajang Global Launch di Jerman.
Kabar baiknya, ponsel yang dikenal dengan kemampuan fotografinya ini dipastikan bakal masuk ke pasar Indonesia. Hal ini dikonfirmasi oleh Lo Khing Seng, Deputy Country Director, Huawei Consumer Business Group Indonesia.
"Kehadiran Mate 30 Series dengan segala keunggulan teknologi kamera yang sudah diakui oleh berbagai pihak tentunya akan semakin meramaikan pasar smartphone Indonesia,” kata Khing Seng dalam keterangan tertulisnya, Sabtu (26/10/2019).
Mengusung sub tagline “Rethink Photography and Videography”, Huawei Mate 30 Series dilengkapi dengan Supersensing Cine Camera untuk menghasilkan gambar dan video yang mengesankan.
Di bagian belakang, Mate 30 Pro mengusung quad camera system dengan 40 MP Cine Camera, 40 MP SuperSensing Camera, 8MP Telephoto Camera, dan satu 3D Depth Sensing Camera.
Keempat kamera ini memiliki tugas masing-masing. 40 MP Cine Camera memungkinkan pengguna untuk menghasilkan video layaknya di film dengan fitur Ultra Low-light, Ultra-slow Motion, dan Ultra Wide Angle Time-lapse video.
Di sisi lain, 40 MP SuperSensing Camera juga memberikan detail dan kejernihan yang kaya di tiap foto, baik dalam kondisi gelap ataupun terang.
Sementara itu, kamera kedua beresolusi 8 MP Telephoto Camera memberikan fitur 3x Optical Zoom, 5x Hybrid Zoom, dan 30x Digital Zoom untuk menangkap gambar yang lebih jelas.
Sedangkan 3D Depth Sensing Camera memberikan efek Bokeh yang profesional untuk foto dan video portrait.
Baca Juga: Huawei Watch GT 2 Dirilis, Dibanderol Rp 2 Jutaan
“Kami sendiri tidak sabar memberikan kesempatan kepada konsumen di Indonesia untuk merasakan kembali kecanggihan produk smartphone flagship kami melalui Mate 30 Series," tutup Khing Seng.
Sebagai informasi, varian tertinggi Huawei Mate 30 Series, yaitu Mate 30 Pro, masih tercatat sebagai ponsel dengan kemampuan fotografi terbaik versi situs benchmark kamera ponsel, DXOMARK, dengan raihan skor 121 poin.
Dalam deskripsinya, fitur kamera belakang Huawei Mate 30 Pro yang punya empat modul, termasuk time-of-flight sensor untuk bokeh mode yang lebih baik, merupakan satu hal yang mendapatkan sorotam. Begitu pula dengan fitur ultra-wide camera ukuran 18 mm, yang merupakan terluas dibandingkan dengan ponsel lain di kelasnya.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Kontroversi Grok AI dan Ancaman Kekerasan Berbasis Gender di Ruang Digital
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
Terkini
-
8 Prediksi Kaspersky, Bagaimana AI Menjadi Ancaman dan Pertahanan Siber Ini Wajib Dilakukan
-
4 HP Infinix RAM 8 GB Paling Murah, Spek Tinggi Mulai Rp1 Jutaan
-
Bocoran Panas Xiaomi 17 Max: Meluncur April, Kencang Bak Pro tapi Tanpa Fitur Ini!
-
33 Kode Redeem FF Aktif 12 Januari 2026, Bundle Ryomen Sukuna Siap Hadir
-
26 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 12 Januari 2026, Ada Bocoran Pemain OVR 117 di Event TOTY
-
Terpopuler: Kode Redeem FC Mobile Terbaru Banjir Hadiah, HP RAM 8 GB di Bawah Rp1,5 Juta
-
21 Kode Redeem FC Mobile 11 Januari 2026, Dapatkan Ribuan Gems hingga Pemain Legendaris
-
Daftar 28 Kode Redeem FF 11 Januari 2026, Cek Bocoran Event Ramadan Lost Treasure
-
7 HP Kamera AI Terbaik Harga Rp1 Jutaan, Foto Auto Jernih Tanpa Editing
-
4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara