Suara.com - Tiba-tiba Xbox membuat kejutan dengan mengungkap konsol game terbaru mereka. Konsol game penerus Xbox One ini adalah Xbox Series X.
Sebelumnya konsol game baru ini mengusung codename Project Scarlett. Digadang-gadang akan menjadi konsol game terkuat selama ini.
Tentu saja pengumuman konsol baru Xbox ini langsung disambut antusias gamer. Banya yang langsung penasaran seperti apa Xbox Series X.
Wujud resmi dari Xbox Series X mulai dipamerkan beserta controller baru Xbox Elite Series 2 yang bentuknya identik dari seri sebelumnya.
Dalam rilis resminya, Phil Spencer, bos Xbox mengungkapkan kalau bentuk controller baru kompatibel dengan Xbox One maupun PC.
Bentuknya pun diklaim mengalami penyesuaian agar lebih nyaman. Juga menambahkan tombol share ke Xbox Elite Series 2 ini.
Paling mencolok dari pengumuman ini pastinya adalah wujud konsol game baru Xbox Series X itu sendiri. Dengan wujud kotak hitam nan gagah.
Di sisi atasnya, nampak terlihat ada lubang sirkulasi udara. Diduga sebagai saluran pembuangan udara panas dari dalam Xbox Series X.
Bentuk konsol game hitam legam ini mengingatkan pada casing PC ukuran Mini ITX. Berbeda dari seri Xbox One yang lebih mirip dengan DVD player.
Baca Juga: Main Call of Duty: Mobile, Kini Bisa Pakai Stik PS4 dan Xbox
Dari sisi jeroan, dipastikan kalau Xbox Series X ini masih memakai custom chip buatan AMD. Hanya saja memakai seri terbaru mereka.
Xbox Series X telah memakai arsitektur prosesor AMD Zen 2 dan arsitektur GPU RDNA. Yang diklaim memiliki performa yang tinggi.
Box Xbox mengklaim kalau konsol game baru ini bisa menjalankan game beresolusi 4K 60 fps. Dan memungkinkan jalan di 120 fps.
Xbox Series X juga mendukung Variable Refresh Rate, tidak ketinggalan resolusi hingga 8K. Juga ditambahkan teknologi Variable Rate Shading.
SSD generasi terbaru juga telah disematkan pada konsol game ini. Tidak hanya meminimalisr waktu loading, juga menunjang performa.
Berita Terkait
Terpopuler
- Pelatih Argentina Buka Suara Soal Sanksi Facundo Garces: Sindir FAM
- Kiper Keturunan Karawang Rp 2,61 Miliar Calon Pengganti Emil Audero Lawan Arab Saudi
- Usai Temui Jokowi di Solo, Abu Bakar Ba'asyir: Orang Kafir Harus Dinasehati!
- Ingatkan KDM Jangan 'Brengsek!' Prabowo Kantongi Nama Kepala Daerah Petantang-Petenteng
- Seret Nama Mantan Bupati Sleman, Dana Hibah Pariwisata Dikorupsi, Negara Rugi Rp10,9 Miliar
Pilihan
-
6 Fakta Demo Madagaskar: Bawa Bendera One Piece, Terinspirasi dari Indonesia?
-
5 Rekomendasi HP 1 Jutaan RAM 8 GB Terbaru, Pilihan Terbaik Oktober 2025
-
Pertamax Tetap, Daftar Harga BBM yang Naik Mulai 1 Oktober
-
Lowongan Kerja PLN untuk Lulusan D3 hingga S2, Cek Cara Daftarnya
-
Here We Go! Jelang Lawan Timnas Indonesia: Arab Saudi Krisis, Irak Limbung
Terkini
-
20 Kode Redeem FF Hari Ini 1 Oktober 2025, Gaet Budle Firefall Eksklusif Langsung
-
11 Kode Redeem FC Mobile 1 Oktober 2025 Bikin Hoki, Sikat Icon Hernandez Gratis
-
Gempa Filipina dan Sumenep Saling Berhubungan? Cek Faktanya
-
5 Rekomendasi HP 1 Jutaan RAM 8 GB Terbaru, Pilihan Terbaik Oktober 2025
-
10 Aplikasi untuk Menghapus Objek Foto yang Mengganggu di Latar Belakang
-
Mesin Pencari Itu Gimana Sih? Panduan Simpel untuk Pemula
-
10 Prompt Gemini AI untuk Edit Foto Melayang di Kegelapan yang Viral
-
4 Cara Menghapus Cache HP Android Terbaru, Bikin Lancar Anti Lemot
-
Foto Estetik Ala Photobox Tanpa Studio! Cuma Modal Prompt Gemini AI Ini
-
Bebas Lemot! POCO C85 Punya Ekspansi RAM Sampai 16GB, Bikin Performa HP Ngebut