Suara.com - Saling tolong menolong memang telah menjadi budaya tersendiri bagi masyarakat Indonesia. Terkadang, ada beberapa orang yang tulus menolong tapi justru ditipu. Salah satunya seperti warganet dengan akun Instagram @nailasalsabilla, curhat telah tertipu setelah membeli rujak yang dijual oleh seorang bocah.
Unggahan dalam bentuk video berdurasi 15 detik itu dibagikan kembali oleh akun Twitter @virgodess_ pada 15 Februari. Dalam video tersebut terdengar suara perempuan yang duduk di dalam mobil, sementara tangannya memegang potongan rujak yang ditempatkan di dalam wadah berbahan plastik.
Dalam curhatannya, ia mengaku membeli rujak yang dijual oleh seorang bocah dengan harga Rp 8 ribu. Namun, karena merasa kasihan dengan bocah penjual rujak tersebut, ia pun membelinya seharga Rp 10 ribu dan tidak meminta uang kembaliannya. Tapi rupanya, ia tertipu dengan isi rujak tersebut.
Pasalnya, pada bagian atas bungkus rujak itu memang terlihat aneka potongan buah yang umum digunakan untuk rujak, seperti pepaya, kedondong, bengkuang, dan nanas serta lengkap dengan sambal rujak.
Ketika wadah itu di balik, pada bagian belakang terlihat potongan timun sebanyak enam buah yang dipotong, dengan ukuran besar. Tujuannya agar wadah plastik tersebut seolah-olah terlihat penuh, dengan aneka buah yang terpampang di bagian depan wadah.
"Rencana pengen beli ini ya gara-gara tadi yang jual itu adek-adek, kasian. Harganya Rp 8 ribu, terus aku kasih Rp 10 ribu nggak usah kembalian. Dan ternyata (isinya) timun-timun gede banget ya Allah," ucap suara perempuan yang merekam video tersebut.
Dalam video itu pun tertulis keterangan dalam bahasa Jawa yang berarti, "Mau kasihan, tapi lebih kasihan aku. Astaghfirullah adeknya nyebelin banget."
Unggahan yang telah ditonton sebanyak lebih dari 630 ribu penayangan dan dibagikan sebanyak lebih dari 23 ribu kali ke sesama pengguna Twitter ini pun menuai beragam komentar dari warganet.
"Kadang yang bikin males kayak gini nih. Dikasih hati malah minta ampela," tulis akun @PenjahatGunung.
Baca Juga: Jadi Trending Topic, Kepergian Ashraf Sinclair Jadi Duka Warganet
"Gilaa timunnya bisa ditanem lagi wkwk," komentar @scarfingerr.
"Dikasih timun gede-gede biar nggak darah tinggi pas mau marah ketipu mbak," tambah @DsyahMade.
"Aku suka cara mbaknya tertawa dan memilih menertawakan apa yang telah terjadi," ungkap @Azzahradiza.
"Itulah kenapa gue kalau beli rujak minta yang baru dipotong aja," cuit @triaaendar.
Berita Terkait
-
Ganggu Ayahnya, Balita Ini Bikin Gemas Warganet
-
Kebanyakan Stok Coklat Valentine, Aksi Warganet Ini Tak Terduga
-
Main Game Jadul, Justru Ponselnya Bikin Anda Minder!
-
Viral Foto Kamar Kos Super Kotor, Warganet: Debunya Bikin Paru-paru Resign
-
Lihat AHY Buka Kemeja dan Lari, Warganet : Aduhhh... Klepek Klepek
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Selevel Innova Budget Rp60 Jutaan untuk Keluarga Besar
- 5 Pilihan Ban Motor Bebas Licin, Solusi Aman dan Nyaman buat Musim Hujan
- 5 HP Memori 128 GB Paling Murah untuk Penggunaan Jangka Panjang, Terbaik November 2025
- 5 Mobil Keluarga Bekas Kuat Tanjakan, Aman dan Nyaman Temani Jalan Jauh
- Cara Cek NIK KTP Apakah Terdaftar Bansos 2025? Ini Cara Mudahnya!
Pilihan
-
Cuaca Semarang Hari Ini: Waspada Hujan Ringan, BMKG Ingatkan Puncak Musim Hujan Makin Dekat
-
Menkeu Purbaya Mau Bekukan Peran Bea Cukai dan Ganti dengan Perusahaan Asal Swiss
-
4 HP dengan Kamera Selfie Beresolusi Tinggi Paling Murah, Cocok untuk Kantong Pelajar dan Mahasiswa
-
4 Rekomendasi HP Layar AMOLED Paling Murah Terbaru, Nyaman di Mata dan Cocok untuk Nonton Film
-
Hasil Liga Champions: Kalahkan Bayern Muenchen, Arsenal Kokoh di Puncak Klasemen
Terkini
-
Apa Sih Perbedaan Smartband dan Smartwatch? Simak Sebelum Membelinya
-
50 Kode Redeem FF Terbaru 27 November: Ada Diamond, Skin, Item Digimon Gratis
-
29 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 27 November: Ada 1.500 Gems, Rank Up, dan Glorious 106-113
-
5 HP di Bawah Rp2 Jutaan yang Cocok untuk Pelajar, Penyimpanannya Besar dan Anti Lemot!
-
Bocoran Fitur Realme P4x: HP 5G Murah dengan Baterai Jumbo
-
6 Shift Code Borderlands 4 Terbaru: Ada Golden Keys dan Skin Gratis
-
Dikonfirmasi, HP Lipat Huawei Mate X7 Rilis Global Bulan Depan
-
Spesifikasi POCO Pad M1: Tablet Murah Rp 3 Jutaan, Skor AnTuTu Tinggi
-
38 Kode Redeem Free Fire 27 November 2025 : Panen Skin Scar dan Diamond Tanpa Batas
-
5 Rekomendasi Game AAA Murah Diskon Black Friday di Steam, Mulai Rp 30 Ribuan!