Suara.com - Saling tolong menolong memang telah menjadi budaya tersendiri bagi masyarakat Indonesia. Terkadang, ada beberapa orang yang tulus menolong tapi justru ditipu. Salah satunya seperti warganet dengan akun Instagram @nailasalsabilla, curhat telah tertipu setelah membeli rujak yang dijual oleh seorang bocah.
Unggahan dalam bentuk video berdurasi 15 detik itu dibagikan kembali oleh akun Twitter @virgodess_ pada 15 Februari. Dalam video tersebut terdengar suara perempuan yang duduk di dalam mobil, sementara tangannya memegang potongan rujak yang ditempatkan di dalam wadah berbahan plastik.
Dalam curhatannya, ia mengaku membeli rujak yang dijual oleh seorang bocah dengan harga Rp 8 ribu. Namun, karena merasa kasihan dengan bocah penjual rujak tersebut, ia pun membelinya seharga Rp 10 ribu dan tidak meminta uang kembaliannya. Tapi rupanya, ia tertipu dengan isi rujak tersebut.
Pasalnya, pada bagian atas bungkus rujak itu memang terlihat aneka potongan buah yang umum digunakan untuk rujak, seperti pepaya, kedondong, bengkuang, dan nanas serta lengkap dengan sambal rujak.
Ketika wadah itu di balik, pada bagian belakang terlihat potongan timun sebanyak enam buah yang dipotong, dengan ukuran besar. Tujuannya agar wadah plastik tersebut seolah-olah terlihat penuh, dengan aneka buah yang terpampang di bagian depan wadah.
"Rencana pengen beli ini ya gara-gara tadi yang jual itu adek-adek, kasian. Harganya Rp 8 ribu, terus aku kasih Rp 10 ribu nggak usah kembalian. Dan ternyata (isinya) timun-timun gede banget ya Allah," ucap suara perempuan yang merekam video tersebut.
Dalam video itu pun tertulis keterangan dalam bahasa Jawa yang berarti, "Mau kasihan, tapi lebih kasihan aku. Astaghfirullah adeknya nyebelin banget."
Unggahan yang telah ditonton sebanyak lebih dari 630 ribu penayangan dan dibagikan sebanyak lebih dari 23 ribu kali ke sesama pengguna Twitter ini pun menuai beragam komentar dari warganet.
"Kadang yang bikin males kayak gini nih. Dikasih hati malah minta ampela," tulis akun @PenjahatGunung.
Baca Juga: Jadi Trending Topic, Kepergian Ashraf Sinclair Jadi Duka Warganet
"Gilaa timunnya bisa ditanem lagi wkwk," komentar @scarfingerr.
"Dikasih timun gede-gede biar nggak darah tinggi pas mau marah ketipu mbak," tambah @DsyahMade.
"Aku suka cara mbaknya tertawa dan memilih menertawakan apa yang telah terjadi," ungkap @Azzahradiza.
"Itulah kenapa gue kalau beli rujak minta yang baru dipotong aja," cuit @triaaendar.
Berita Terkait
-
Ganggu Ayahnya, Balita Ini Bikin Gemas Warganet
-
Kebanyakan Stok Coklat Valentine, Aksi Warganet Ini Tak Terduga
-
Main Game Jadul, Justru Ponselnya Bikin Anda Minder!
-
Viral Foto Kamar Kos Super Kotor, Warganet: Debunya Bikin Paru-paru Resign
-
Lihat AHY Buka Kemeja dan Lari, Warganet : Aduhhh... Klepek Klepek
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
Pilihan
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
Terkini
-
5 Rekomendasi HP Infinix RAM 8 GB Paling Murah, Terbaru Januari 2026
-
5 Tablet 12 Inch RAM 12 GB Termurah Cuma Rp4 Jutaan: Layar Lega, Multitasking Super Lancar
-
Duel Chipset Flagship: Exynos 2700 Vs Snapdragon 8 Elite Gen 5, Mana yang Paling Ngebut?
-
5 HP Murah dengan NFC Harga Rp1 Jutaan, RAM 6 GB Performa Jempolan
-
Lenovo Isyaratkan Penyesuaian Harga, Dampak dari Krisis RAM di Dunia
-
31 Kode Redeem FF 14 Januari 2026, Klaim Bundle Jujutsu Kaisen Gratis hingga Gloo Wall Gojo
-
26 Kode Redeem FC Mobile 14 Januari 2026: Bocoran Event TOTY, 120.000 Gems Gratis, Sistem Draft Baru
-
5 Rekomendasi HP Memori 256GB Harga Rp1 Jutaan untuk Orang Tua
-
5 HP Layar Besar dan Baterai Tahan Lama untuk Orang Tua, Nyaman Dipakai Harian
-
Xiaomi 17 Max Bakal Bawa Baterai Jumbo 8.000 mAh, Desain Mirip Versi Ultra