Suara.com - Sebagian besar perusahaan telah meminta para karyawannya untuk bekerja dari rumah atau work from home (WFH). Hal itu pun menjadi perbincangan hangat di media sosial karena banyak warganet yang membagikan kisah dan pengalamannya saat bekerja dari rumah.
Salah satunya seperti yang dibagikan oleh akun Twitter @umenumen pada 17 Maret, pemilik akun mengunggah beberapa gambar berupa tangkapan layar isi pesan WhatsApp grup yang dipotong.
Gambar tangkapan layar itu menceritakan tiga kejadian lucu yang berbeda, dialami oleh tiga orang saat mereka bekerja dari rumah. Ketiganya rata-rata kejadian tak terduga.
Isi pesan pertama berbunyi, "Gue lagi present, emak lewat sambil ngomong kenceng kasih instruksi ke tukang. Yang lain langsung ngomong, 'Haai, Bu', 'Haii, tantee'."
Sementara kisah kedua bercerita tentang sikap ceroboh seorang karyawan yang sedang rapat namun lupa mematikan mic.
"Kemaren aku lagi meeting, lupa matiin mic. Mbak masuk ngomong, 'non ini lumpia'. Oke..." tulis orang di dalam gambar kedua.
Kisah terakhir pun terlihat mirip, namun dalam kondisi yang berbeda. "Kemaren ada juga yang lagi meeting, tiba-tiba terdengar, 'jemuraaan'."
"Lika-liku Work From Home," tulis pemilik akun @umenumen pada kolom keterangan.
Unggahan yang telah dibagikan sebanyak lebih dari 12 ribu kali ke sesama pengguna Twitter itu pun menuai beragam komentar. Tak sedikit warganet yang juga menceritakan pengalaman serupa.
Baca Juga: Segudang Keuntungan Membeli Oppo Reno3
"Kemaren gue ngerjain kerjaan yang dikasih bos sambil video call, emak gue masuk sambil teriak, 'mandi sono lu udah malem'," tulis akun @kochinkhitam.
"Aku nelepon narasumber. Di saat yang bersamaan, mama teriak 'Abangg... belikan mama sayur dong'. Atau kemarin, lagi nelepon orang kementerian, 'Abang, ini celana dalam sudah mama lipat'," tambah @Adiitoo.
"Suami lagi confrencall, lalu anakku tiba-tiba masuk lalu bilang 'dorrrrr!!!' dan semua orang yang lagi pada confrencall kaget semua," komentar @sheilanovita.
"Lawan meeting gue lagi serius-serius tiba-tiba laptopnya go dark. Ternyata dilompatin kucingnya habis itu dia WA bilang komputernya nggak bisa nyala," ungkap @poeticpicture.
"Gue lagi teleconfrence sama client, anak gue teriak: Maaa udaah! Ceboook!" cuit @PTSDsurvivor18.
Berita Terkait
-
Antisipasi WFH, Smartfren Tawarkan 1ON+ dan Voucher Mingguan
-
Lima Tips Agar Kerja Tetap Produktif Meski Jalani Work From Home
-
Perkuliahan Online Karena Virus Corona, Tingkah Mahasiswa Ini Bikin Ngakak
-
Minta Difotokan Contoh, Drama Penjual dan Pembeli Donat Ini Bikin Emosi
-
Interaksi Dosen - Mahasiswa Lewat Chat Ini Bikin Ngakak
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
- 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
- 4 Mobil Bekas 7 Seater Harga 70 Jutaan, Tangguh dan Nyaman untuk Jalan Jauh
- 5 Rekomendasi Mobil Keluarga Bekas Tahan Banjir, Mesin Gagah Bertenaga
Pilihan
-
Tragedi Pilu dari Kendal: Ibu Meninggal, Dua Gadis Bertahan Hidup dalam Kelaparan
-
Menko Airlangga Ungkap Rekor Kenaikan Harga Emas Dunia Karena Ulah Freeport
-
Emas Hari Ini Anjlok! Harganya Turun Drastis di Pegadaian, Antam Masih Kosong
-
Pemilik Tabungan 'Sultan' di Atas Rp5 Miliar Makin Gendut
-
Media Inggris Sebut IKN Bakal Jadi Kota Hantu, Menkeu Purbaya: Tidak Perlu Takut!
Terkini
-
Gubernurnya Tertangkap KPK, Riau Masuk Provinsi Terkorup di Indonesia
-
Moto G67 Power Muncul di Toko Online: Bawa Baterai 7.000 mAh dan Snapdragon 7s Gen 2
-
Tips Bikin PIN ATM Agar Tidak Mudah Ditebak, Kombinasi Kuat, dan Aman dari Pembobolan
-
iQOO Z10R vs Realme 15T: Harga Mepet, Mending Mana Buat Gamer?
-
24 Kode Redeem FC Mobile 4 November: Segera Klaim Hadiah Parallel Pitches, Gems, dan Emote Eksklusif
-
24 Kode Redeem FF Hari Ini 4 November: Dapatkan Bundle Flame Arena & Evo Gun Gratis!
-
10 HP Flagship Terkencang Oktober 2025 Versi AnTuTu, Cocok Buat Gamer Kelas Berat
-
Aplikasi Edit Video Gratis Paling Hits: Ini Cara Menggunakan CapCut dengan Efektif dan Mudah
-
Mengapa Angka 67 Dinobatkan Jadi Word of the Year 2025
-
Cara Menambahkan Alamat di Google Maps, Beguna Menaikkan Visibilitas Bisnis Lokal Anda!