Suara.com - Seorang remaja berusia 17 tahun, bernama Avi Schiffmann asal Washington, Amerika Serikat, berhasil membuat salah satu situs web persebaran virus Corona (Covid-19) terlengkap di dunia.
Remaja yang masih duduk di sekolah menengah itu merilis situs webnya pada Desember 2019. Situs yang sangat sederhana ini mengambil data dari sumber tepercaya seperti Organisasi Kesehatan Dunia (WHO), Pusat Pengendalian dan Pencegahan Penyakit (CDC), dan otoritas kesehatan regional.
Situs yang dapat diakses dengan alamat https://ncov2019.live/data ini menampilkan jumlah orang yang terinfeksi virus di berbagai negara, jumlah kematian, dan jumlah orang yang sembuh.
Situs tersebut akan memperbarui data setiap 10 menit dan tidak menampilkan iklan sama sekali. Tak hanya itu, Schiffmann juga menampilkan data yang diberi kode warna sehingga mudah dipahami.
"Saya pikir itu akan keren jika ada situs web yang menghimpun semua informasi dari semua jenis sumber. Saya ingin membuat sesuatu yang menunjukkan data seakurat mungkin karena ada banyak informasi yang salah," ucap Schiffmann, seperti dilansir laman Metro, Selasa (21/4/2020).
Remaja yang tinggal bersama ibunya di Pulau Mercer itu terus memperbarui situsnya dan meminta umpan balik pengguna untuk menemukan bug dan masalah sistem lainnya.
Lewat Twitternya @AviSchiffmann, ia sempat mencuit tentang perbaikan bug yang ditemukan.
"Situs sudah berfungsi, setelah begadang selama lebih dari 30 jam berturut-turut mencoba untuk memperbaiki bug yang paling rumit. Server telah sepenuhnya dirubah untuk mencegah hal ini terjadi lagi. Beri tahu saya jika ada masalah atau bug yang Anda temukan, saya minta maaf ini terjadi dan saya menghargai semua orang yang tetap mengakses situs saya," cuitnya dalam sebuah utas pada 20 April.
Schiffmann belajar membuat kode sendiri melalui video YouTube dan saat ini ia menghabiskan enam jam sehari untuk memperbarui situsnya. Laman yang dibuatnya telah menjadi salah satu situs pelacakan virus Corona yang paling banyak dilihat di dunia. Hal itu membuat PBB tertarik padanya.
Baca Juga: Pakai Topeng Aneh saat Keluar Rumah, Aksi Nyeleneh Ibu Ini Bikin Ngakak
"Mereka tertarik pada saya menjadi duta pemuda untuk teknologi. Ini sangat keren," ungkap Schiffmann kepada The Times.
Situs website yang dibuat Schiffmann bukan satu-satunya yang melacak data publik mengenai Covid-19, tetapi situs tersebut memiliki tampilan yang sederhana dan akurasi yang tepat.
Tag
Berita Terkait
-
6 Website Resmi Cek Persebaran Virus Corona di Pulau Jawa
-
Alhamdulillah, Tiga Daerah Ini Zona Hijau di Tengah Pandemi COVID-19
-
Peta Sebaran Virus Corona di Surabaya 8 April 2020: Pasien Tewas Bertambah
-
Peta Sebaran Corona di Surabaya 7 April 2020: Pasien Sembuh Bertambah
-
Peta Sebaran Virus Corona Surabaya 6 April 2020: Pasien Positif Bertambah
Terpopuler
- Pandji Pragiwaksono Dihukum Adat Toraja: 48 Kerbau, 48 Babi, dan Denda 2 Miliar
- 6 HP Snapdragon dengan RAM 8 GB Paling Murah, Lancar untuk Gaming dan Multitasking Intens
- 8 Mobil Kecil Bekas Terkenal Irit BBM dan Nyaman, Terbaik buat Harian
- 7 Rekomendasi Parfum Lokal Aroma Citrus yang Segar, Tahan Lama dan Anti Bau Keringat
- 5 Rekomendasi Moisturizer Korea untuk Mencerahkan Wajah, Bisa Bantu Atasi Flek Hitam
Pilihan
-
Keuangan WIKA 'Berlumur Darah' Imbas Whoosh, Bosnya Pasrah Merugi
-
Respons Berkelas Dean James usai Bikin Gol Spektakuler ke Gawang Feyenoord
-
Pahitnya Niat Baik: Guru Dipecat Karena Kumpulkan Rp20 Ribu untuk Gaji Honorer
-
Pemerintah Mau 'Bebaskan' Reynhard Sinaga, Predator Seksual Terkejam di Sejarah Inggris
-
Bahlil soal Izin Tambang di Raja Ampat : Barang Ini Ada, Sebelum Saya Ada di Muka Bumi!
Terkini
-
Canon EOS C50, Kamera Sinema Ringkas, Kualitas Profesional
-
Spesial Hari Ayah: 21 Kode Redeem FF Aktif, Dapatkan Skin dan Diamond Gratis Sekarang!
-
Trailer Gameplay Beredar, Elden Ring Nightreign Kedatangan DLC The Forsaken Hollows
-
HP Motorola Misterius Muncul di Geekbench, Diprediksi Bawa Snapdragon 8 Gen 5
-
Logitech MX Master 4 Resmi, Mouse Haptic Feedback Premium Harga Rp 2 Jutaan
-
10 Ide Prompt Gemini AI Hari Ayah yang Menyentuh, Bikin Momen Jadi Berkesan
-
Nubia V80 Design Lolos Sertifikasi di Indonesia: HP Sejutaan Mirip iPhone 17 Pro
-
Penjualan PS5 Tembus 84 Juta Unit, Ghost of Yotei Jadi Bintang Baru Sony
-
Download Stiker WA Galon hingga Gas 3 Kg Biar Chat Beli Online Lebih Cepat
-
Syarat dan Cara Gadai Kamera di Pegadaian, Langsung Cair Tanpa Ribet