Suara.com - Sebuah studi di Inggris menunjukkan bahwa masker, termasuk masker kain, bisa menjadi jalan keluar sementara untuk kembali ke kehidupan normal di tengah wabah Covid-19.
Studi yang digelar oleh Delve - kelompok ilmuwan dari berbagai bidang dan dikoordinasi oleh akademi ilmu pengetahuan Kerajaan Inggris, Royal Society - menunjukkan bahwa masker mampu menangkal penyebaran Covid-19.
"Analisis kami menunjukkan bahwa penggunaan masker bisa mengurangi transmisi oleh orang (dengan Covid-19) yang tidak bergejala dan yang belum menunjukkan gejala," tulis para peneliti seperti dilansir The Guardian.
"Jika dikenakan dengan benar, masker termasuk masker produksi rumahan yang terbuat dari kain bisa mengurangi penyebaran virus," imbuh mereka.
Studi berdasar pada 3 pertimbangan utama, yakni bahwa penyebaran Covid-19 banyak disebabkan oleh mereka yang tidak menunjukkan gejala; bahwa virus corona menyebar lewat droplets; dan masker bisa meredam agar droplets tidak menyebar ke udara.
Dalam studi itu mereka menganalisis beberapa studi tentang pengaruh penggunaan masker terhadap penyebaran penyakit menular.
Mereka juga menunjukkan data bahwa penyebaran Covid-19 di negara yang warga mengenakan masker lebih cepat diredam ketimbang di negara yang warganya tak mengenakan masker.
Studi, sayangnya, itu dikritik oleh sejumlah ilmuwan yang mengatakan studi itu tak berbasis data aktual dan malah menggunakan data dari studi tentang penyakit menular lain, bukan Covid-19.
Simon Clarke, pakar mikrobiologi seluler dari Universitas Reading, misalnya mengatakan bahwa studi itu miskin bukti dan karenanya cuma layak disebut sebagai opini.
Baca Juga: Covid-19 Ada di Prancis Sejak Desember 2019, Pasien Tak Pernah ke China
Semenara Antonio Lazzarino, pakar epidemologi dari University College London menyindir studi itu sebagai "review berbasis kesaksian dan studi non-klinis yang dilakukan secara tidak sistematis."
"Ini bukan penelitian," tegas dia.
Tetapi ada pula yang mendukung. Trisha Greenhalgh dari Universias Oxford mengatakan bahwa mewajibkan seluruh warga mengenakan masker bisa menjadi jalan keluar untuk kembali ke kehidupan normal.
"Studi itu mengumpulkan banyak bukti, termasuk penjelasan ilmiah soal transmisi virus dan keampuhan masker kain dalam studi di laboratorium dan di pengujian acak terkendali," kata Greenhalgh.
Berita Terkait
-
Simbol X di Masker Warnai Sidang Vonis Laras Faizati di PN Jaksel, Apa Maknanya?
-
3 Masker Gel untuk Kulit Kusam, Bikin Wajah Lebih Segar dan Glowing!
-
5 Rekomendasi Masker Rambut dengan Hasil Bak Keratin di Salon, Auto Lembut dan Berkilau
-
Waspada Gejala Superflu di Indonesia, Benarkah Lebih Berbahaya dari COVID-19?
-
6 Masker Alami untuk Atasi Kulit Kering, Bantu Kulit Lebih Lembap dan Sehat
Terpopuler
- Mulai Tahun Ini Warga RI Mulai Frustasi Hadapi Kondisi Ekonomi, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
- Apakah Habis Pakai Cushion Perlu Pakai Bedak? Ini 5 Rekomendasi Cushion SPF 50
- 34 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 20 Januari: Sikat TOTY 115-117 dan 20.000 Gems
- Deretan Mobil Bekas 80 Jutaan Punya Mesin Awet dan Bandel untuk Pemakaian Lama
- Jadwal M7 Mobile Legends Knockout Terbaru: AE di Upper, ONIC Cuma Punya 1 Nyawa
Pilihan
-
Rumor Panas Eks AC Milan ke Persib, Bobotoh Bersuara: Bojan Lebih Tahu Kebutuhan Tim
-
Ekonomi Tak Jelas, Gaji Rendah, Warga Jogja Berjuang untuk Hidup
-
Rebut Hadiah Berlimpah! Tabungan Pesirah Bank Sumsel Babel Jadi Penggerak Potensi Daerah
-
ASEAN Para Games 2025: Nurfendi Persembahkan Emas Pertama untuk Indonesia
-
Perbedaan Jaring-jaring Kubus dan Balok, Lengkap dengan Gambar
Terkini
-
iPhone 12 Turun Harga Gila-Gilaan di Januari 2026, Cek Daftar Harga Terbaru
-
REDMI Note 15 Series Debut di Indonesia,Performa HP Flagship dengan Ketahanan Ekstrem
-
52 Kode Redeem FF Terbaru 22 Januari 2026, Hadir Ryomen Sukuna Bundle dan Efek Knock Musuh
-
Editor PDF Terbaik 2026: Solusi Dokumen Modern
-
30 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 22 Januari 2026, Ada 20.000 Gems dan Pemain TOTY
-
7 HP Layar Lengkung RAM 8 GB Baterai Badak Paling Worth It, Harga Cuma Rp2 Jutaan
-
5 HP Rp2 Jutaan Ini Punya Kamera 108MP, RAM 8 GB Lega dan Layar AMOLED Premium!
-
4 Tablet Murah Chipset Helio Rp2 Jutaan, Ngebut buat Gaming dan Multitasking
-
Kunci Jawaban Bahasa Indonesia Kelas 10 Halaman 101-102: Soal Pronomina-Kalimat Persuasif
-
Bocoran Harga Motorola Signature: HP Flagship dengan Sensor Premium Sony dan Chip Anyar