Suara.com - Kekinian dunia maya dibuat heboh dengan minuman baru bernama dalgona kopi atau dalgona coffee. Seiring dengan banyaknya orang-orang yang membuat minuman tersebut dan aneka tutorial yang bisa ditemukan di internet, seorang pedagang memutuskan berjualan dalgona menggunakan gerobak keliling.
Dibagikan oleh akun Twitter @hafiznurfajri pada 1 Juni, pemilik akun mengunggah foto seorang penjual lelaki yang tengah berdiri di belakang gerobak dorong miliknya.
Pada salah satu sisi gerobak tersebut terdapat tulisan "Es dalgona Nescafe 5.000" dan terlihat susunan kotak susu putih di dalam sebuah tempat transparan. Tak hanya itu, penjual tersebut juga membawa tempat penyimpanan es di bagian depan gerobaknya.
"Warga Pamulang sudah kedatangan pedagang dalgona ternyata," tulis pemilik akun @hafiznurfajri dalam kolom keterangan.
Mengingat tren minuman dalgona yang tengah naik daun saat ini, unggahan ini pun menarik perhatian warganet. Dalam sebuah video wawancara yang dibagikan pemilik akun, penjual itu mengaku awalnya berjualan rujak potong.
Namun ia merasa jualannya tidak terlalu laku di saat bulan Ramadan kemarin, sehingga ia memutuskan untuk mencoba berjualan dalgona. Tak disangka, dalgona buatannya memiliki banyak peminat.
Di sisi lain, meskipun hanya dijual Rp 5.000 untuk satu gelas dan menggunakan susu sapi dengan merek terkenal, penjual itu mengaku ia telah mendapat keuntungan dari jualannya tersebut.
Tak hanya itu, penjual mengaku awalnya memang membuat dalgona menggunakan sendok. Tetapi karena terlalu sulit, ia kini telah beralih menggunakan mixer yang lebih memudahkan pekerjaan.
Unggahan yang telah dibagikan sebanyak lebih dari 26 ribu kali ke sesama pengguna Twitter ini pun menuai beragam komentar dari warganet.
Baca Juga: Kompak! Twitter, Facebook dan Instagram Hapus Video Kampanye Donald Trump
"Orang jualan es gerobakan sekarang jualnya dalgona, bukan es buah, es leci, atau es alpukat lagi. New normal is coming," tulis akun @Yassalam18.
"5000 balik modak nggak sih, kasian dah abangnya udah berotot tangan, pake ultra pula," komentar @yusvitarian.
"Itu abangnya nggak mau naikin ke harga 7-10 ribu aja? Kasian banget segitu doang mah emang dapet untung apa? Kayaknya kalau dijual segitu masih murah-murah aja kok jatohnya," tambah @sunkisseddzzz.
"Masih inget banget aku betapa pegelnya tangan waktu nyoba bikin dalgona. Laris terus pak jualannya," ungkap @hellorexa.
"Hah asli goceng? Bapaknya intel ini mah fix," cuit @notailurophile.
Berita Terkait
-
Lagi Kesal, Bocah Ini Pasang Tulisan Bikin Jleb di Pintu Kamarnya
-
Dikomplain, Ulasan di Aplikasi Pengontrol Anak Ini Malah Bikin Ngakak
-
Dikira Penuh, Kemasan Cokelat Ini Menipu Warganet
-
Berhiaskan Ratusan iPhone, Pagar Rumah Sultan Ini Bikin Geger Warganet
-
Dikira Minuman, Status WhatsApp Pemilik Kos Ini Malah Bikin Ngakak
Terpopuler
- 5 Produk Viva Cosmetics yang Ampuh Atasi Flek Hitam, Harga di Bawah Rp50 Ribu
- Denada Akhirnya Akui Ressa Anak Kandung, Bongkar Gaya Hidup Hedon di Banyuwangi
- 5 Rekomendasi HP Layar AMOLED 120Hz Termurah 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan
- KUIS: Kalau Hidupmu Jadi Lagu, Genre Apa yang Paling Cocok?
- 5 HP Murah Alternatif Redmi Note 15 5G, Spek Tinggi buat Multitasking
Pilihan
-
Tragis! Bocah 6 Tahun Tewas Jadi Korban Perampokan di Boyolali, Ibunya dalam Kondisi Kritis
-
Pasar Modal Bergejolak, OJK Imbau Investor Rasional di Tengah Mundurnya Dirut BEI
-
5 HP Memori 128 GB di Bawah Rp2 Juta Terbaik Awal 2026: Kapasitas Lega, Harga Ramah di Kantong!
-
5 HP Murah Mirip iPhone Terbaru: Gaya Mewah Boba 3 Mulai Rp900 Ribuan!
-
Rupiah Melemah ke Rp16.786, Tertekan Sentimen Negatif Pasar Saham
Terkini
-
Dari Transaksi Harian ke Perjalanan Global Lewat Integrasi Program Poin
-
Oppo A6t Series Resmi Debut di Indonesia, Bawa Baterai Jumbo 7000mAh, Harga Mulai Rp1 Jutaan
-
Siapa Saja Roster MPL ID Season 17? Intip Bocoran Pemain dan Jadwal Pertandingannya
-
realme P4 Power 5G Resmi Meluncur, Buka Era Baru Smartphone dengan Baterai 10.001mAh
-
7 Rekomendasi Smartwatch Xiaomi Terbaik 2026, Mulai Rp300 Ribuan
-
7 HP Murah Rp1 Jutaan Desain Premium, Kamera Apik Anti Ketinggalan Zaman di 2026
-
40 Kode Redeem FF 31 Januari 2026: Klaim Katana Cosmic dan Bundle Nobara
-
26 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 31 Januari 2026: Buru Gullit 117 OVR dan Voucher Draft Gratis
-
Terpopuler: Cara Download PP Ramadan 2026 Cewek, 5 HP Alternatif Redmi Note 15 5G
-
XLSMART Resmi Hadirkan XL Ultra 5G+, Jaringan 5G Blanket Pertama di Indonesia