Suara.com - Seperti biasa, Apple memperketat keamanan iPhone, bahkan beberapa orang mengatakan jika ia tidak mungkin menyamakan iPhone dengan Android.
Tetapi Apple kini mengumumkan program bug bounty untuk menemukan bug di perangkat iPhone.
Pada program bug bounty ini Apple akan meminjamkan iPhone ''Hacker Friendly'' yang dikhususkan untuk penelitian keamanan atau disebut Security Research Device.
Nantinya iPhone yang dipinjamkan pada peneliti akan mendapatkan akses yang tidak pernah dibuka sebelumnya yang dimiliki iPhone normal pada umumnya, Apple akan memberikan akses seperti shell root dan kemampuan untuk menjalankan perintah kustom.
Hal ini memungkinkan pengembang akan mengetahui celah mana yang dapat diakses yang belum pernah diketehaui sebelumnya.
Dilansir dari laman Ubergizmo, hal ini membantu mengetahui cara kerja iPhone dalam upaya untuk membantu Apple menemukan bug atau eksploitas yang mungkin ada di perangkat mereka.
Apabila bug tersebut ditemukan oleh para hacker, Apple bisa segera memperbaikinya.
Pihak Apple sendiri mengatakan program memburu bug di iPhone ini dirancang untuk membantu meningkatkan keamanan bagi pengguna iOS.
''Sebagai bagian dari komitmen Apple terhadap keamanan, program ini dirancang untuk membantu meningkatkan keamanan bagi semua pengguna iOS, membawa lebih banyak peneliti ke iPhone, dan meningkatkan efisiensi bagi mereka yang sudah bekerja pada keamanan iOS. Ini fitur iPhone yang didedikasikan khusus untuk penelitian keamanan, dengan eksekusi kode unik dan kebijakan penahanan'' terang Apple.
Baca Juga: Madonna Desak Google: Kembalikan Palestina dalam Peta!
Apple menawarkan hadiah bagi penemu bug yang ada di iPhone yaitu senilai 1 juta atau sekitar Rp 14,6 miliar.
Peserta yang mengikuti program Bug Bounty ini harus memenuhi syarat yaitu harus memiliki rekam jejak kemampuan menemukan bug di platform Apple atau lainnya.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Sunscreen Menghilangkan Flek Hitam Usia 40 Tahun
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 5 Bedak Murah Mengandung SPF untuk Dipakai Sehari-hari, Mulai Rp19 Ribuan
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 50 Kode Redeem FF Terbaru 17 Januari 2026, Klaim Hadiah Gojo Gratis
Pilihan
-
Suram! Indonesia Masuk Daftar 27 Negara Terancam Krisis Struktural dan Pengangguran
-
Jelang Kunjungan Prabowo ke Inggris, Trah Sultan HB II Tolak Keras Kerja Sama Strategis! Ada Apa?
-
Siapa Ario Damar? Tokoh Penting Palembang yang Makamnya Kini Dikritik Usai Direvitalisasi
-
Fadli Zon Kaget! Acara Serah Terima SK Keraton Solo Diserbu Protes, Mikrofon Direbut
-
Tim SAR Temukan Serpihan Pesawat ATR42-500 Berukuran Besar
Terkini
-
5 Rekomendasi HP RAM 8GB Rp1 Juta Terbaik yang Bisa Jadi Andalan di 2026
-
5 Fakta TheoTown yang Sedang Viral di Indonesia, Game Simulasi Bagaimana Rasanya Jadi Pemerintah
-
Daftar Harga HP Vivo Januari 2026, Lengkap Mulai Seri Murah hingga Flagship
-
7 Tablet Xiaomi Terbaik untuk Kerja, Performa Kencang Mulai Rp1 Jutaan
-
HP Baterai 6000 mAh Tahan Berapa Hari? 5 Merek Ini Paling Awet di Kelasnya
-
Jangan Buru-buru Ganti HP Baru, Ini 5 Tips Agar HP Lawas Tetap Awet dan Anti Lemot
-
7 Penyebab HP Cepat Panas Kayak Setrikaan dan Cara Mengatasinya
-
Terpopuler: Spesifikasi Pesawat ATR 42-500, Daftar Promo HP Imlek 2026
-
24 Kode Redeem FF 18 Januari 2026, Bocoran Skin Tinju Yuji Itadori
-
22 Kode Redeem FC Mobile 18 Januari 2026, Zico 117 Overpowered Menantimu