Suara.com - Telkomsel menghadirkan paket Kuota Belajar, dengan kuota data 10GB senilai Rp 10 untuk mendukung kegiatan belajar dari rumah.
Paket kuota data Ilmupedia dan Conference dapat digunakan untuk mengakses sejumlah aplikasi atau situs belajar daring dan layanan konferensi video dalam proses belajar mengajar pelajar dan pengajar.
Paket Kuota Belajar ini sudah dapat dinikmati pelanggan mulai 21 Agustus 2020 hingga 31 Desember 2020.
"Sukses dengan paket kuota data Ilmupedia dan Conference yang sebelumnya telah diluncurkan, kini Telkomsel kembali memperluas cakupan keunggulan paket dengan menggabungkan kemanfaatan kedua paket tersebut, melalui kehadiran paket Kuota Belajar," ujar Vice President Prepaid Consumer Telkomsel Adhi Putranto dalam keterangan resminya.
Pelanggan dapat menikmati kemudahan akses ke sejumlah platform aplikasi belajar daring dan konferensi video yang ada di paket llmupedia dan Conference, seperti Rumah Belajar, Zenius, Quipper, Udemy, Duolingo, Sekolah.mu, Cakap, Bahaso, Cambridge, AyoBlajar, Zoom, CloudX, UMeetMe, Microsoft Teams, Cisco Webex, Google Meet, Google Classroom, dan ratusan situs belajar daring yang dikelola kampus dan sekolah hingga Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan RI.
Paket Kuota Belajar 10GB ini sendiri dapat dinikmati pelanggan selama 30 hari sejak tanggal pengaktifan.
“Kami senantiasa berharap, setiap inisiatif dan upaya yang telah dan akan dihadirkan Telkomsel dapat terus memenuhi kebutuhan masyarakat di berbagai fase kehidupan. Terutama di masa penuh tantangan seperti saat ini” pungkas Adhi.
Pelanggan dapat menikmati layanan Kuota Belajar melalui beberapa cara:
- Aplikasi MyTelkomsel atau UMB *363*844#.
- Kartu Perdana 10GB Kuota Belajar Rp10 (hanya berlaku untuk kartu perdana bertanda Kuota Belajar).
- Paket Renewal 11GB (Kuota Internet 500MB + Kuota Chat 500MB + Kuota Belajar 10GB) Rp5.000 (berlaku untuk sekali pembelian dan dapat diaktifkan oleh nomor kartu perdana bertanda Kuota Belajar).
- Paket pada kartu perdana InternetMax, UnlimitedMax, dan Paket Internet OMG! dengan tambahan Kuota Belajar sebesar 30GB.
Perlu diketahui, Kuota Belajar Telkomsel 10 GB Rp 10 hanya bisa dibeli satu kali. Artinya, jika telah membeli Kuota Belajar 10 GB Rp 10 dan masa berlaku paket tersebut sudah habis, maka Anda tidak bisa membeli kembali kuota tersebut.
Baca Juga: Cuma Bisa Dibeli Sekali, Ini 3 Fakta Kuota Belajar Terlkomsel 10 GB Rp 10
Bagi pengguna yang telah membeli Kuota Belajar 10 Gb Rp 10 bisa kembali membeli Kuota Belajar dengan nama Paket Renewal 11 GB Kuota Belajar Rp 5.000. Hanya saja harga yang ditawarkan bukan lagi Rp 10, melainkan Rp 5.000.
Paket tersebut hanya bisa dibeli oleh pengguna yang mengaktifkan Kuota Belajar melalui Kartu Perdana 10 GB Kuota Belajar Rp 10.
Selain itu, layanan tersebut hanya ditawarkan untuk pengguna terpilih saja. Artinya, tidak semua pengguna Telkomsel yang membeli kartu perdana bertanda Kuota Belajar bisa menikmatinya.
Paket tersebut berlaku selama 30 hari dan juga hanya bisa dibeli satu kali. Anda akan mendapatkan 1 GB kuota internet (500 MB kuota semua network + 500 MB kuota untuk WhatsApp dan LINE), dan 10 GB Kuota Belajar.
Berita Terkait
-
Sempat Padam, Layanan Telkomsel di Wilayah Sumatera Berangsur Pulih
-
Jaringan Telkomsel Gangguan, Warga Medan Ramai-Ramai Beralih Provider
-
Layanan Telkomsel Tumbang di Sumatra, Telkom Minta Maaf
-
Layanan Telkomsel Tumbang di Sumatera
-
Jaringan Telkomsel Sebagian Sumatera Mati, Plaza Telkom Pekanbaru Terbakar
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
Kutukan Pelatih Italia di Chelsea: Enzo Maresca Jadi Korban Ketujuh
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
Terkini
-
27 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 1 Januari 2026, Klaim 2.026 Gems dan Pemain Eksklusif
-
53 Kode Redeem FF Terbaru 1 Januari 2026, Klaim M1014 Demolitionist dan The Hungry Pumpkin
-
Ini Kode Promo KIOSGAMER Januari 2026 Terbaru, Dapat Diskon hingga Bonus Diamond 30 Persen!
-
28 Kode Redeem MLBB Terbaru 1 Januari 2026: Klaim Skin Epic, Diamond, dan Fragment Gratis
-
95 Persen Jaringan Pulih, XLSMART Percepat Konektivitas Pascabencana di Aceh
-
8 Prompt AI untuk Edit Foto Jadi Dramatis yang Lagi Tren di TikTok
-
iPhone Disebut Bakal Pakai Layar Lengkung Empat Sisi, Apple Ikuti Jejak Xiaomi?
-
5 HP Harga Rp1 Jutaan Paling Worth It di Tahun 2026, Spek Gak Kaleng-kaleng
-
Samsung Disebut Eksperimen Baterai 20.000 mAh, Ini Tantangannya
-
Update 25 Kode Redeem FC Mobile 1 Januari 2026, Klaim Icon 113-115 Gratis di Tahun Baru!